Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TasikmalayaCanggih, Siswa SMKN 2 Kota Tasikmalaya Ciptakan Alat Deteksi Lahan Pertanian

Canggih, Siswa SMKN 2 Kota Tasikmalaya Ciptakan Alat Deteksi Lahan Pertanian

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Siswa SMKN 2 Kota Tasikmalaya berhasil menciptakan sebuah aplikasi Sahabat Tani atau S-Tani. Aplikasi ini sangat berguna untuk para petani agar mendapatkan hasil maksimal.

Aplikasi S-Tani ini berfungsi merekomendasikan tanah dan lahan yang cocok untuk tanaman. Sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal dan dapat meminimalisir gagal panen.

Kendati selama pandemi mereka belajar secara daring, namun tidak menjadi halangan para siswa untuk mengukir prestasi dengan menghasilkan sebuah karya yang sangat berguna bagi masyarakat.

Yoga Nuryana, ketua kelompok pencipta S-Tani SMKN 2 Kota Tasikmalaya, mengatakan, alat ini memiliki kelebihan bisa mendeteksi sebuah lahan pertanian yang nantinya mengeluarkan rekomendasi tanaman yang cocok.

Dari hasil pengukuran kelembaban udara, pH tanah, cuaca serta ketinggian, maka nantinya bisa menjadi pertimbangan para petani untuk bercocok tanam.

“Alatnya sangat sederhana yang mana di dalamnya terdiri dari baterai, sensor udara, bluetooth, alat pengukur ketinggian serta smartphone untuk menyimpan data S-Tani,” ungkapnya, Rabu (16/6/2021).

baca juga: Kasus Covid-19 di Tasikmalaya Meningkat, RSUD SMC Overload

Inspirasi karya ini, berawal saat ia mengikuti kejuaraan di UGM Yogyakarta yang mengambil tema alat berguna di bidang pertanian.

Ia tak menyangka hasil kerja kerasnya dan bimbingan Guru di sekolah mengantarkannya menjadi pemenang dan juara kesatu se Indonesia.

“Kami harap alat ini bisa mendapatkan hak paten dan bisa produksi secara massal untuk kepentingan petani. Sehingga mereka bisa berhasil dalam bercocok tanam,” pungkasnya.

Sementara itu, Diki Nurul Ilham, Guru pembimbing siswa pencipta aplikasi S-Tani, mengaku sangat bangga atas karya siswa SMKN 2 Kota Tasikmalaya itu.

Ia menyebut sebenarnya S-Tani berawal dari usulan siswa itu sendiri yang kemudian ia memberikan bimbingan dan arahan secara online.

“Alhamdulillah atas kerja keras semuanya bisa berhasil menciptakan alat yang memang sangat berguna sekali bagi petani,” singkatnya. (Apip/R6/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...