Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita BanjarPeringati Hari Buruh Internasional, Pemkot Banjar Perbaiki Iklim Investasi

Peringati Hari Buruh Internasional, Pemkot Banjar Perbaiki Iklim Investasi

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Peringati Hari Buruh Internasional, Pemerintah Kota Banjar, Jawa Barat, menggelar diskusi bersama Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit, APINDO, serta perwakilan dari serikat buruh, Sabtu (01/05/2021).

Dalam diskusi tersebut, Wakil Walikota Banjar, H. Nana Suryana mengatakan, tugas pemerintah saat ini adalah memperbaiki iklim investasi. Ketika para investor banyak berdatangan dan membuka lapangan pekerjaan, maka pengangguran di Kota Banjar akan teratasi.

“Kalo ada iklim investasi yang baik, dan para investor membuka lapangan kerja sebanyak kurang lebih 1.500-an. Maka angka pengangguran di Kota Banjar akan selesai. Selain itu, sisanya oleh kewirausahaan,” katanya.

Nana menduga, yang menjadi kendala dalam pembangunan iklim investasi di Kota Banjar adalah dalam hal perizinan. Sehingga, banyak investor yang memilih hengkang.

“Pertama mungkin ada beberapa investor yang sudah masuk dan memilih keluar karena merasa ada sesuatu yang berat. Tidak tahu dalam urusan perizinan atau yang lain. Karena saya belum menelusuri. Makanya saya minta jangan gambarkan film horor,” imbuhnya.

Nana berharap, apa yang telah didiskusikan dalam pertemuan tersebut menjadi cikal bakal iklim investasi di Kota Banjar dapat tumbuh berkembang. Tidak hanya menjadi wacana belaka. (Sandi/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...
Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan Tuai Kritikan Netizen

Pelantikan Deddy Corbuzier sebagai Stafsus Kemenhan (Kementerian Pertahanan) ternyata menuai kritik dari banyak pihak. Prosesi pelantikannya berlangsung pada Selasa (11/2/2025). Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin, menjadi...
Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Keutamaan Doa Panjang Umur, Raih Kehidupan yang Berkah

Memiliki umur yang panjang dan bermanfaat tentu menjadi dambaan setiap manusia. Rasulullah pun mengajarkan kepada umatnya untuk senantiasa memanjatkan doa panjang umur. Baca Juga: Doa...
Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Sinopsis Samawa Dosamu Cintaku Selamanya, Tentang Isu KDRT

Banyaknya film terbaru yang akan tayang di bioskop tentu memberikan beragam pilihan bagi para penonton. Salah satunya adalah film berjudul Samawa Dosamu Cintaku Selamanya,...
Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo Find X9 Ultra, Bocoran Spesifikasi dan Perkiraan Peluncuran

Oppo tampaknya sedang mempersiapkan smartphone flagship terbaru dari seri Find, yaitu Oppo Find X9 Ultra. Perangkat ini kemungkinan besar akan hadir pada tahun 2026...