Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Cakupan vaksinasi bagi pelajar SMP di Kabupaten Ciamis saat ini mencapai sekitar 65 persen. Saat ini Pemkab Ciamis terus gencar melakukan vaksinasi untuk pelajar.
Sekretaris Daerah Ciamis Tatang menyampaikan hal tersebut saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di SMPN 1 Ciamis, Sabtu (25/9/2021).
“Kalau presentase cakupan vaksinasi bagi pelajar yang hari ini mungkin belum masuk. Tapi yang sudah menjalani vaksinasi mencapai sekitar 60 sampai 65 persenan,” tuturnya.
Menurutnya, untuk saat ini saja target vaksin pelajar SMP untuk wilayah kota yakni SMPN 1 sampai 8 Ciamis mencapai 4.500 dosis vaksin. Harapannya target tersebut dapat tercapai.
“Kalau untuk SMPN 1 Ciamis saja targetnya yakni 560 dosis. Kalau semuanya seluruh SMP kota Ciamis mencapai 4.500,” tuturnya.
Tatang mengatakan, saat ini beberapa daerah sudah ada temuan klaster sekolah. Namun, untuk Kabupaten Ciamis sendiri saat ini tidak ada, dan harapannya jangan sampai ada.
“Makanya kita saat ini selalu berupaya melakukan monitoring dan evaluasi bersama rekan-rekan SKPD terkait. Jadi bukan hanya monitoring evaluasi tentang vaksin saja tapi juga protokol kesehatannya,” katanya.
Tatang menambahkan, dalam monitoring dan evaluasi ini juga akan menyasar Satgas Covid-19 Kecamatan. Agar bersama-sama mengawasi dan memonitor pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) masing-masing daerah.
“Mudah-mudahan saja dengan kebersamaan seluruh SKPD dan satgas Covid-19 Kecamatan serta media, kita bisa menjaga level 2 PPKM dan tidak ada siswa yang terpapar Covid-19. Termasuk meningkatkan cakupan vaksinasi pelajar,” pungkasnya. (Ferry/R9/HR-Online/Editor: Dadang)