Supplier dropship tangan pertama merupakan buruan para pemain bisnis online. Tidak mudah untuk menemukan dan mendapatkan barang dari supplier tangan pertama. Dengan harganya yang jauh lebih murah, pemain dropship akan lebih mudah berjualan.
Bagi Anda yang ingin menjalankan suatu bisnis dan belum memiliki produk sendiri, Anda bisa menjalankan bisnis dengan sistem reseller atau dropship jika memang untuk stok barang pun belum mampu.
Mungkin banyak orang yang berpikir penting atau tidak mendapatkan barang dagangan dari tangan pertama. Jawabannya tentu saja penting karena dengan menemukan supplier tangan pertama tentu Anda bisa dapatkan harga yang lebih murah.
Baca Juga: Cara Menjadi Dropship Bagi Pemula, Tanpa Modal Dijamin Sukses
Sehingga Anda bisa menjual kembali dengan harga yang murah, menawarkan diskon atau promo menarik atau bahkan mendapatkan laba dengan nilai lebih. Tips menemukannya seperti apa bisa Anda simak dalam informasi di bawah ini!
Cara Menemukan Supplier Dropship Tangan Pertama
Berjualan online merupakan bisnis paling mudah namun efektif untuk mendapatkan keuntungan. Tanpa perlu modal, kita bisa menjualkan produk supplier dan mendapatkan keuntungan dari selisih harga yang ada.
Karena itu penting menemukan barang dari tangan pertama yang harganya jauh lebih murah. Lantas, bagaimana cara menemukan supplier dropship tangan pertama? Berikut ini langkahnya yang bisa anda lakukan.
Berkunjung ke Sentra Industri
Mendatangi supplier secara langsung ke lokasi produksi akan memberikan banyak keuntungan. Utamanya untuk menemukan produsen, distributor, atau supplier awal.
Dengan berkunjung ke lokasi produksi, selain Anda bisa melihat proses produksi suatu produk seperti apa, Anda juga bisa melihat produk yang layak Anda jual kembali secara langsung.
Baca Juga: Bisnis Dropship, Usaha Online yang Menguntungkan dan Tanpa Modal
Anda pun bisa melihat dan memiliki kesempatan berinteraksi dengan pemiliknya secara langsung. Sehingga Anda bisa membangun keakraban yang akan menimbulkan rasa percaya kedua belah pihak.
Berkunjung ke Bazaar
Alternatif lainnya cara menemukan supplier dropship tangan pertama adalah dengan mengunjungi pameran atau bazaar. Dalam suatu event bazaar atau pameran akan banyak pelaku bisnis yang turut memperkenalkan produk mereka.
Dengan berkunjung ke tempat ini kita berharap bisa bertemu dan membangun kerja sama. Tentu hal ini dapat menjadi kesempatan emas bagi Anda yang ingin membangun jaringan dan relasi, membangun wawasan dan juga kerja sama.
Banyaknya peserta yang ikut dalam bazar bahkan ada beberapa yang punya produk sejenis membuat Anda bisa memiliki lebih banyak pilihan untuk mendapatkan supplier dengan harga murah.
Mencari Supplier Melalui Marketplace
Selain kedua cara tersebut, Anda juga bisa menemukan supplier tangan pertama melalui marketplace. Dengan begitu Anda cukup hanya bekerja dan tinggal dari rumah saja dan bisa mendapatkan supplier yang Anda mau.
Bahkan saat ini marketplace adalah cara simpel mengetahui tempat berkumpulnya para supplier dengan produk berkualitas dengan harga murah.
Banyak marketplace yang bisa Anda akses untuk mendapatkan produk atau supplier dropship tangan pertama yang berkualitas. Mulai dari Bukalapak, Tokopedia, Shopee, Lazada dan yang lainnya.
Melalui marketplace pun Anda bisa dapatkan produk luar negeri. Misalkan dengan mengakses marketplace Alibaba atau AliExpress untuk mendapatkan produk impor.
Dalam memilih marketplace sebagai supplier andalan Anda, Anda harus tahu ciri marketplace tersebut adalah supplier tangan pertama atau bukan.
Ciri suatu akun pada lapak marketplace merupakan supplier tangan pertama adalah mereka bisa memastikan memiliki stok barang atau produk dengan jumlah yang tak terbatas.
Dengan stok yang tak terbatas tersebut, Anda akan mendapat kemudahan dan bisa mendapatkan produk yang sama. Anda juga bisa melakukan repeat order kapan saja dan tidak takut kehabisan stok.
Jalin Hubungan Baik dan Kontak
Setelah Anda berhasil menemukan supplier dropship tangan pertama yang tepat, jalin hubungan baik dengan mereka. Simpan nomor kontak mereka dan hubungi jika memang ada keperluan.
Ada beberapa aspek yang penting untuk Anda pertimbangkan ketika menghubungi nomor supplier yang sudah Anda temukan. Berikut ini tips penting yang sebaiknya Anda perhatikan.
- Cari tahu jumlah pesanan minimum untuk mendapatkan harga lebih murah sebelum memesan.
- Gali informasi harga per sampel.
- Cari data harga produksi.
- Tanyakan kapan waktu pengiriman dan syarat pembayarannya seperti apa.
Itulah beberapa langkah yang bisa anda lakukan untuk menemukan supplier dropship tangan pertama yang tepat. Informasi ini semoga bisa bermanfaat khususnya bagi Anda yang ingin mulai berbisnis tanpa modal dengan menjadi dropshipper. (R10/HR Online)