Kamis, Maret 13, 2025
BerandaBerita BanjarKetua DPRD Kota Banjar Dorong Pemkot Siapkan Tempat Isolasi Terpusat

Ketua DPRD Kota Banjar Dorong Pemkot Siapkan Tempat Isolasi Terpusat

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Ketua DPRD Kota Banjar, Jawa Barat, Dadang Ramdan Kalyubi, mendorong pihak Pemkot Banjar untuk membuka kembali Gedung Sport Center sebagai tempat isolasi terpusat penanganan pasien Covid-19.

Ia menilai, pemanfaatan tempat isolasi terpusat sangat penting untuk mendukung penanganan pasien Covid-19. Karena, isolasi mandiri yang selama ini berjalan kurang maksimal.

Terlebih kurang efektifnya pelaksanaan isolasi mandiri sekarang ini menyebabkan kasus positif di Kota Banjar terus meningkat akibat kontak erat yang sulit untuk dicegah.

Sehingga, perlu adanya tempat isolasi terpusat agar upaya penanganan berjalan dengan baik. Keselamatan warga masyarakat, terutama pasien Covid-19 pun menjadi terjamin dan tertangani dengan baik.

“Tentunya kami dari DPRD mendorong agar ada tempat isolasi terpusat bagi pasien Covid-19. Bagaimanapun kesehatan dan keselamatan warga masyarakat harus diutamakan,” kata Dadang, Jumat (09/07/2021).

Sedangkan, terkait perlunya penambahan tenaga kesehatan (Nakes) yang saat ini sudah mulai kewalahan, lanjut Dadang, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pemkot. Bahkan sudah berupaya untuk mengajukan penambahan Nakes ke provinsi.

“Kemarin kami sudah melakukan koordinasi. Sekarang ini sedang dilakukan pengajuan penambahan Nakes ke provinsi,” terang Dadang R Kalyubi, Ketua DPRD Kota Banjar.

Baca Juga : Soal Gaji Penggali Kubur Jenazah Covid-19, Ini Kata DPRD Kota Banjar

Isolasi Terpusat Desa/Kelurahan di Kota Banjar Tak Berjalan

Terpisah, Jubir Satgas Covid-19 Kota Banjar, H. Agus Nugraha mengatakan, pembukaan Sport Center sebagai tempat isolasi terpusat bagi pasien Covid-19 memang perlu.

Sebab, penanganan pasien Covid-19 di tempat isolasi terpusat setiap desa/kelurahan yang sudah digagas selama ini kurang maksimal. Bahkan tidak berjalan sama sekali.

“Isolasi terpusat pada setiap desa dan kelurahan tidak berjalan. Indikasinya kasus penyebaran itu terus meningkat. Mereka tidak jalan dan yang terpapar justru semakin banyak. Itu buktinya,” kata Agus.

Ia juga mengatakan, untuk mendukung upaya penanganan tersebut, pihak Pemkot Banjar harus mengambil kebijakan tegas dengan menambah nakes berdasarkan hitungan yang cermat.

Perhitungan tersebut harus berdasarkan rasio jumlah pasien yang ditangani dengan tenaga kesehatan yang dibutuhkan. Agar pengawasan pasien Covid-19, terutama yang menjalani isolasi mandiri dapat berjalan maksimal.

Agus mencontohkan, misalnya satu perawat bertugas untuk menangani berapa pasien dan sebagainya. Karena menurutnya, kalau tidak demikian maka penanganan tidak akan maksimal. Khawatir nantinya malah banyak Nakes yang terpapar akibat faktor kelelahan.

“Kalau sampai Nakes ambruk dan kelelahan, siapa yang akan melakukan penanganan dan perawatan. Pemkot Banjar harus mengambil langkah kebijakan tegas,” tandasnya. (Muhlisin/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Perang sarung antar remaja di Langkaplancar Pangandaran

Perang Sarung Antar Remaja Marak di Langkaplancar Pangandaran, Bikin Warga Resah 

harapanrakyat.com,– Maraknya aksi perang sarung antar remaja di wilayah Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat di malam hari selama bulan Ramadhan, mulai meresahkan warga...
Paula Verhoven disebut tak bantah isu selingkuh

Paula Verhoeven Tak Bantah Isu Selingkuh di Persidangan, Kuasa Hukum Baim: Artinya…

harapanrakyat.com,- Kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachmid mengatakan bahwa pihak Paula Verhoeven tak bantah isu selingkuh di persidangan. Bahkan saksi yang dihadirkan pun tidak...
Begal ngaku polisi di IC Ciamis

Begal Ngaku Polisi Beraksi di IC Ciamis, Rampas Motor dan 3 HP Milik Bocah

harapanrakyat.com,- Begal yang awalnya ngaku sebagai polisi merampas satu unit motor dan tiga buah HP milik lima bocah yang sedang nongkrong di kawasan Islamic...
Profil Ifan Seventeen, Penyanyi yang Kini Menjadi Dirut BUMN PT PFN

Profil Ifan Seventeen, Penyanyi yang Kini Menjadi Dirut BUMN PT PFN

Profil Ifan Seventeen berhasil mencuri perhatian jagat industri hiburan tanah air saat ini. Hal ini lantaran ia ditunjuk sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Produksi...
Baim Wong mencak-mencak tuding Paula Verhoeven manipulatif

Baim Wong Mencak-mencak Sebut Paula Verhoeven Manipulatif: Seolah Saya Paling Jahat

harapanrakyat.com,- Baim Wong mencak-mencak, ia menyebut Paula Verhoeven manipulatif. Kisruh proses perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven pun semakin memanas. Perebutan hak asuh kedua...
Masjid dan Mushola di Ciamis gratis langganan air PDAM selama Ramadhan

Masjid dan Mushola di Ciamis Gratis Langganan Air PDAM Selama Ramadhan

harapanrakyat.com,- Masjid dan Mushola di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat gratis langganan air dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Galuh. PDAM Tirta Galuh sendiri...