Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TasikmalayaTruk Fuso Terbalik di Gentong Tasikmalaya, Jalan Macet Sampai 5 Km

Truk Fuso Terbalik di Gentong Tasikmalaya, Jalan Macet Sampai 5 Km

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Sebuah truk fuso pengangkut kayu terbalik di tanjakan Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (29/5/2021).

Diduga truk berpelat nomor Z 9312 YA yang terbalik tersebut, akibat tidak mampu melewati medan jalan yang menanjak karena kelebihan muatan. Belum lagi, jalan Gentong terkenal dengan tanjakannya yang ekstrem dan menukik.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Akan tetapi, jalan dari kedua arah mengalami kemacetan hingga panjangnya 5 kilometer.

Kapolsek Kadipaten Polsek Tasikmalaya, Kompol Gunarto menuturkan, awalnya truk fuso ini melaju dari arah Tasikmalaya menuju Bandung.

Namun, setelah melewati tanjakan Gentong yang kedua, truk tersebut mundur kembali. Diduga pengemudi tak mampu lagi mengendalikan kendaraannya, sehingga truk fuso tersebut langsung terbalik.

“Beruntung, sang sopir membanting stir ke kiri. Sehingga truk terbalik tidak ke jurang,” tuturnya kepada HR Online di lokasi kejadian, Sabtu (29/5/2021).

Pantauan HR Online, untuk sementara petugas terpaksa menutup lalu lintas kendaraan yang melintas dari kedua arah. Pasalnya, evakuasi truk fuso yang terbalik tersebut tidak bisa menggunakan mobil derek, karena masih ada sebagian muatan kayu.

“Evakuasi truk tersebut sedikit kesulitan. Karena harus melibatkan tiga truk besar untuk mengevakuasinya,” ucapnya.

Lanjut Kompol Gunarto menambahkan, dampak truk fuso terbalik membuat jalur jalan Gentong mengalami kemacetan hingga 5 kilometer, baik dari arah Tasikmalaya maupun dari Bandung.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Hanya sang supir mengalami shok,” pungkasnya. (Apip/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...