Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarTerdata Penerima BST 2020, Warga Kota Banjar Tak Terima Bantuan

Terdata Penerima BST 2020, Warga Kota Banjar Tak Terima Bantuan

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),– Seorang warga di Kota Banjar, Jawa Barat, terdata sebagai penerima manfaat Bantuan Sosial Tunai (BST) tahun 2020, namun sampai sekarang tidak pernah menerima bantuan yang seharusnya ia terima.

Penerima manfaat bantuan tersebut merupakan Ateng, warga Lingkungan Pangadegan, RT 5 RW 18, Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman.

Hal itu terungkap setelah pihak Kelurahan Hegarsari melakukan pengecekan data bantuan sosial tunai tersebut.

“Hasil pengecekan tahun 2020 yang bersangkutan terdata sebagai penerima bantuan jaring pengaman sosial (JPS) dari Kota dan BST yang disalurkan selama beberapa kali melalui kantor pos,” kata Krisdianto Lurah Kelurahan Hegarsari, Kamis (12/8/2021).

Menurut dia, hal itu terjadi diduga adanya miskomunikasi antara RT RW dan penerima manfaat.

“Berdasarkan pengakuan yang bersangkutan belum pernah mendapatkan bantuan apapun kecuali dari JPS. Nanti kita akan croscek ke kantor pos, kenapa terdaftar sebagai penerima BLT tetapi bantuannya tidak diambil apakah ada misinformasi,” tambahnya.

Baca Juga: Tinggal di Rutilahu, Warga Kota Banjar Ini Baru Sekali Dapat Bansos

Sedangkan, seperti yang telah diberitakan sebelumnya. Rumah pria bernama Ateng tersebut tidak layak huni.

Kendati begitu, pada tahun 2021 ini ada sebanyak 60 titik yang menerima bantuan Rutilahu. Akan tetapi, warga bernama Ateng tersebut tidak terdata dalam usulan.

“Tahun ini sebetulnya ada 60 titik yang menerima bantuan Rutilahu, tapi pak Ateng ini tidak masuk ke dalam usulan tersebut sedangkan kami menerima usulan itu dari RT RW. Nanti kita coba usulkan ke Baznas,” tandasnya.

Krisdianto berharap, usulan yang akan diajukan ke Baznas untuk membantu memperbaiki rumah tersebut dapat segera terealisasi. Mengingat kondisinya sudah tidak layak huni.

“Melihat kondisinya memang sangat tidak layak. Untuk bantuannya kita usulkan dulu, kita belum tahu apakah direalisasikan tahun ini atau tahun depan, yang penting kita usulkan dulu, harapan kami supaya segera terealisasi,” pungkasnya. (Sandi/R7/HR-Online)


Editor: Ndu

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...
Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...