Sabtu, April 5, 2025
BerandaTeknologiAplikasiAplikasi Video Apple Face Time Hadir dengan Beragam Fitur Menarik

Aplikasi Video Apple Face Time Hadir dengan Beragam Fitur Menarik

Aplikasi video Apple Face Time bermanfaat untuk menghubungkan berbagai perangkat Apple melalui video dan audio. Hal ini termasuk pada Mac, iPad, dan iPod Touch.

Dengan menggunakan aplikasi ini, memungkinkan hingga 32 orang peserta dalam panggilan. Tentu sangat ideal sekali untuk siapa saja yang ingin terhubung dengan rekan kerja, teman, ataupun kerabat jauh.

Melalui aplikasi ini, para pengguna dapat melakukan panggilan video dengan menggunakan nomor telepon ataupun iD Apple. Untuk dapat menggunakan program ini, Anda cukup mengaktifkan aplikasi pada pengaturan iPhone ataupun perangkat lain.

Para pengguna dapat menggunakan Face Time melalui Wi-Fi maupun seluler pada perangkat iOS atau iPadOS yang didukung. Akan tetapi, aplikasi ini tidak tersedia atau mungkin tidak terdapat pada perangkat yang Anda gunakan di Uni Emirat Arab, Arab Saudi, serta Pakistan.

Aplikasi ini tersedia pada iOS 11.3 atau versi yang lebih baru di Arab Saudi. Lalu juga iOS 12.4 atau versi yang lebih baru di Pakistan. Maka perbaharui perangkat Anda untuk memperoleh Face Time di Arab Saudi dan Pakistan.

Baca Juga: Aplikasi Cleaner Android Terbaik Tanpa Iklan, Berikut Rekomendasinya!

Mengenal Aplikasi Video Apple Face Time

Saat ini, Apple menghadirkan update terbaru mengenai aplikasi panggilan video khusus perangkat buatan Apple. Aplikasi tersebut bernama Face Time yang menawarkan beragam fitur menarik.

Kehadiran aplikasi ini bersamaan dengan pengumuman sistem operasi baru, iOS 1 melalui acara Worldwide Developer Conference (WWDC 2021) pada pekan lalu.

Dalam pembaharuan sistem operasi iOS ini telah menghadirkan beberapa fitur baru. Salah satunya yang terdapat pada aplikasi Face Time.

Berikut ini sejumlah fitur baru dan cara mengaktifkan aplikasi Video Apple Face Time, antara lain:

Tautan Undangan

Melalui fitur ini, pengguna dapat melakukan panggilan video dari Face Time seperti halnya pada aplikasi Skype atau Zoom. Maka undangan tidak harus melalui aplikasi Face Time, akan tetapi dapat via tautan.

Selain itu, pengguna dapat mengirimkan tautan undangan ke orang yang akan mereka hubungi. Dalam hal ini, pengguna dapat menjadwalkan panggilan video dari Face Time dengan menandai kalender sebelum panggilan dimulai.

Android dan Windows

Saat ini, tautan panggilan video Face Time dapat Anda akses dari Android atau Windows. Pada awalnya, aplikasi video Apple Face Time hanya dapat Anda akses melalui perangkat iPhone dan iMac. Anda tidak perlu khawatir, Apple memastikan panggilan ini telah dilindungi enskripsi.

Baca Juga: Aplikasi Karikatur PC Terbaik, Ubah Foto Jadi Lebih Menarik dan Unik

Perbaikan Audio

Apple juga menambahkan isolasi audio pada Face Time dengan tujuan untuk mengurangi kebisingan latar. Selain itu, aplikasi ini juga mempunyai audio spasial terbaru dengan pemrosesan audio 3D untuk menangkap suara pada sekitar speaker. Hal ini membuat suara yang keluar seolah sedang berada di ruangan yang sama dengan awan bicara.

Mode Portrait

Fitur menarik lain yang terdapat pada aplikasi video Apple Face Time adalah mode portrait atau potret. Fitur ini memanfaatkan kamera pada perangkat iPhone, iPad, atau iMac. Dengan demikian, pengguna dapat membuat latar belakang menjadi kabur.

