Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BanjarPerbaikan Jalan Nasional Jabar-Jateng di Banjar Sebabkan Kemacetan

Perbaikan Jalan Nasional Jabar-Jateng di Banjar Sebabkan Kemacetan

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Imbas perbaikan jalan Nasional Jabar-Jateng tepatnya di Jalan Brigjen M. Isa lingkungan Cipadung, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, menyebabkan antrian panjang kendaraan yang melintas.

Salah seorang warga setempat, Sukendar, mengatakan, kejadian antrian kendaraan di jalan tersebut sudah berlangsung sejak sepuluh hari yang lalu karena ada perbaikan jalan yang amblas di perbatasan Banjar-Ciamis.

Sehingga laju kendaraan menjadi lambat dan terjadi penumpukan kendaraan yang melintas.

Bahkan sebelumnya antrian yang terjadi sempat mencapai 1 kilometer.

Kemacetan tersebut, lanjutnya, terjadi setiap 10 menit sekali terutama saat jam sibuk kerja yaitu pada pagi hari sekitar pukul 07:00 Wib dan saat sore hari dari pukul 14:00-17:00 Wib.

“Sudah sepuluh hari yang lalu mulai macet. Setiap sepuluh menit sekali macetnya. Masalahnya di jalannya juga lambat,” kata Sukendar kepada wartawan, Rabu (15/9/2021).

Baca Juga: FPSH-HAM Kota Banjar Bagikan Sembako Bantu Warga Pra Sejahtera

Warga berharap agar perbaikan jalan Jabar-Jateng tersebut cepat selesai supaya arus lalu lintas kendaraan bisa berjalan lancar.

“Kami penginnya untuk perbaikannya cepat selesai supaya arus kendaraan bisa berjalan lancar lagi,” ujarnya.

Dinas Perhubungan Banjar Pasang Rambu di Jalan Nasional Jabar-Jateng

Terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjar, Ajat Sudrajat, melalui kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, Fera Mada Pratama, mengatakan, terkait adanya perbaikan di jalan nasional tersebut pihaknya sudah memasang road barrier dan rambu-rambu di lokasi untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Adapun rekayasa lalu lintas untuk meminimalisir kemacetan di lokasi tersebut sementara ini hanya dilakukan pengaturan sistem buka tutup dengan melibatkan masyarakat agar arus lalu lintas bisa berjalan dengan lancar.

“Sementara kami melakukan sistem buka tutup jalan nasional Jabar-Jateng agar arus lalu lintas berjalan lancar dan tertib,” katanya.

Sementara itu, Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih melalui Kasat Lantas, AKP. Purwadi, mengatakan, untuk pengaturan itu pihaknya memberlakukan sistem buka tutup baik dari arah Banjar menuju Ciamis maupun dari arah sebaliknya selama 1×24 jam.

Sampai saat ini, lanjutnya, untuk rencana pengalihan arus tidak dilakukan karena selama ini tidak ada kendala.

Selain itu sudah ada pengaturan ritme kendaraan dengan sistem buka tutup baik dari arah Barat maupun Timur.

Sebagai antisipasi apabila terjadi kemacetan padat karena lokasi tersebut merupakan jalan nasional, pihaknya sudah berkoordinasi dengan PPK sehingga saat weekend atau hari libur pekerjaan yang panjang nanti akan diperpendek agar lalu lintas terkendali.

“Kami harap warga bersabar karena memang ini jalan sedang ada perbaikan. Mungkin beberapa saat harus menunggu tetapi tidak ada kemacetan. Hanya menunggu beberapa saat saja karena bergantian kendaraannya. Kami juga terus memantau arus lalu lintas kendaraan,” jelasnya. (Muhlisin/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...
Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

harapanrakyat.com - Anggota DPRD Pangandaran, mendorong agar penghuni Pasar Wisata (PW) dan Pemkab Pangandaran untuk duduk bersama. Hal ini agar mereka membahas rencana alih...
Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis mengeluhkan pencemaran udara dari kandang peternakan ayam. Lokasi kandang tersebut berada di Cibango, Desa...
Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...