Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita CiamisMobil Odong-odong Terguling di Ciamis, Penumpang Luka-luka

Mobil Odong-odong Terguling di Ciamis, Penumpang Luka-luka

Berita Ciamis (Harapanrakyat.com),- Sebuah mobil Odong-odong terguling ke parit di Jalan Gunungsari, Desa Panyingkiran, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Minggu (20/6/2021) sore.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun penumpang yang terdiri dari ibu-ibu dan anak-anak mengalami luka-luka. Kondisi Odong-odong pun ringsek, hingga perlu mobil derek untuk mengevakuasinya.

Berdasarkan data dari Satlantas Polres Ciamis, mobil Odong-odong merupakan Suzuki Carry ST100 yang telah mendapatkan modifikasi. Mobil ini dikemudikan Rahman (45) warga Sindangkasih, Ciamis.

AKP Zanuar Cahyo Wibowo, Kasat Lantas Polres Ciamis, mengatakan mobil yang mengangkut penumpang 18 orang ini datang dari arah Imbanagara menuju Panyingkiran. Namun mobil Odong-odong ini oleng ke sebelah kiri jalan lalu terguling masuk parit.

“Akibat kecelakaan ini sebanyak 3 orang mengalami luka ringan. Lalu membawanya ke Klinik Bidan Sri Panyingkiran untuk mendapat perawatan. Penumpang 18 orang kebanyakan anak-anak dan ibu-ibu,” ujar Zanuar.

Zanuar menyatakan pihaknya kini menangani kecelakaan tunggal tersebut. Unit Laka Satlantas Polres Ciamis telah mengamankan mobil Odong-odong tersebut dan sopirnya untuk memberikan keterangan.

Menurut Zanuar mobil Odong-odong yang terguling ini tidak memiliki standar keamanan. Kondisinya telah mendapat modifikasi dan terbuka, sehingga membahayakan penumpang.

“Mobil modifikasi seperti ini tidak boleh beroperasi karena membahayakan. Untuk itu kami imbau agar tidak melanggar aturan. Gunakan kendaraan sesuai dengan peruntukannya,” katanya.

Zanuar pun akan meminta keterangan sopir terkait penyebab pasti kecelakaan tersebut. (R9/HR-Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...