Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita CiamisBerita BanjarsariKejar Target, PKM Pamarican Ciamis Jemput Bola Sasaran Vaksin Lansia

Kejar Target, PKM Pamarican Ciamis Jemput Bola Sasaran Vaksin Lansia

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Petugas Puskesmas Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, harus jemput bola untuk mengejar target sasaran vaksin para lansia.

“Untuk mengejar target sasaran, kami ikut melibatkan para Babinsa dan Babinmas desa. Mereka melakukan penjemputan terhadap para lansia untuk mengikuti suntik vaksinasi Covid-19,” kata Kepala UPTD Puskesmas Pamarican, Tata Sudinta, Kamis (17/6/2021).

Lebih lanjut Tata menambahkan, bahwa pelaksanaan suntik vaksin Covid-19 untuk para lansia kali ini dilaksanakan di Kantor Desa Margajaya.

Sementara untuk medan jalan desa tersebut lumayan jauh dan berat. Oleh karena itu, pihaknya melibatkan Babinsa dan Babinmas untuk menjemput para lansia yang akan suntik vaksin tahap pertama ini.

“Mereka yang kami jemput merupakan warga yang rumahnya jauh dari lokasi kantor desa. Pasalnya, kami melakukan pelayanan suntik vaksinnya di satu titik, yaitu di Kantor Desa Margajaya,” tuturnya.

PKM Pamarican Ciamis Terus Sosialisasikan Vaksin Termasuk Sasaran Lansia

Menurut Tata, tingkat kesadaran masyarakat terkait vaksin saat ini mulai ada perubahan, meski masih terbilang rendah.

Maka dari itu, pihaknya tidak menyerah dan selalu melakukan sosialisasi, agar masyarakat lebih mengerti dan mau untuk melakukan vaksin.

“Alhamdulillah, meski masih terbilang rendah akan kesadaran, namun saat ini mulai sudah peningkatan. Seperti hari ini, dari sasaran kita sebanyak 40 orang, yang hadir itu hanya 50 persennya, yaitu hanya 20 orang,” ucapnya.

Meski hanya 20 sasaran yang datang, menurutnya hal ini sudah mulai ada peningkatan akan kesadaran dari masyarakat, dan antusiasnya mulai tumbuh.

“Mudah-mudahan dengan terus adanya sosialisasi, masyarakat akan lebih sadar. Dan kita bisa mencapai target sasaran termasuk vaksin para lansia sesuai harapan,” harapnya.

Tata menuturkan, sebelumnya, tingkat kesadaran masyarakat di Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, terkait keikutsertaan dalam pelaksanaan vaksinasi terbilang sangat rendah. Hal itu diakibatkan banyak termakan isu hoaks yang menggiring opini di masyarakat.

“Yang paling sulit itu mengendalikan kepercayaan masyarakat yang telah termakan isu hoaks. Pasalnya, mereka sangat cepat mengkonsumsi berita yang tidak bertanggung jawab terkait keamanan vaksinasi,” tuturnya.

Oleh karena itu, PKM Pamarican tak pernah henti untuk terus mensosialisasikan pentingnya vaksinasi Covid-19.

“Kita gencar lakukan sosialisasi melalui para petugas medis, bidan desa hingga para kader kesehatan. Dengan harapan, tongkat kesadaran masyarakat bisa lebih meningkat,” pungkasnya. (Suherman/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

Peringati Hari Kartini, Bhayangkari Cabang Banjar Tebar Semangat untuk Perempuan Tangguh

harapanrakyat.com,- Memperingati hari Kartini, Bhayangkari Cabang Kota Banjar, Jawa Barat, menebar semangat untuk para perempuan tangguh. Mereka membagikan membagikan bunga dan paket sembako kepada...
Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Framework 16, Laptop Modular Gaming yang Siap Diupgrade

Pernah tidak Anda membayangkan punya laptop gaming yang bisa Anda sesuaikan seperti PC rakitan? Bayangan itu sekarang bukan sekadar impian. Framework hadir membawa angin...
Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

Menuju Layanan Madya, RSUD Ciamis Siap Tambah Dokter Spesialis dan Sub Spesialis

harapanrakyat.com,- Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Ciamis. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciamis akan kembali menambah 12 dokter dengan rincian 7 dokter spesialis dasar...
Kejari Sumedang Tetapkan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Puskesmas Cisitu

Kejari Sumedang Tetapkan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Puskesmas Cisitu

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumedang, Jawa Barat, resmi menetapkan dua orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek pembangunan Puskesmas Cisitu. Proyek tersebut anggarannya dari...
DPD PAN Ciamis Ikuti Halalbihalal Virtual Bareng Seluruh Kader

DPD PAN Ciamis Ikuti Halalbihalal Virtual Bareng Seluruh Kader

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Ciamis ikuti acara halalbihalal serentak bersama seluruh pengurus DPW, DPP PAN secara virtual bersama...
Kandungan Surat Ar Rahman Ayat 55 tentang Nikmat Allah

Kandungan Surat Ar Rahman Ayat 55 tentang Nikmat Allah

Pernah tidak, saat sedang duduk santai, Anda tiba-tiba teringat akan banyaknya hal baik yang sudah terjadi dalam hidup? Dari udara yang bisa Anda hirup,...