Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruIde OOTD Hijab untuk Tampil Lebih Fresh dan Awet Muda

Ide OOTD Hijab untuk Tampil Lebih Fresh dan Awet Muda

Ide OOTD hijab yang bisa bikin fresh dan terlihat awet muda dapat kamu tampilkan dengan memanfaatkan item fashion yang jadi andalan kamu. Seperti kemeja, outfit berbahan denim, T-shirt, dan lainnya.

Kamu bisa nge-mix and match item fashion yang menjadi andalan mu itu. Kuncinya percaya diri. Tapi jangan sampai lupa untuk mempertimbangkan segi kenyamanannya agar kamu terlihat lebih atraktif. Seperti halnya gaya remaja yang sporty dan casual.

Namun, jika kamu menginginkan tampilan yang girly, kamu bisa memakai gamis atau memilih tunik, long dress dan loose dress. Selain itu, bisa juga gaya two pieces yang memadukan atasan dengan long skirt yang menjadi favorit kamu.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini rekomendasi beberapa ide untuk OOTD buat kamu yang berhijab.

Ide OOTD Hijab yang Bikin Fresh dan Awet Muda

Layering Style Kekinian

Baca Juga : OOTD Hijabers Remaja, Tetap Tampil Stylish dengan Pilihan Tepat

Style kekinian ini adalah teknik menumpuk biasanya dikombinasikan dengan pemilihan warna monochromatic dan minimalis.

Kamu bisa gunakan warna-warna pastel, netral, atau warna senada. Layering style yang saat ini tengah populer yaitu OOTD hijab memadukan kemeja dengan sleeveless top atau vest hingga blouse. 

Tampil Chic dengan Motif Striped

Ide OOTD hijab yang bisa bikin fresh dan awet muda selanjutnya yaitu menggunakan motif striped. Tidak harus dengan outfit polos untuk mengenakan motif ini.

Kamu juga dapat memadukan atasan bermotif garis-garis untuk tampil chic. Meski simpel, tapi look yang ditampilkan ini akan lebih eye-catching. 

Nah, buat kamu yang ingin terlihat lebih berisi, kamu pilih motif horizontal. Sedangkan, kalau ingin terlihat langsing, pilih motifnya yang vertikal.

Baca Juga : OOTD Santai di Rumah yang Nyaman, Stylish, dan Kece

Denim on Denim

Style denim on denim bisa kamu pilih untuk tampil lebih fresh. Ide OOTD hijab yang satu ini juga akan membuat penampilanmu terlihat lebih muda.

Untuk memadukan OOTD hijab denim on denim, kamu bisa memilih celana jeans dengan potongan lurus dan jaket denim. Sedangkan, untuk dalamannya bisa menggunakan kemeja, T-shirt, atau blouse. Sesuaikan saja dengan selera kamu.

Two Piece Style

Ide OOTD hijab lainnya yang bisa membuat kamu terlihat awet muda dan fresh yaitu gaya two piece. Cara memadukannya, pilih atasan yang menjadi favorit kamu dan padukan dengan pleated skirt, asymmetric skirt, button up skirt, long skirt, dan lainnya.

Untuk warnanya, pilih warna-warna netral akan lebih aman, atau bisa juga padu padan dengan warna-warna pastel atau warna senada.

Baca Juga : Memilih Hijab Instan yang Praktis dan Nyaman, Jangan Sampai Salah Beli!

Kemeja Flanel untuk Tampil Swag

Jika kamu bosan dengan gaya berhijab yang girly, coba sesekali kamu tampil beda dengan mengenakan kemeja flanel. Ukurannya semakin kebesaran akan semakin menarik, loh.

Kamu bisa memakai ide OOTD hijab ini sebagai outer, jadi T-shirt favoritmu juga bisa terpakai ketika keluar rumah atau saat hangout.

Statement Dress

Statement dress style adalah salah satu model dress dengan gaya modest ini cocok untuk berhijab. Jadi tidak hanya gamis saja, ya.

Jangan lupa untuk bermain cutting juga, misalnya dengan sematan detail asimetris atau seperti bordir maupun pita.

Oversize T-shirt dan Manset

Fashion item yang paling nyaman salah satunya adalah T-shirt. Untuk ide OOTD hijab tak harus dipadukan dengan menggunakan jaket saja.

Coba deh kamu mix and match oversize T-shirt favoritmu dengan manset baju atau manset tangan berwarna netral, bisa warna putih atau hitam.

Dengan mengenakan padu padan oversize T-shirt dan manset pastinya penampilan kamu akan terlihat casual, lebih awet muda, tapi tetap stylish.

Rekomendasi beberapa OOTD hijab tersebut memang cukup simpel, namun bisa membuat penampilan kamu terlihat semakin fresh dan tentunya lebih awet muda. (R3/HR-Online)

Editor : Eva

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...
Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...
Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...