Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita PangandaranKasus Covid-19 Terus Melonjak, Bupati Pangandaran Menangis

Kasus Covid-19 Terus Melonjak, Bupati Pangandaran Menangis

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata nampak menangis dan meneteskan air matanya usai mengikuti rakor PPKM darurat di Aula Setda Senin (5/7/2021).

Jeje tak kuat menahan tangis lantaran saat ini kasus Covid-19 di Pangandaran terus melonjak.

Pada kesempatan itu, Jeje mengaku prihatin lantaran hari kemarin ada laporan ibu hamil meninggal dunia karena Covid-19.

“Bayi yang dalam kandungannya juga ikut meninggal,” ujar Jeje.

Baca Juga: Diduga Stres Kena Corona, Warga Pangandaran Meninggal Saat Isoman

Selain itu, ada juga warga Pangandaran yang bunuh diri lantaran frustasi menjalani isolasi mandiri.

Nampaknya, kejadian-kejadian tersebut yang membuat Bupati Pangandaran sedih dan menangis.

Agar hal tersebut tidak terjadi lagi, pihaknya meminta kepada seluruh aparat pemerintah dari tingkat kabupaten sampai desa agar sama-sama melawan Covid-19.

“Kita tim gugus tugas sudah melakukan penutupan semua objek wisata, harusnya di tingkat desa juga demikian,” katanya.

Berdasarkan hasil evaluasi PPKM Darurat selama 3 hari ini, ada beberapa persoalan yang masih terjadi di lapangan.

“Banyak yang masih abai terhadap prokes, banyak juga warga yang seharusnya isolasi malah keluyuran,” jelasnya.

“Seharusnya pemerintah tingkat Desa mengawasi warga agar selalu taat prokes, apalagi yang sedang isoman tidak boleh keluyuran,” pungkas Jeje. (Ceng2/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

Dugaan Pungli oleh Oknum Polisi Viral, Polres Sumedang Sanksi Penempatan Khusus

harapanrakyat.com,- Polres Sumedang bergerak cepat, usai dugaan pungutan liar (pungli) oleh oknum anggota polisi dari anggota Satlantas Polres Sumedang, Jawa Barat, menjadi sorotan publik....
Dinas Pertanian Ciamis Ungkap Upaya Penanganan Banjir di Dusun Kubangpari Desa Bangunsari Pamarican

Dinas Pertanian Ciamis Ungkap Upaya Penanganan Banjir di Dusun Kubangpari Desa Bangunsari Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Beberapa waktu lalu terjadi banjir yang merendam pemukiman warga di Dusun Kubangpari, Desa Bangunsari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis. Banjir ditengarai terjadi akibat luapan...
Ahmad Dhani Buka Lowongan Barista untuk Para Baladewa

Ahmad Dhani Buka Lowongan Barista untuk Para Baladewa

Ahmad Dhani kembali membuat kejutan. Tapi kali ini bukan soal musik, melainkan dunia kopi. Ya, pendiri Dewa 19 itu baru saja membuka bisnis baru...
Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...