Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranPantau Lokasi Rawan Kejahatan, Pemdes di Pangandaran Pasang CCTV

Pantau Lokasi Rawan Kejahatan, Pemdes di Pangandaran Pasang CCTV

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Pantau lokasi rawan kejahatan, Pemerintah Desa Ciganjeng, Padaherang, Kabupaten Pangandaran, memasang CCTV pada satu tiang yang ada di sekitar jalan raya.

Menurut Kades Ciganjeng, Imang Wardiman, tujuan pemasangan CCTV di lokasi rawan kejahatan dan kecelakaan agar bisa mengetahui kronologis kejadian yang sesungguhnya. Jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Jika terjadi tindak kejahatan atau kecelakaan, kamera CCTV yang terpasang itu secara otomatis langsung merekamnya. Selain itu, aktivitas masyarakat Desa Ciganjeng, terutama yang ada di jalan utama dan di Pasar Ciganjeng juga bisa terpantau,” tuturnya, Kamis (23/09/2021).

Lebih lanjut Imang mengatakan, Selain bisa pantau lokasi rawan kejahatan, kamera pengintai tersebut akan memudahkan atau memonitor hal-hal yang tidak diharapkan.

Baca Juga : Sempat Kebanjiran, Petani di Ciganjeng Pangandaran Tetap Panen

Bahkan secara tidak langsung, pemerintah desa juga dapat memberikan kebutuhan bagi pihak yang berwajib, jika ada sesuatu hal yang terjadi.

“Ada lima titik lokasi rawan yang dipasang CCTV. Untuk sementara ini jangkauan dari kamera pengintai tersebut hanya berjarak sampai 100 meter. Kemudian kita juga bisa memantaunya melalui handphone,” kata Imang.

Terpisah, Uto, salah seorang pedagang yang berada tidak jauh dari lokasi pemasangan CCTV mengaku sangat mengapresiasi pihak Pemdes Ciganjeng. Karena pemdes telah memasang kamera pengintai di lokasi rawan kejahatan.

“Ya, ini sebuah kemajuan Desa Ciganjeng yang positif. Karena dengan adanya kamera CCTV, otomatis aktifitas warga dan arus lalu lintas bisa terpantau,” ujarnya.

Menurut Uto, pemasangan CCTV untuk kepentingan masyarakat umum, dan tentunya sangat positif. Mengingat lokasi tersebut sering terjadi pencurian maupun kecelakaan lalu lintas. Dengan adanya CCTV akan lebih mudah untuk memonitor. (Ntang/R3/HR-Online)

Editor : Eva

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...