Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Bupati Ciamis, Jawa Barat, Herdiat Sunarya menghadiri peringatan HUT Gong Perdamaian Dunia yang ke 12 di situs Karangkamulyan, Cijeungjing, Kamis (9/9/2021).
HUT Gong Perdamaian Dunia ini diperingati setiap tanggal 9 bulan September.
Pada kesempatan itu, Herdiat mengajak masyarakat untuk senantiasa merawat dan menjaga situs peninggalan sejarah.
“Situs bersejarah ini harus kita rawat, jaga dan pelihara agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” ujar Herdiat.
Herdiat juga menyebut, gong perdamaian dunia ini merupakan simbol persaudaraan dan perdamaian umat manusia.
Baca Juga: BMBKB Santuni Yatim Piatu Dua Kecamatan di Ciamis
Menurutnya, dipilihnya situs Karangkamulyan Ciamis sebagai lokasi penyimpanan gong perdamaian dunia bukan tanpa alasan.
Menurut Herdiat, cikal bakal perdamaian dunia tidak terlepas dari sejarah kerajaan Galuh.
“Keberadaan gong perdamaian yang tersebar di berbagai negara ini, diharapkan membuat umat manusia mengutamakan perdamaian dan kebersamaan tanpa membedakan suku, ras, agama, budaya dan pemisah lainnya,” ungkapnya.
Herdiat menambahkan, peringatan HUT Gong perdamaian dunia di Ciamis menjadi event kalender pariwisata yang setiap tahunnya mampu menyedot wisatawan lokal maupun mancanegara.
Sementara itu Budi Kurnia Sekretaris Dinas Pariwisata mengatakan, gong perdamaian dunia di situs Karangkamulyan adalah yang paling besar ukurannya.
Kedepan pihaknya berharap peringatan HUT Gong Perdamaian Dunia ini mengundang seluruh negara minimal kedutaannya.
“Gong ini konteksnya universal sehingga ini bisa menjadi event internasional,” kata Budi. (Jujang/R8/HR Online)
Editor: Jujang