Senin, April 14, 2025
BerandaBerita JabarCegah Pungli di TPU Cikadut, Gubernur Jabar: Polisi Berseragam Disiagakan

Cegah Pungli di TPU Cikadut, Gubernur Jabar: Polisi Berseragam Disiagakan

Berita Jabar, (harapanrakyat.com),- Dalam rangka mencegah terjadinya pungli atau pungutan liar di TPU Cikadut, Kota Bandung, Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyebut saat ini ada polisi berseragam yang akan siaga di sekitar TPU.

Hal itu menyusul terkuaknya kasus pungutan liar yang dilakukan oknum petugas pengubur jenazah pasien Covid-19 di TPU Cikadut.

“Nanti jika ada pungli, keluarga yang meninggal tinggal melapor ke petugas polisi yang stand by,” ujar Emil Senin (12/7/2021).

Baca Juga: Uu Ajak Tokoh Agama dan Tokmas di Jabar Sukseskan PPKM Darurat

Ia menegaskan, semua biaya mulai dari ambulan, peti jenazah hingga biaya pemakaman itu ditanggung pemerintah.

“Jika ada yang pungli di TPU Cikadut, laporkan saja nanti polisi akan memprosesnya,” katanya.

Pihaknya tidak berharap kasus serupa terjadi lagi. “Kepada kepala daerah di Jabar agar melakukan pengecekan ke TPU khusus Covid-19, saya tidak ingin kasus pungli ini terjadi di daerah lain,” jelas Emil.

Emil pun mengaku secara diam-diam beberapa kali mengecek ke TPU khusus pasien yang meninggal karena Covid-19.

Bahkan ia pun sempat memberikan uang dari saku pribadinya.

“Saya memberikan itu sebagai atensi saya kepada mereka yang menguburkan jenazah pasien Covid-19,” ungkapnya.

Kasus pungli di TPU Cikadut, Kota Bandung ini terkuak saat seorang seorang perempuan bernama Yunita Megawati Tambunan mengaku dimintai uang Rp 4 juta oleh oknum petugas di TPU.

Saat ini, pelaku pungli itu inisial R sudah diberhentikan sebagai petugas pengurus pemakaman Covid-19.

Pelaku juga saat ini sedang di proses oleh pihak kepolisian untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. (Jujang/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Pelatih yang Pernah Cetak Sejarah Timnas Indonesia Selain Nova Arianto

Pelatih yang Pernah Cetak Sejarah Timnas Indonesia Selain Nova Arianto

Sosok Nova Arianto tengah menjadi pusat perhatian lantaran dirinya mampu mencetak sejarah usai membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia U-17 2025. Lolosnya Indonesia...
Kasus Peredaran Tembakau Gorila, Satres Narkoba Polres Kota Banjar Amankan 3 Pelajar

Kasus Peredaran Tembakau Gorila, Satres Narkoba Polres Kota Banjar Amankan 3 Pelajar

harapanrakyat.com,- Jajaran Satuan Reserse Narkoba Polres Kota Banjar, Polda Jabar, berhasil mengungkap keterlibatan pelajar dalam kasus tindak pidana peredaran narkotika golongan I jenis tembakau...
Jabar Butuh Pemimpin Petarung, Sekda Herman: Kalau Harimau Memimpin Kambing, Semua Akan Mengaum

Jabar Butuh Pemimpin Petarung, Sekda Herman: Kalau Harimau Memimpin Kambing, Semua Akan Mengaum

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, menegaskan, tantangan besar yang dihadapi Jawa Barat (Jabar) ke depan membutuhkan sosok pemimpin bertipe petarung....
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Resmi Larang Pungutan di Jalan Umum, Termasuk Donasi dan Jukir Liar

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Resmi Larang Pungutan di Jalan Umum, Termasuk Donasi dan Jukir Liar

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi resmi melarang pungutan di jalan umum, termasuk pungutan untuk sumbangan atau donasi dan juru parkir (jukir) liar....
Petugas Gabungan Kembali Cari Korban Hanyut di Sungai Domas Sumedang

Petugas Gabungan Kembali Cari Korban Hanyut di Sungai Domas Sumedang

harapanrakyat.com,- Pencarian sesosok mencurigakan yang diduga jasad manusia di aliran Sungai Domas, tepatnya di Bendung Rengrang, Kawasan Desa Cijambe, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang, Jawa...
Program MBG di SMAN 1 Ciamis

Bupati Herdiat Cek Program MBG di SMAN 1 Ciamis: Makanan Harus Segar

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, meninjau langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Ciamis, Jawa Barat, Senin...