Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruAsus ExpertBook B5 Flip Hadir Sebagai Laptop untuk Kalangan Pebisnis

Asus ExpertBook B5 Flip Hadir Sebagai Laptop untuk Kalangan Pebisnis

Asus ExpertBook B5 Flip meluncur sebagai produk laptop terbaru yang sangat ringan, ringkas dengan membawa desain convertible yang fleksibel. Pasalnya laptop yang menyasar untuk kalangan pebisnis tersebut hadir dengan jenis bahan magnesium alloy.

Sehingga membuat dari segi tampilan fisiknya terlihat kesan yang super profesional dan sangat mengesankan. Sementara itu juga tak lupa dengan mengusung desain convertible yang tentunya jauh lebih fleksibel.

Baca Juga: Asus VivoBook Ultra A412FA Terbaru di Indonesia, Intip Spesifikasinya!

Asus ExpertBook B5 Flip Telah Hadir dengan Sejumlah Spesifikasi yang Menarik

Seperti yang kita ketahui, bahwa sebagai market leader dalam sektor komputer, Asus sendiri mempunyai serangkaian produk yang cukup luas. Salah satunya dengan adanya segmen bisnis yang terus berinovasi untuk merilis terus sebuah perangkat terbaru.

Sementara menurut Jimmy Lin selaku Asus Regional Director SOutheast Asia mengatakan jika para pebisnis membutuhkan laptop yang tangguh. Salah satu tujuannya adalah supaya kegiatan bisnisnya dapat berjalan tanpa adanya suatu hambatan.

Sehingga Asus ExpertBook B5 Flip telah hadir untuk memenuhi semua kebutuhan pada pegawai kantor maupun pebisnis lain. Dengan mengusung desain yang minimalis, tak lupa perangkat tersebut membawa konsep bernama Modern Style For Dynamic Business Life.

Dalam arti lain bahwa perangkat laptop terbaru tersebut sangat cocok untuk kalangan para pebisnis pada umumnya. Dengan membawa spesifikasi yang cukup mumpuni sehingga mampu untuk melakukan segala pekerjaan pebisnis.

Baca Juga: Asus ExpertBook B1400, Perangkat untuk Pelaku UMKM Hingga Sekolah

Desain Bodi Lebih Tangguh dan Ringan

Untuk rancangan bodi pada Asus ExpertBook B5 Flip ini jauh lebih ringan dan tipis karena hanya memiliki bobot sekitar 1 kg dengan ketebalan 16,9 mm saja. Sama halnya seperti perangkat bisnis yang lain yakni dengan rancangan bodi tangguh dengan membawa standar militer berupa AS (MIL-STD 810 H).

Sementara itu pada bagian belakang layarnya terbuat dari bahan material berupa alumunium dan bagian sekeliling keyboard dari magnesium-aluminium alloy. Sehingga kombinasi antara keduanya mampu membuat laptop tersebut lebih ringan.

Selain itu hadir dengan tampilan bezel layar yang begitu tipi dam membuat dimensi bodinya mudah untuk pengguna pangkas. Karena lebih tipis dan ringkas, maka perangkat tersebut mudah Anda masukkan ke dalam berbagai macam jenis tas.

Sehingga kesimpulannya bahwa laptop dari Asus tersebut jauh lebih ringkas dan terkesan lebih modern dan stylish. Sehingga para penggunanya lebih merasa nyaman dengan laptop tersebut.

Desain Layar

Pasalnya laptop Asus ExpertBook B5 Flip ini hadir dengan membawa varian yang sudah menggunakan jenis layar Asus OLED. Sehingga teknologi tersebut mampu menawarkan kualitas visual yang jauh lebih baik lagi.

Pasalnya Asus OLED tersebut mampu membuat laptop tersebut dapat menampilkan sebuah warna yang lebih akurat dan kaya. Yakni dengan tingkat reproduksi warna color gamut berupa DCI-P3 sampai dengan 100% dengan PANTONE Validated Display.

Selain itu laptop tersebut hadir dengan membawa model convertible yaitu dengan bodi desain yang lebih presisi dan minimalis. Bahkan dapat Anda putar hingga 360 derajat dan bisa Anda gunakan untuk mod tablet.

Pasalnya laptop tersebut membawa desain layar seluas 13 inci yang sudah mendukung fitur touchscreen juga screen to body ratio 78%. Sehingga Asus telah merancang perangkat terbarunya itu untuk memudahkan kalangan pebisnis.

Spesifikasi dan Fitur Lainnya

Tak lupa Asus juga menyematkan prosesor pada Asus ExpertBook B5 Flip yaitu berupa Intel generasi ke-11 untuk mendukung produktivitas pebisnis. Dengan membawa RAM sebesar 16GB dan penyimpanan sampai dengan 1TB.

Tak lupa dengan sektor grafis berupa Intel Iris Xe yang mana spesifikasinya sangat memadai dan mampu mendukung kegiatan bisnis. Laptop tersebut juga membawa sebuah teknologi yang bernama Two Way All Noise Cancelling yang berguna untuk meredam suara bising.

Dengan membawa modul berupa WiFi 6 (802.11ax) yang mampu menghasilkan jaringan koneksi dari Wifi lebih kencang dan stabil. Bahkan dengan tambahan berupa port Thunderbolt 4 yang bisa Anda gunakan untuk transfer data dengan kecepatan tinggi.

Perangkat laptop tersebut mempunyai daya tahan baterai mencapai 14 jam hanya dalam satu kali pengisian daya mencapai 100%. Berkat adanya panel Self Refresh mampu membuat konsumsi daya baterainya lebih awet. Asus ExpertBook B5 Flip ini tersedia dalam varian warna yakni Star Black yang hadir di Indonesia dengan membawa harga sekitar 15 juta rupiah. (R10/HR Online)

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...