Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Stok darah menipis di RSUD Pandega dan Puskemas yang ada di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Karena itu, PMI Pangandaran gencar berkeliling untuk menggelar donor darah.
Sekretariat PMI Kabupaten Pangandaran Dadan mengatakan, PMI sedang sibuk mencari pendonor darah di berbagai wilayah Kabupaten Pangandaran. Salah satunya kegiatan donor darah yang digelar di Desa/Kecamatan Cijulang, Selasa (27/7/2021).
“Alhamdulillah warga antusias dan berperan aktif jadi pendonor, tadi beberapa anggota TNI-Polri juga ikut jadi pendonor,” katanya.
Dadang menuturkan, stok darah menipis, sementara kebutuhan darah di RSUD Pandega dan Puskesmas meningkat seiring banyaknya pasien yang dirawat.
“Kami keliling untuk menggelar donor darah karena banyak pasien di RSUD Pandega dan Puskesmas yang membutuhkan darah,” jelasnya.
Kegiatan donor darah pun digelar dengan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. Petugas dan warga yang akan donor darah wajib memakai masker, selain itu PMI Pangandaran juga mengantisipasi terjadinya kerumunan.
“Targetnya setiap kali PMI menggelar donor darah adalah mendapatkan 50 labu. Jumlah itu untuk mencukupi kebutuhan darah di RSUD Pandega dan Puskemas. Sayangnya ketika pandemi untuk mendapatkan 50 labu darah perlu dua hari kegiatan donor di dua tempat,” katanya. (Entang/R7/HR-Online)
Editor: Ndu