Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisBB 1% MC Kibarkan Bendera Raksasa di Jembatan Cirahong Ciamis

BB 1% MC Kibarkan Bendera Raksasa di Jembatan Cirahong Ciamis

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Bikers Brotherhood atau BB 1% MC Indonesia bekerjasama dengan Forum Komunikasi Pecinta Alam Galuh Ciamis melakukan pengibaran bendera merah putih raksasa di Jembatan Cirahong Ciamis, Selasa (17/8/2021).

Sebelumnya, puluhan Bikers Brotherhood For Nature (BFN) Taciban (Tasik, Ciamis, Banjar) melakukan ziarah ke taman makan pahlawan, Imbanagara, Ciamis.

Di sana mereka memberikan santunan serta sembako kepada para Veteran Ciamis, kemudian melanjutkan konvoi ke Jembatan Cirahong.

Baca Juga: Siswa SMA Informatika Ciamis Jadi Komandan Paskibraka Kabupaten

Berdasarkan pantauan HR di lapangan, masyarakat antusias melihat pengibaran bendera merah putih raksasa di Jembatan Cirahong.

Bahkan sejumlah pengendara berhenti sejenak untuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Vigilante BB 1% MC Indonesia BFN Taciban, Iyus mengatakan, dalam rangka HUT RI ke 76 Tahun 2021, BB 1% MC Indonesia dan BFN  Taciban melakukan kegiatan pengibaran bendera merah putih raksasa dengan ukuran 18×12 meter di Jembatan Cirahong.

Pengibar bendera dilakukan oleh beberapa orang yang terdiri dari BFN Taciban BB1 %M C dan pecinta alam Galuh Ciamis.

“Jembatan Cirahong Ciamis ini merupakan jembatan bersejarah, selain itu juga perbatasan Tasik-Ciamis dan fungsinya juga ada dua yakni kendaraan roda dua, empat dan kereta api,” katanya.

Selain melakukan pengibaran bendera merah putih raksasa, pihaknya juga melakkan tabur bunga di Makam Pahlawan Imbanagara, bakti sosial kepada legiun veteran dan masyarakat.

“Kita juga lakukan upacara HUT RI ke 76 secara virtual, dengan seluruh chapter/kota BB 1% MC Indonesia,” ucapnya.

Iyus menambahkan, dengan adanya kegiatan ini bisa membangun jiwa nasionalisme anak muda Indonesia. Serta bisa semangat merdeka meskipun dimasa pandemi Covid-19.

“Mudah-mudahan dengan HUT RI ke 76 tahun ini, Indonesia Tangguh dan Indonesia Tumbuh serta semangat dalam penanganan pandemi Covid-19,” pungkasnya. (Ferry/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...