Fitur yang HP Xiaomi Mi 11 Ultra miliki menjadi daya tarik tersendiri. Pasalnya, fitur tersebut jarang dimiliki oleh smartphone dari vendor lain di kelasnya.
Xiaomi Mi 11 Ultra rilis pertama kali secara global pada bulan April 2021, dan datang ke Indonesia beberapa waktu kemudian.
Setelah kehadirannya, smartphone besutan vendor dari China ini menjadi varian tertinggi dari lini seri Mi 11. Oleh karena itu, tidak salah jika harga Mi 11 Ultra kini berbanderol Rp 16.999.999 juta.
Baca Juga : HP Xiaomi Mi 12 Pro 5G dengan Qualcomm SM8350 Snapdragon 888
Seperti smartphone flagship lainnya, maka sudah pasti seri terbaik dan tertinggi lini Mi 11 ini membawa fitur yang menjadi jagoannya.
Deretan Fitur HP Xiaomi Mi 11 Ultra
Xiaomi mengklaim, bawa seri ini memiliki hal baru dan pertama yang vendor smartphone ini bawa. Sehingga, bisa dikatakan sebagai puncak inovasi Xiaomi.
Maka dari itu, tidak salah jika Xiaomi Mi 11 Ultra membawa deretan fitur terbaik serta mumpuni dan juga paling inovatif yang pernah ada.
Fitur Kamera
Salah satu fitur terbaik dari HP Xiaomi Mi 11 Ultra adalah dari sektor kameranya. Smartphone ini bukan hanya membawa Triple Camera, namun juga sensor terbesar serta spesifikasi kamera yang sudah pro-grade.
Adapun sensor yang ponsel Mi 11 Ultra bawa yaitu memakai ISOCELL GN2 dengan lensa berukuran 1/1.12 inci. Sementara untuk kamera utamanya beresolusi 50 MP (wide).
Sehingga, dengan terpasang kamera yang resolusinya tinggi tersebut, maka DxOMark menobatkannya sebagai ponsel dengan kamera terbaik.
Alasannya, sensor kamera pada Xiaomi Mi 11 Ultra ini mendekat sensor 1 inci tradisional, yang terpasang pada kamera Sony RX.
Menurut DxOMark, hasil dari fitur kamera yang ada pada HP Xiaomi Mi 11 Ultra ini memperoleh nilai 143 poin. Bahkan bisa mengalahkan kamera yang terpasang pada Mate 40 Pro Plus besutan Huawei, dengan nilai 139.
Baca Juga : HP Xiaomi Poco F3 GT, Inilah Harga dan Spesifikasinya
Sedangkan pada saat uji zoom, lensa Xiaomi Mi 11 Ultra memperoleh nilai tinggi sampai 100 poin. Skor tersebut mengalahkan Galaxy S21 Ultra 5G dari Samsung sebesar 76 poin.
Selain itu, kelebihan lainnya yang terdapat pada kamera Mi 11 Ultra, sanggup merekam video sampai resolusi 8K dari triple camera yang terpasang.
Sebagai penunjang yang membuat kemampuan ponsel ini tidak diragukan lagi, adalah berkat adanya fitur end-to-end HDR10+, audio zoom, serta dual phone recording.
Sertifikasi IP68
Fitur terbaik yang HP Xiaomi Mi 11 Ultra miliki bukan hanya dari sektor kameranya saja. Melainkan, fitur lainnya seperti sertifikasi IP68. Berkat adanya sertifikasi tersebut, maka ponsel ini bisa tahan air serta debu.
Memang tidak banyak smartphone besutan vendor asal China ini yang memiliki sertifikasi IP68. Sehingga tidak salah jika seri Mi 11 Ultra ini menjadi yang terbaik saat ini.
Sedangkan untuk bagian bodinya, Xiaomi memakai desain dengan bahan dari keramik premium. Namun dengan menggunakan bahan tersebut, maka dalam produksinya membutuhkan waktu yang tidak sebentar.
Sementara untuk warnanya tersedia dalam varian putih dan hitam, dengan tampilan yang lebih terasa elegan serta mewah.
Selain itu, fitur lainnya yang terpasang pada HP Xiaomi Mi 11 Ultra adalah adanya layar dengan ukuran kecil hanya 1,1 inci berpanel OLED. Layar kecil ini terpasang pada bodi belakang, tepatnya di sebelah kamera.
Baca Juga : HP Xiaomi Mi 11i Terbaru, Hadir Dengan Snapdragon 888
Adapun fungsi dari layar tersebut adalah bisa bertindak sebagai informasi atau pemberitahuan jika ada notifikasi, masa daya baterai, panggilan masuk, waktu dan lainnya.
Bukan hanya itu, layar tersebut juga bisa pengguna gunakan seperti viewfinder ketika Anda melakukan foto selfie dengan menggunakan kamera bagian belakang.
Baterai
Fitur yang tidak kalah hebatnya dari HP Xiaomi Mi 11 Ultra adalah pada bagian daya baterai, yang menggunakan bahan anode nano-silikon dengan kapasitas sebesar 5000 mAh. Bahan tersebut biasa untuk mobil elektrik.
Selain berkapasitas besar, Mi 11 Ultra juga membawa fitur fast charging atau pengisian cepat dengan output 67W. Fast charging tersebut bisa Anda gunakan baik dengan memakai nirkabel maupun kabel.
Xiaomi mengklaim bahwa fitur tersebut bisa mengisi ulang daya baterai ponsel Mi 11 Ultra sampai penuh hanya memakan waktu 36 menit saja.
Selain fast charging, smartphone terbaik Xiaomi ini juga memiliki fitur reverse wireless charging 10W, Quick Charge 4+, dan fitur Power Delivery 3.0.
Kelebihan lainnya juga memasang teknologi three-phase cooling. Fitur berteknologi canggih yang ada pada HP Xiaomi Mi 11 Ultra ini, fungsinya buat mengurangi panas berlebih. Terutama saat bermain game kelas berat. (Adi/R5/HR-Online)
Editor : Adi Karyanto