Ada banyak pilihan obat perut kembung alami yang bisa kita gunakan untuk meredakan sakitnya. Selain murah dan mudah kita dapatkan, tanaman herbal ini juga cukup manjur untuk mengatasi gangguan yang sering terjadi ini.
Biasanya perut kembung yang kita alami bisa terjadi karena sejumlah faktor. Seperti karena makanan, lingkungan yang dingin, atau pola makan tak teratur. Pada sebagian kasus, kondisi ini juga bentuk reaksi hormonal, seperti pra haid.
Pada dasarnya, perut yang terasa kembung bukan menjadi suatu masalah yang penting. Jika angin yang memenuhi rongga perutnya dapat kita keluarkan dalam bentuk kentut atau sendawa hingga akan terasa lebih lega.
Ada banyak herbal yang memiliki kandungan dengan manfaat yang luar biasa untuk menjaga kesehatan tubuh dan mengatasi penyakit. Namun, menjaga kesehatan tentunya jauh lebih baik daripada mengobati penyakit.
Rekomendasi Obat Perut Kembung Alami
Perut kembung biasanya akan sembuh dengan sendirinya dalam waktu 24 jam. Tetapi, minum obat-obat tradisional saat perut kembung berguna untuk meredakan rasa sakitnya.
Baca Juga : Obat Masuk Angin Alami, Cobalah Resep Ramuan Simpel Ini!
Berikut ini beberapa pilihan obat perut kembung alami yang mudah anda gunakan. Agar hasilnya lebih efektif, penderita perlu beristirahat dengan lingkungan yang hangat atau berselimut pada posisi miring ke kanan.
Air Mengkudu Hangat
Pertama hangatkan juice mengkudu atau air rebusan mengkudu (buah noni) lalu minum selagi hangat. Sebaiknya tambahkan madu atau gula batu. Biasanya herbal ini dapat mengatasi infeksi pada perut dan melegakan perut anda.
Selain itu, tanaman herbal ini juga berguna dan dapat membantu keluhan kelebihan akan gas melalui proses pembuangan.
Air Jahe
Pilihan obat perut kembung alami lainnya adalah dengan minum secangkir air jahe. Selain berguna untuk menghangatkan tubuh, herbal ini juga bisa mengatasi gangguan masuk angin atau udara malam hari.
Baca Juga : Penyebab Perut Panas, Kenali Makanan yang Dikonsumsi
Biasanya efek hangat yang timbul setelah mengonsumsi jahe akan membantu perut anda terasa lebih lega. Pada akhirnya ini akan membantu meredakan kembung dan mendorong kelebihan gas keluar dari tubuh.
Madu dan Cengkeh
Anda cukup memanaskan cengkeh ke dalam air sebanyak 200 ml dan didihkan sampai tersisa sekitar 130 cc saja. Selepas itu, tambahkan madu dan minum sesegera mungkin.
Adapun efek yang muncul mampu membantu anda merasa lebih lega dan hangat. Bahkan dengan obat herbal ini juga berguna untuk membantu anda dalam buang gas lebih mudah.
Bawang Putih
Anda juga bisa menggunakan bawang putih sebagai obat perut kembung alami. Siapkan saja potongan kecil bawang putih ke depan lubang anus. Namun potongannya terlalu kecil agar tidak masuk terlalu dalam ke anus.
Baca Juga : Sakit Perut Sebelah Kanan, Pertanda Penyebab Penyakit Berbahaya
Diamkan selama sekitar 10 menit dan tak lama setelahnya anda akan mengeluarkan gas yang melegakan perut kembung. Pastikan anda juga mengonsumsi bawang ini secara teratur guna mendapatkan hasil yang maksimal.
Minuman Soda dan Susu
Menurut para ahli medis, minuman soda memang justru menyebabkan perut kembung. Tetapi ketika kembung dan anda minum minuman soda serta susu, maka efek kenyang dan penuh akan mendorong untuk bersendawa.
Hal tersebut yang akan membantu anda mengeluarkan kelebihan gas pada perut. Tapi sebaiknya jangan terlalu banyak dalam mengonsumsinya.
Kayu Manis
Anda juga bisa memanfaatkan kayu manis sebagai obat perut kembung alami. Pilih kayu manis dari teh bubuk sebanyak 1 sdt yang kita campurkan ke dalam secangkir air panas 150 cc dan tambahkan madu murni.
Diamkan sampai hangat dan minum segera. Rasa hangat pada perut setelah mengonsumsinya juga akan mendorong kelebihan gas dalam perut keluar dari tubuh. Cobalah untuk mengkonsumsi secara teratur hingga perut kembuh sembuh.
Kompres Air Hangat
Cara mengatasi perut kembung juga bisa dengan kompres air hangat. Masukkan air panas ke dalam botol kaca dan lapisi dengan handuk. Tempelkan pada perut kemudian goyangkan memutari perut.
Setelah itu diamkan selama 10 -20 menit pada area perut. Maka tak lama perut akan mulai merasa lega. Kadang kita akan bisa mengeluarkan gas yang akan membuang kelebihan gas dalam perut.
Itulah beberapa pilihan obat perut kembung alami yang efektif untuk mengatasinya. Selain bahannya yang mudah, cara ini juga cukup efektif sebagai penanganan darurat. Namun jika kondisi tak segera membaik sebaiknya periksakan ke dokter. (R11/HR-Online)