Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisAdanya Warga Terpapar Covid-19, Satu RW di Ciamis Lockdown

Adanya Warga Terpapar Covid-19, Satu RW di Ciamis Lockdown

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Adanya warga terpapar Covid-19, RW. 19, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, memberlakukan lockdown, Kamis (15/07/2021). Hal itu sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19.

Lurah Kelurahan Ciamis, Wahyu, membenarkan bahwa RW 19, Kelurahan Ciamis saat ini melakukan lockdown atau penutupan akses. Karena ada 4 rumah warga yang terpapar Covid-19, satu orang diantaranya meninggal dunia.

“Itu Ketua RW setempat yang berinisiatif untuk melakukan lockdown, sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19,” katanya.

Menurut Wahyu, dengan adanya pembatasan akses masyarakat RW 19 membuat Jalan  Sauyunan harus ditutup total sampai waktu yang belum bisa ditentukan. Hal tersebut sebagai upaya agar dapat menekan penyebaran Covid-19.

“Jalan Sauyunan memang jalur alternatif yang biasa masyarakat gunakan jika ingin bepergian ke Stasiun Kereta Api dan RSUD Ciamis,” terangnya.

Untuk bantuan bagi warga yang sedang isolasi mandiri, Kelurahan Ciamis hanya bisa memberikan bantuan sembako. Itu juga hanya untuk warga yang kurang mampu.

“Alhamdulilah, wilayah Kelurahan Ciamis sampai saat ini swadaya masyarakatnya sangat baik. Jadi untuk makanan pagi, siang dan malam bagi warga yang isoman terjamin,” ucapnya.

Wahyu berharap, wilayah yang lainnya bisa mencontoh wilayah RW 19. Karena, keputusan Ketua RW yang langsung memberlakukan lockdown untuk antisipasi penyebaran Covid-19.

“Saya sangat mengapresiasi sekali untuk RW 19, karena berani bertindak supaya wilayahnya aman dan steril dari Covid-19,” pungkasnya. (Feri/R3/HR-Online)

Editor : Eva

Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...