Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita TerbaruBlush On untuk Wajah Bulat, Aplikasikan Sesuai Bentuk dan Warna Kulit

Blush On untuk Wajah Bulat, Aplikasikan Sesuai Bentuk dan Warna Kulit

Blush on untuk wajah bulat memang berbeda dengan bentuk wajah lainnya. Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mendapatkan wajah tampak merona.

Salah satunya dengan menggunakan kosmetik perias wajah. Banyak sekali jenis kosmetik yang bisa digunakan untuk membuat wajah tampak cantik dan menawan.

Salah satunya dengan penggunaan blush on. Kamu bisa menggunakan alat kosmetik yang satu ini untuk membuat wajah tampak segar dan lebih merona.

Sayangnya kamu tidak bisa mengenakannya secara sembarangan. Hal ini bertujuan agar penggunan alat kosmetik yang satu ini bisa teraplikasikan dengan tepat. Mengingat setiap wanita memiliki bentuk wajah yang berbeda-beda.

Lantas bagaimana tips mengenakan blush on untuk wajah bulat? Tentu berbeda dengan bentuk wajah lainnya.

Mengingat penggunaan make up cukup penting membuat kamu harus bisa mengaplikasikan setiap kosmetik secara tepat.

Begitu juga dalam pemakaian blush on. Masing-masing bentuk wajah memiliki cara sendiri dalam mengaplikasikannya.

Baca Juga : Bahaya Meminjamkan Make Up, Awas Penularan Penyakit!

Bagi wanita yang memiliki wajah bulat, gunakan tips tepat dalam menggunakan blus on agar kulit wajah tampak merona.

Tips Mengenakan Blush On untuk Wajah Bulat

Seperti yang sudah banyak diketahui jika kaum wanita tidak bisa terlepas dari yang namanya riasan wajah atau make up. Bahkan karena kebutuhannya yang semakin meningkat membuat produksinya juga mengalami peningkatan.

Hal ini dapat membantu kamu memilih berbagai jenis make up sesuai kebutuhan. Dari sekian banyaknya alat kosmetik, blush on menjadi salah satu barang yang cukup dicari.

Karena fungsinya mampu membuat wajah tampak bersinar membuat blush on tidak bisa tertinggal. Bagi kamu yang berwajah bulat sebaiknya gunakan tips dalam menggunakannya.

Sehingga mampu menyembunyikan pipi tembem agar tampak lebih tirus. Berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan yaitu:

Baca Juga : Cara Menggunakan Concealer untuk Hasil Make Up Sempurna

Hindari Penggunaan Blush On Shimmer

Cara memilih blush on untuk wajah bulat yang pertama yaitu hindari perona pipi jenis shimmer. Jenis blush on yang satu ini justru akan memancarkan wajah bulat kamu semakin terlihat.

Hal ini karena shimmer memiliki partikel berkilau yang memantulkan cahaya. Untuk itu, pilihan terbaik pilih blush on dengan formula matte.

Warna Sesuai Kulit

Ada banyak jenis dan warna blush on yang beredar di pasaran. Sebaiknya kamu memilih blush on sesuai warna kulit.

Dengan pemilihan warna yang tepat akan membuat pipi kamu tampak berseri. Pilihan warna yang tidak terlalu gelap, bahkan terlalu merona justru akan memberikan tampilan tidak natural.

Menemukan Garis Tulang Pipi

Tips memilih blush on untuk wajah bulat yang chubby menemukan tulang pipi terasa sulit. Padahal cara ini cukup bagus untuk mengaplikasikan blush on pada pipi kamu.

Baca Juga : Ingin Make Up Tidak Mudah Luntur? Ikuti Cara Praktis Ini!

Cara yang bisa dilakukan yaitu dengan mengerucutkan bibir. Jika tidak, coba tersenyumlah dan aplikasikan blush on pada bagian pipi yang menonjol.

Memilih Brush yang Pas

Dalam pengaplikasian blush on untuk wajah bulat, tentu harus memiliki brush yang sesuai juga. Hal ini agar bisa mendapatkan hasil sesuai yang diinginkan.

Sebaiknya gunakan brush dengan bulu sedikit agak miring. Dengan begitu, mampu mempermudah mengikuti garis tulang pipi. Bahkan brush jenis yang satu ini juga dapat digunakan untuk contouring juga.

Aplikasikan Blush On dengan Tepat

Memilih jenis, warna blush on hingga brushnya menjadi cara yang harus kamu lakukan. Setelah itu, barulah kamu bisa langsung mengaplikasikannya pada wajah.

Mengingat setiap bentuk wajah memiliki tips yang berbeda, termasuk pemakaian blush on untuk wajah bulat. Kamu juga harus bisa mengaplikasikan blush on secara tepat.

Untuk kamu wanita berwajah bulat pastikan pengaplikasian blush on menegaskan tulang pipi agar proporsional wajah tampak lebih seimbang. Aplikasikan blush on dari area tulang pipi selanjutnya menariknya ke pelipis.

Teknik Blending

Selanjutnya jangan lupa untuk melakukan teknik blending. Setelah mengaplikasikannya, sebaiknya membaurnya ke atas dan ke arah luar. Hal ini bertujuan agar hasil terlihat alami.

Hindari penggunaan blush on ke arah hidung. Sebab justru membuat wajah tampak semakin bulat. Untuk itu, gunakan tips tepat dalam mengenakan blush on untuk wajah bulat. Sehingga membuat tampilan kamu tampak lebih cantik dan merona. (R10/HR-Online)

Editor : Eva

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

Jaga Lingkungan, DPRKPLH Minta Warga Tidak Buang Sampah Sembarangan di Alun-Alun Ciamis

harapanrakyat.com,- DPRKPLH imbau para pedagang kaki lima (PKL) dan juga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di Alun-alun Ciamis. Tujuannya dalam rangka menjaga kenyamanan...
Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Isi Kandungan Surat Al Mu Min Ayat 67

Surat Al Mu min atau yang juga kita kenal sebagai Surat Ghafir, merupakan surat ke-40 dalam Al Quran. Al Mu min ini termasuk dalam...
Apa itu Fitur Telegram Mini App. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Telegram Mini App? Simak Penjelasannya

Telegram Mini App merupakan aplikasi mikro yang dirancang untuk digunakan langsung di dalam platform Telegram. Salah satu fitur utamanya adalah memungkinkan pengguna menjalankan berbagai...
Pemkab Ciamis Siapkan Sertifikasi Kompetensi ASN untuk Perkuat Sistem Merit

Pemkab Ciamis Siapkan Sertifikasi Kompetensi ASN untuk Perkuat Sistem Merit

harapanrakyat.com,- Pemkab Ciamis melalui BKPSDM Ciamis akan melakukan sertifikasi kompetensi ASN tahun 2025. Sertifikasi ini untuk memperkuat sistem merit dan juga manajemen talenta Sertifikasi kompetensi...
Serigala Purba Dire Wolf, Kebangkitan Sang Predator Zaman Es

Serigala Purba Dire Wolf, Kebangkitan Sang Predator Zaman Es

Belum lama ini, dunia sains dan teknologi dikejutkan oleh pengumuman spektakuler dari Colossal Biosciences, sebuah perusahaan bioteknologi yang berbasis di Texas, Amerika Serikat. Mereka...
Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Mengetahui Makna Tanda Seru Merah di WA dan Cara Mengatasinya

Sudahkah Anda mengetahui arti tanda seru merah di WA? Tanda ini umumnya menunjukkan bahwa pesan atau chat WhatsApp yang telah dikirim mengalami kegagalan. Meskipun...