Selasa, Mei 6, 2025
BerandaBerita TerbaruSakit Telinga Bagian Dalam, Kenali Faktor Penyebabnya!

Sakit Telinga Bagian Dalam, Kenali Faktor Penyebabnya!

Sakit telinga bagian dalam merupakan suatu kondisi yang dapat menyerang siapa saja, baik anak-anak atau orang dewasa. Namun, kondisi ini harus segera mendapat penanganan untuk mencegah dampak lebih lanjut yang bisa berbahaya.

Selain karena menimbulkan rasa tidak nyaman, gangguan bagian dalam telinga juga bisa berakibat terhadap menurunnya kemampuan mendengar penderitanya. Membiarkan gangguan ini juga berbahaya dan berisiko mengalami ketulian.

Telinga juga terasa akan sedikit mendengung ketika mengalami sakit, terutama pada bagian dalam. Anda bisa mengompres dengan air hangat pada daun telinga untuk mencairkan sumbatan bagian dalam telinga.

Namun, jika cara darurat ini tidak mempan, sebaiknya segera bawa ke dokter ahli THT untuk mendapatkan perawatan dan penyembuhan yang tepat.

Penyebab Sakit Telinga Bagian Dalam

Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan gangguan ini. Lantas, apa sebenarnya penyebab sakit telinga bagian dalam? Berikut ulasan selengkapnya yang sebaiknya Anda tahu!

Baca Juga : Penyebab Telinga Gatal, dari Kotoran Hingga Infeksi Berbahaya

Penumpukan Kotoran Dalam Telinga

Telinga memiliki tugas untuk memproduksi cairan telinga dan menyapu kotoran untuk keluar sepanjang waktu. Ketika proses tersebut secara normal tidak berhasil, kotoran pada akhirnya akan menumpuk dan mengeras.

Hal ini berakibat terhadap saluran telinga yang tersumbat dan menimbulkan rasa sakit. Selain rasa sakit, Anda juga akan mengalami penurunan pendengaran ketika terjadi penumpukan kotoran pada telinga.

Hal ini karena getaran suara yang terhalang masuk akibat kotoran dalam telinga yang sudah mengeras. Jika tidak segera kita bersihkan, telinga bagian dalam bisa mengalami sakit karena kotoran yang mengeras dan kesulitan untuk mendengar.

Anda bisa coba bersihkan dengan cotton bud. Akan tetapi jika telinga masih sakit Anda bisa segera memeriksakan ke dokter THT untuk mendapatkan solusinya.

Terjadinya Perubahan Tekanan Udara

Dalam kondisi normal, telinga memiliki peran untuk menjaga tekanan udara pada kedua sisi gendang telinga agar fungsinya tetap seimbang. Namun, ketika telinga mengalami perubahan tekanan udara yang terlalu cepat maka fungsi normalnya akan terganggu.

Baca Juga : Radang Telinga Tengah, Penyebab, Jenisnya Hingga Cara Pengobatan

Efeknya telinga akan terasa nyeri. Perubahan tekanan udara biasanya akan terjadi ketika Anda sedang naik pesawat, menyelam atau naik lift. Kondisi ini juga bisa menyebabkan sakit telinga bagian dalam.

Jika kita biarkan terus menerus, gendang telinga akan tertekan sehingga kebocoran dan kerusakan gendang telinga akan terjadi. Dampaknya gangguan pendengaran akan Anda rasakan.

Bagi Anda yang sering menyelam, naik pesawat atau naik lift untuk menghindari tekanan udara tidak normal pada telinga pastikan Anda rileks, dan coba kunyah permen karet.

Infeksi Pada Saluran Telinga

Infeksi pada telinga seringkali terjadi pada tuba eustachius. Biasanya infeksi telinga terjadi ketika tuba eustachius tersumbat atau mengalami pembengkakan yang menyebabkan cairan menumpuk.

Berbagai kondisi yang dapat menyebabkan infeksi pada saluran tuba eustachius antara lain seperti flu, infeksi sinus, alergi, produksi lendir, berlebih atau merokok.

