Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisAngka Kematian Covid-19 Tinggi, Ciamis Kembali Masuk Zona Merah

Angka Kematian Covid-19 Tinggi, Ciamis Kembali Masuk Zona Merah

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Tingginya angka kematian Covid-19, membuat Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, kembali masuk zona merah. Sampai saat ini, angka kematian tersebut di atas angka rata-rata nasional, yakni 3,71 persen.

Hal tersebut diungkapkan oleh Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya, setelah membuka kegiatan diklat Barang dan Jasa di Aula BKPSDM Ciamis, Selasa (8/6/2021).

Herdiat menjelaskan, tingginya angka kematian Covid-19 tersebut, karena yang konfirmasi positif Corona lanjut usia, yang memiliki penyakit bawaan. Selain itu, yang lebih fatalnya lagi, pasien Covid-19 datang ke RSUD ketika sudah koma atau sudah parah.

“Kemudian, KTP Ciamis domisili di perantauan, sakit di sana, dirawat di sana dan meninggal juga di perantauan. Namun, pemakamannya di Ciamis. Banyak yang seperti itu, karena berdasarkan KTP,” jelasnya.

Menurut Herdiat, permasalahan seperti itu tidak sedikit. “Jadi, itu yang menjadi salah satu penyebab angka kematian Covid-19 tinggi,” sambungnya.

Padahal, Herdiat mengungkapkan bahwa Pemerintah Kabupaten Ciamis selalu memberikan edukasi, sosialisasi protokol kesehatan 5 M kepada masyarakat. Akan tetapi, saat ini masyarakat kelihatan sudah mulai abai terhadap protokol kesehatan.

“Namun, pemerintah terus berupaya agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan,” katanya.

Sementara dengan kembali masuk ke zona merah, Pemkab Ciamis akan kembali mengkaji pembelajaran tatap muka (PTM). Kemudian kemungkinan juga akan menutup tempat-tempat wisata milik Pemda.

“Karena angka kematian Covid-19 tinggi, maka untuk sekolah akan kita kaji kembali. Apakah boleh PTM atau kita lanjutkan lagi belajar secara daring. Nanti siang ini kita akan bahas dengan Satgas Covid-19 Kabupaten,” pungkasnya.

Berdasarkan data informasi Covid-19 hari Senin (7/6/2021), kasus konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 5.180 orang. Adapun rinciannya, 131 orang positif aktif, 4.831 orang sembuh dan 218 meninggal. (Ferry/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...
Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...