Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Penderita bibir sumbing di Ciamis, Jawa Barat, akan mendapatkan operasi secara gratis dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Ciamis, Jawa Barat.
Operasi bibir sumbing yang bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum (RSU) Dadi Keluarga Ciamis, masih dalam rangkaian memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-61.
“Setelah mengikuti upacara secara virtual dengan Kejaksaan Agung, kita membuka acara secara resmi operasi bagi penderita bibir sumbing secara gratis. Selain bekerja sama dengan RSU Dadi Keluarga, kami juga berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Ciamis,” kata Kejari Ciamis, Yuyun Wahyudi, Kamis (22/7/2021).
Lebih lanjut Yuyun menambahkan, saat ini baru sebanyak 15 orang yang tercatat akan mengikuti operasi bibir sumbing. Pihaknya memprioritaskan operasi bibir sumbing tersebut untuk penderita dari Ciamis.
Namun sebelum pelaksanaan, katanya, terlebih dulu akan melakukan proses pemeriksaan kesehatan bagi pasien.
“Pelaksanaan operasi ini pada hari Sabtu depan. Dan pasien harus mengikuti tes kesehatan terlebih dahulu, agar memastikan dalam keadaan sehat,” katanya.
Yuyun berharap, dengan penyelenggaraan operasi bibir sumbing secara gratis ini, bisa meringankan beban masyarakat Ciamis.
“Semoga acaranya berjalan dengan lancar dan semuanya diberi kesehatan,” harapnya.
Selain bakti sosial berupa operasi bagi penderita bibir sumbing, Kejari Ciamis juga melakukan berbagai kegiatan sosial lainnya, dalam Hari Bhakti Adhyaksa ke-61. Mulai dari pembagian sembako secara gratis kepada warga yang terdampak Covid-19, dan juga vaksinasi. (Fahmi/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto