Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranKPM PKH di Cigugur Pangandaran Dibekali Ilmu Bertani

KPM PKH di Cigugur Pangandaran Dibekali Ilmu Bertani

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Keluarga penerima manfaat program keluarga harapan atau KPM PKH di Kecamatan Cigugur, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menyisihkan uang bantuan untuk bercocok tanam.

Pendamping PKH sengaja membekali ilmu bertani kepada para KPM agar pola pikir mereka bisa berubah dan lebih mandiri secara ekonomi.

Nina Herlina Utama salah seorang pendamping PKH di Pangandaran menyebut, saat ini ada 137 KPM PKH di Kecamatan Cigugur.

Dari 137 KPM ini, pihaknya membentuk 8 kelompok, setiap kelompok anggotanya rata-rata 17 orang.

“Kita secara perlahan memberi mereka ilmu cara bertani dan bercocok tanam, agar mereka nanti bisa mandiri secara ekonomi,” ujar Nina Selasa (22/6/2021).

Baca Juga: KPM PKH Pangandaran Didorong Kualitas Hidupnya Meningkat

Menurutnya, apabila KPM PKH di Pangandaran sudah mandiri, maka mereka tidak akan lagi bergantung kepada bantuan pemerintah.

“Adapun saat ini, KPM PKH di Cigugur tengah kita bina untuk menanam kangkung rabut, pola tanam kangkung ini cukup mudah dan hanya perlu waktu 28 hari sampai panen,” jelasnya.

Hasil panen kangkung tersebut lanjut Nina Herlina, sudah ada yang siap menampung dan membeli.

“Satu kali panen itu bisa menghasilkan 200 ikat kangkung, kalau nominal uangnya bisa mendapat Rp 400 ribu,” ucapnya.

Selain cara bercocok tanam, KPM PKH di Pangandaran juga diajarkan soal penjualan dan bagaimana cara mengelola hasil panen. (Ceng2/R8/HR Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...