Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis melaksanakan kegiatan World Cleanup Day atau WCD tahun 2021, Sabtu (18/9/2021) di Aula Setda Ciamis. Aksi Cleanup dan pilah sampah dari rumah ini juga dilaksanakan serentak di 27 Kecamatan di Kabupaten Ciamis secara virtual.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengatakan, kegiatan World Cleanup Day (WCD) tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Yaitu tidak terpusat pada satu titik tapi secara tersebar pada wilayah masing-masing.
“Sebagai upaya agar tidak menimbulkan kerumunan jadi kita sebar semua kecamatan. Nanti melaporkan secara virtual. Kita tetap mempedomani prokes,” katanya.
Menurutnya, kegiatan WCD 2021 Ciamis dengan melaksanakan aksi Cleanup dan pilah sampah dari rumah. Tujuan perubahan perilaku keluarga dan masyarakat.
Permasalahan sampah ini sangatlah krusial. Tentunya akan menjadi luar biasa jika sampai akhirnya terjadi penumpukan sampah. Hal tersebut harus di waspadai oleh semua pihak.
“Ciamis insya allah akan bersih dan tetap sehat. Kita tetap fokus dalam pengelolaan sampah pilah dari rumah,” tuturnya.
Para Camat, Lurah dan Kepala Desa agar bisa memandu dan mengajak serta memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya mengatasi sampah. Sampah jika tidak mendapat penanganan dengan fokus dan benar akan menjadi masalah ke depannya.
“Pada momen WCD 2021 Ciamis ini kita kampanyekan juga pilah sampah dari rumah kepada masyarakat. Hal ini untuk mengurangi limbah yang dibuang ke TPA dan melalui pilah sampah juga dapat memberikan nilai ekonomis bagi masyarakat,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online)
Editor: Dadang