Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Bupati Ciamis, Jawa Barat, DR H Herdiat Sunarya mengajak masyarakat untuk beralih menggunakan kantong plastik ramah lingkungan.
Hal itu Herdiat sampaikan usai menerima kunjungan pengurus PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Ciamis, Senin (19/7/2021) di Joglo Barat Pendopo.
Hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Ciamis DR H Tatang dan juga Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup DR H Taufik Gumelar.
Pada kesempatan itu, PMII Ciamis mengenalkan produk kantong plastik ramah lingkungan.
Bupati Ciamis Herdiat Sunarya pun langsung mengapresiasi terobosan dan inovasi yang dilakukan PMII tersebut.
“Saya secara pribadi memberikan apresiasi atas inovasi dari teman-teman mahasiswa ini yang telah menciptakan plastik ramah lingkungan ini,” ujar Herdiat.
Baca Juga: DPRKPLH Ciamis Imbau Pembagian Daging Kurban Tak Pakai Kresek
Herdiat menjelaskan, sampah plastik merupakan jenis sampah yang baru akan terurai dalam waktu yang sangat lama.
Selain itu, plastik juga sangat berbahaya karena bisa mencemari tanah dan air.
“Plastik ramah lingkungan ini menjadi salah satu solusinya,” katanya.
Sementara itu Irsal Muhammad perwakilan PMII Ciamis menyatakan, inovasi plastik ramah lingkungan tersebut sebagai upaya mendukung Perbup Ciamis nomor 27 tahun 2021, tentang pengurangan sampah plastik.
Saat ini pihaknya sudah bagikan 100 pack kantong plastik ramah lingkungan ke sejumlah DKM Masjid di Ciamis.
“Kita sengaja bagikan ke DKM masjid agar nanti saat Qurban, panitia tidak membagikan daging kurban dengan menggunakan kantong plastik kresek,” pungkas Irsal. (Jujang/R8/HR Online)
Editor: Jujang