Terjadinya infeksi pada saluran telinga juga bisa menyebabkan sakit telinga bagian dalam. Ada beberapa gejala yang akan Anda rasakan dari kondisi infeksi ini seperti:

Baca Juga : Bukan Pakai Cotton Bud, Begini Cara Benar Membersihkan Telinga

  • Nyeri dari dalam saluran telinga
  • Berkurangnya pendengaran
  • Terdapat benjolan pada bagian belakang telinga
  • Keluarnya cairan menyerupai nanah dari dalam telinga
  • Telinga terasa tertekan dan berdengung

Infeksi telinga sebenarnya dapat sembuh dengan sendirinya. Tetapi jika gejala yang terjadi tidak tertahankan, Anda bisa meredakannya dengan obat dekongestan atau obat pereda nyeri.

Anda juga bisa memanfaatkan obat tetes telinga atau menempatkan kain hangat pada bagian telinga yang terasa sakit karena infeksi.

Mengalami Penyakit pada Telinga

Ada beberapa penyakit yang bisa terjadi pada telinga dan dapat mengakibatkan melemahnya kemampuan telinga untuk mendengar. Beberapa jenis penyakit yang memungkinkan terjadinya sakit telinga bagian dalam seperti:

Tinnitus

Telinga berdengung yang dapat berlangsung dalam jangka waktu yang cukup lama atau juga bisa berlangsung singkat, biasanya kondisi ini muncul dengan rasa sakit pada gendang telinga.

Barotrauma

Kondisi cedera pada telinga yang biasa terjadi karena perubahan tekanan udara secara mendadak. Barotrauma sering terjadi pada penyelam atau orang yang secara rutin bepergian dengan pesawat terbang.

Meniere

Gangguan pada telinga bagian dalam yang menyebabkan terjadinya serangan vertigo pada orang yang mengalaminya. Kondisi ini masih belum dapat kita sembuhkan tetapi hanya bisa meredak dari gejala yang kita alami.

Bagi Anda yang sering mengalami sakit telinga bagian dalam, itulah beberapa kemungkinan penyebab gangguan yang Anda alami. Jika kondisi tak segera hilang dalam beberapa hari, segera periksakan ke dokter THT untuk pengobatan yang tepat. (R11/HR-Online)

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Jonathan Frizzy Menjadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras, Begini Kronologinya

Akhirnya, pihak kepolisian resmi menetapkan aktor sinetron Jonathan Frizzy (JF) sebagai tersangka dalam kasus vape mengandung obat keras berupa zat etomidate. Kabar ini secara...
Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates, Kisah Tragis di Baliknya

Sejarah Monumen Kijang Biru Wates ternyata menyimpan kisah kelam masa lalu. Monumen Kijang Biru di Wates, Kulon Progo, bukan sekadar penanda jalan atau simbol...
Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone Kecil? Begini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Ribet!

Suara iPhone kecil saat digunakan menelepon atau mendengarkan musik bisa jadi pengalaman yang cukup menyebalkan. Apalagi jika sedang menunggu telepon penting atau ingin menikmati...
Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer Nitro Lite, Laptop Gaming Berteknologi AI

Acer kembali menghadirkan laptop gaming dari jajaran lini Nitro, yakni Nitro Lite (NL16-71G). Perangkat ini dirancang khusus untuk para casual gamer sekaligus mendukung kreativitas...
Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

Bripda Rizak Aril Zakri Harumkan Polres Pangandaran, Raih Juara 2 Kejuaraan Panahan Tingkat Nasional

harapanrakyat.com,- Bripda Rizak Aril Zakri, anggota muda personel Polres Pangandaran berhasil meraih Juara 2 kategori Recurve Umum Putra Beregu dalam ajang Banyumas Indoor Open...
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Aswaja Kota Banjar Sebut Rasa Senang Bercampur Sedih, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2024/2025. Rasa bahagia Bobotoh Aswaja Kota Banjar, Jawa Barat, tak bisa terbendung. Untuk mengungkapkan rasa bahagia...