SharePlay

Dengan mengunakan fitur ini, pengguna dapat menonton bareng dengan teman-teman yang terhubung melalui Face Time. Fitur ini mendukung iTunes, Apple Music, HBO, Paramount Plus, TikTok, dan lain sebagainya.

Tampilan Kisi-Kisi

Pada saat melakukan panggilan video dalam grup atau lebih dari dua orang, maka Face Time akan menampilkan grid atau kisi-kisi. Supaya semua orang dapat nampak pada layar. Aplikasi video Apple Face Time akan memberikan tanda pada orang yang sedang berbicara.

Cara Mengaktifkan Face Time

Langkah pertama, buka aplikasi Face Time serta masuk dengan ID Apple Anda. Selain itu, Anda juga dapat melakukannya melalui Pengaturan > Face Time.

Apabila Anda memakai iPhone, maka Face Time akan secara otomatis daftarkan nomor telepon yang Anda gunakan. Melalui perangkat iPhone, iPad, dan iPod Touch, maka Anda dapat mendaftarkan alamat email Anda:

  1. Buka app pengaturan
  2. Kemudian ketuk Face Time, lalu ketuk gunakan ID Apple untuk Face Time.
  3. Selanjutnya masuk dengan ID Appe Anda.

Untuk melakukan panggilan melalui aplikasi video Apple Face Time, maka Anda membutuhkan nomor telepon ataupun alamat email dari orang yang akan Anda hubungi. Kemudian mulai lakukan panggilan serta ketuk “Audio” ataupun “Video”.

Pengguna juga bisa memulai panggilan video dari Face Time selama panggilan telepon di iPhone. Dengan sentuh layanan selama panggilan untuk mengubah aplikasi. (R10/HR Online)

Editor: Jujang

Ratusan Penumpang Berdesakan Naik Bus di Terminal Ciakar Sumedang

Arus Balik Lebaran, Ratusan Penumpang Berdesakan Naik Bus di Terminal Ciakar Sumedang

harapanrakyat.com,- Lima hari pasca Lebaran, penumpang arus balik di Terminal Tipe A Ciakar Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan, Sabtu (5/4/2025). Bahkan, ratusan penumpang tampak...
Obyek Wisata Batu Peti

Obyek Wisata Batu Peti Kota Banjar Mulai Diminati Pengunjung Saat Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Momen libur Lebaran 2025, obyek wisata Batu Peti yang berlokasi di Dusun Muktiasih, Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mulai banyak...
Kabinet Prabowo

Rumor Najwa Shihab Masuk Kabinet Prabowo, Diduga karena Absen Kritik Pemerintah

Jurnalis Najwa Shihab baru-baru ini menjadi perbincangan. Pasalnya Najwa dirumorkan akan masuk kabinet Prabowo. Dugaan tersebut muncul karena Najwa yang biasanya vokal mengkritik pemerintah,...
Tarian Bagi-bagi THR

Viral Tarian Bagi-bagi THR Mirip Tarian Bangsa Yahudi, Begini Asal Usulnya!

Salah satu tradisi masyarakat muslim di Indonesia yang tak bisa dihilangkan saat momen Idul Fitri yakni bagi-bagi tunjangan hari raya atau THR. Pada Lebaran...
Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier Melamar Luna Maya, Cinta Bersemi di Bawah Bunga Sakura

Maxime Bouttier melamar Luna Maya belum lama ini. Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti ternama Tanah Air. Maxime Bouttier resmi melamar kekasihnya, Luna Maya,...
Idul Fitri, Disnaker Ciamis Kembali Buka Pelayanan Selasa 8 April 2025

Idul Fitri, Disnaker Ciamis Kembali Buka Pelayanan Selasa 8 April 2025

harapanrakyat.com,- Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ciamis, Jawa Barat, memberlakukan penutupan operasional pelayanan. Baik itu pelayanan...