Senin, April 21, 2025
BerandaBerita Jabar40 Pegawai Gedung Sate Positif Covid-19, Pemprov Jabar Lakukan Tracing

40 Pegawai Gedung Sate Positif Covid-19, Pemprov Jabar Lakukan Tracing

Berita Jabar (Harapanrakyat.com),- Sejumlah pegawai Gedung Sate terkonfirmasi positif Covid-19. Guna mencegah meluasnya penyebaran, Pemprov Jabar terus melakukan tracing kontak erat kepada para ASN.

Ketua Harian Satgas Covid-19 Jabar Daud Achmad menuturkan jumlah yang terkonfirmasi positif totalnya 40 orang ASN atau bertambah 9 orang.

“Awalnya pegawai Gedung Sate yang positif ada 31 orang. Kemudian kami lakukan tracing kepada 104 orang ternyata bertambah 9 orang. Tracing belum selesai dari 104 orang itu,” ujar Daud, Senin (7/6/2021).

Daud mengatakan dari hasil tracing tersebut ternyata ada juga dari klaster keluarga. Nyatanya, dari 40 orang yang positif itu ada beberapa yang alamat tinggalnya sama.

“Dari 40 orang yang terkonfirmasi itu ada beberapa dari 4 alamat yang sama. Sehingga ada klaster keluarga,” ungkapnya.

Satgas Covid-19 Jabar pun meminta kepada pemerintah daerah kota/kabupaten untuk ikut juga melakukan tracing. Sebab, pegawai Gedung Sate yang positif itu tidak semua berasal dari Bandung. Ada juga dari Cimahi dan Bandung Barat.

“Untuk daerah tersebut sudah kami informasikan alamatnya, kemudian kota/kabupaten tinggal menindaklanjuti untuk tracing,” jelasnya.

Daud menjelaskan dari 40 pegawai Gedung Sate yang positif itu, 11 orang melakukan isolasi mandiri di BPSDM Jabar. Satu orang menjalani perawatan dan sisanya melakukan isolasi mandiri.

Dengan adanya kasus positif ini, area publik Gedung Sate Jabar tutup sementara. Hal ini sesuai surat edaran tentang penyesuaian sistem kerja untuk PNS Setda Jabar. Kehadiran pegawai setiap unit kerja hanya 25 persen. Sedangkan untuk ibu hamil, PNS berusia 50 tahun ke atas dan pegawai yang memiliki penyakit bawaan melaksanakan Flexible Working Arrangements (FWA).

“Kehadiran mulai hari ini 25 persen, sebetulnya kita kepada karyawan WFH dulu. Surat edaran Sekda juga berlaku sampai dengan 9 Juni. Hari ibu yang kerja 148 orang dari jumlah sekitar 715 orang,” ungkap Daud. (R9/HR-Online)

Editor: Dadang

Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...