Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita Ciamis10 Sekolah di Ciamis Dapat Penghargaan Adiwiyata

10 Sekolah di Ciamis Dapat Penghargaan Adiwiyata

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- 10 sekolah di Kabupaten Ciamis mendapatkan penghargaan adiwiyata dari Bupati Ciamis yang diserahkan oleh Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Ciamis, Senin (14/6/2021).

Sekretaris DPRKLH Kabupaten Ciamis, Agus Komara mengatakan, 10 sekolah tersebut sebelumnya sudah melalui penialian dan layak mendapatkan penghargaan sebagai sekolah adiwiyata.

“Kesepuluh sekolah yang mengapat penghargaan adiwiyata tersebut mulai dari RA, SD, SMP/MTs dan SMA/MAN di kabupaten Ciamis,” katanya.

Menurutnya, gerakan peduli dan berbudaya lingkungan hidup di sekolah sudah seyogyanya terimplementasikan melalui upaya menanamkan dan membentuk karakter anak yang peduli terhadap lingkungan sejak usia dini, dengan melibatkan sekolah setingkat TK/RA.

“Kami sangat mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas terjalinnya  kerjasama dalam tahapan-tahapan sekolah adiwiyata tingkat kabupaten Ciamis,” tuturnya.

Baca Juga: BPKD Ciamis Beri Hadiah 55 Motor untuk Desa Tercepat Lunasi PBB

Agus mendorong kepada sekolah-sekolah di bawah naungan Dinas Pendidikan, Kantor Kemenag dan Kantor Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Wilayah XIII Ciamis untuk dapat mengikuti program atau kegiatan sekolah berbudaya lingkungan atau adiwiyata ini.

“Saya mengucapkan selamat kepada sekolah-sekolah yang telah meraih penghargaan adiwiyata tingkat Kabupaten Ciamis Tahun 2021,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala RA Generasi Rabbani, H. Asep Wawan Suwandi mengucapkan terimakasih kepada Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis yang telah memberi penghargaan sekolah adiwiyata kepada RA Generasi Rabbani.

Menurutnya, dengan penghargaan adiwiyata ini menjadikan penyemangat sebagai guru dan pihak sekolah untuk lebih baik lagi kedepannya.

“Penghargaan ini adalah amanah yang harus kita jaga, maka dari itu jangan sampai lingkungan sehat dan bersih di sekolah ini putus sampai sini saja, tapi terus berlanjut,” pungkasnya.

Daftar 10 Sekolah Peraih Penghargaan Adiwiyata Tingkat Kabupaten Ciamis

Sementara itu, 10 sekolah yang berhasil mendapatkan penghargaan sekolah adiwiyata yaitu, sekolah RA Generasi Rabbani Kecamatan Ciamis, RA Miftahulsalam Kecamatan Cijeungjing, SMAN 1 Pamarican Kecamatan Pamarican.

Kemudian, MAN 3 Ciamis Kecamatan Cijeungjing, MTsN 6 Ciamis Kecamatan Panjalu, SDN 3 Pawindan Kecamatan Ciamis, MTs Al Ikhlas Susuru Kecamatan Panawangan, MTsN 14 Kecamatan Rancah, MTs Janggala Kecamatan Cidolog dan  MA Al Istiqomah Kecamatan Rajadesa. (Ferry/R8/HR Online)

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...
Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

Dua Orang Teman Dekat Pelajar yang Lompat ke Sungai Citanduy Kota Banjar Dimintai Keterangan Polisi

harapanrakyat.com,- Dua orang teman dekat pelajar yang nekat mengakhiri hidup dengan melompat ke Sungai Citanduy menjalani pemeriksaan di Polres Kota Banjar. Dalam proses tersebut,...
Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

Video Dugaan Politik Uang Tersebar di Grup WhatsApp Jelang PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya Bikin Heboh

harapanrakyat.com,- Warga Kabupaten Tasikmalaya heboh lantaran beredarnya video di Grup WhatsApp terkait dugaan politik uang. Apalagi saat ini memasuki masa tenang PSU Pilkada 2025. Dalam...
Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...