Minggu, Mei 4, 2025
BerandaBerita BanjarAksi Pencuri Sepeda di Banjar Terekam CCTV, Korbannya Anak-anak

Aksi Pencuri Sepeda di Banjar Terekam CCTV, Korbannya Anak-anak

Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Aksi pencuri sepeda di Kota Banjar, Jawa Barat, sempat terekam kamera CCTV sedang membonceng korbannya. Kasat Reskrim Polres Kota Banjar, Iptu. Nandang Rokhmana, melalui KBO Reskrim, Iptu. Hadi Winarso, mengatakan, peristiwa itu terjadi pada hari Kamis (5/8/2021).

Ia menjelaskan, kronologi kejadiannya pada saat pukul 14.00 WIB yang mana saat itu korban yang berinisial RF (12) sedang mengayuh sepeda di Jalan K.H. Mustofa Banjar bersama temannya.

Saat berada di sekitar Taman Lansia, pelaku datang menghampiri korban dengan modus berpura-pura meminjam sepeda untuk pergi ke bengkel karena motor temannya mogok.

“Modus pelaku pura-pura pinjam sepeda lantaran motor temannya mogok,” kata Iptu. Hadi Winarso, Jumat (6/8/2021).

baca juga: Sidak Gedung Baru Bappeda Banjar, Komisi III DPRD; Nuansa Eropa Atapnya Seperti Gubuk

Selanjutnya, setelah pelaku berhasil menguasai sepeda. Korban pun sempat dibonceng pelaku. Aksinya pencuri sepeda ini pun terekam CCTV SMAN 3 Banjar sebelum akhirnya menurunkan korban di sekitar sekolah SMAN 1 Banjar.

Meskipun orang tua RF belum membuat laporan resmi ke kepolisian, namun pihaknya langsung melakukan penyelidikan.

Karena itu, pihaknya juga belum bisa memastikan kerugian secara materi atas kejadian ini.

Ia menyebut sepeda tersebut merk mosso berwarna putih. Pihaknya menduga pelaku berjumlah dua orang.

Atas kejadian ini, pihaknya mengimbau kepada masyarakat, terutama orang tua, agar selalu mengawasi aktivitas anak-anaknya agar hal itu tidak terjadi lagi.

“Jadi ke manapun orang tua harus mendampingi anaknya, atau saudara yang sudah dewasa. Jangan sampai tidak ada yang mendampingi saat keluar rumah,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online)

Orang tua takut-takuti anak dengan barak militer di Jabar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tanggapi Orang Tua yang Takut-takuti Anak dengan Barak Militer

harapanrakyat.com,- Belakangan ini, beredar di media sosial potret sejumlah orang tua memposting kegiatan anaknya sembari menggunakan nama Dedi Mulyadi dan program barak militer sebagai...
Pendidikan siswa di barak militer Jabar

Dedi Mulyadi Tahan Tangis Saat Tunjukkan Momen Pendidikan Siswa di Barak Militer, Warganet Ikut Terharu

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, membagikan momen haru saat mendampingi puluhan siswa SMP di Purwakarta menjalani pembinaan di barak militer. Ia tampak menahan...
Truk di Garut hantam rumah dan pohon sampai rungkad

Gegara Pengemudi Ngantuk, Truk di Garut Hantam Benteng Rumah dan Pohon sampai Rungkad

harapanrakyat.com,- Sebuah truk di Garut, Jawa Barat, Minggu (4/5/2025) mengalami kecelakaan tunggal. Truk tersebut menabrak sebuah benteng rumah hingga jebol hingga merobohkan pohon tua....
Ole Romeny

Jelang Laga Timnas Lawan China, Ole Romeny Minta Masyarakat Indonesia Nonton di GBK

Timnas akan berhadapan dengan China dalam laga kesembilan grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny meminta dukungan penuh...
Status Tanggap Darurat Bencana

Pergerakan Tanah Ancam 13 Rumah, Pemda Sumedang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Sumedang, menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari kedepan, dalam penanganan pergerakan tanah yang mengakibatkan longsor di Dusun Sukaasih, Desa...
Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang

Bencana Pergerakan Tanah di Sumedang, Jalan Kabupaten Terputus dan 13 Rumah Warga Terancam

harapanrakyat.com,- Bencana pergerakan tanah di Sumedang, Jawa Barat, terjadi saat hujan deras mengguyur sejak Sabtu (3/5/2025) petang hingga Minggu (4/5/2025) dinihari tadi. Akibat pergerakan...