Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita JabarCerita Atalia Kamil Lawan Corona, Ini Tipsnya Sembuh dari Covid-19

Cerita Atalia Kamil Lawan Corona, Ini Tipsnya Sembuh dari Covid-19

Berita Jabar, (harapanrakyat.com),– Selama 21 hari, Atalia Praratya Ridwan Kamil, Ketua TP-PKK Provinsi Jawa Barat (Jabar) berjuang melawan Covid-19.

Istri Gubernur Jabar yang akrab dipanggil Bu Cinta ini sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 pada 17 April 2021 lalu.

Ridwan Kamil menyambut suka cita kesembuhan sang istri. Ia bersyukur hasil swab test Atalia sudah menunjukkan negatif Covid-19. 

“Saat ini kita sudah kumpul lagi, sebelumnya kan sempat terhalang. Saya terharu sekali surat cinta (negatif Covid-19) akhirnya keluar. Langsung saya memeluk Bu Cinta. Sudah tiga minggu,” ujar pria yang biasa dipanggil kang Emil, Sabtu (8/5/2021).

Sementara itu, Atalia Kamil menuturkan awal dirinya terkena Covid-19. Ia mengaku merasa pening kepala. Awalnya Atalia menyangka pening yang ia rasakan adalah gejala sakit kepala biasa. Apalagi sebelumnya Atalia sempat kehujanan saat mengikuti satu kegiatan. Meskipun begitu, ia memutuskan untuk melakukan test swab pada 17 April 2021.

“Saya kaget pertamanya, bingung ini ketularan dari mana. Saya memang bertemu banyak sekali orang,” katanya.

Saat itu, Atalia berharap agar orang-orang yang berjumpa dan melakukan kontak erat dengan dirinya tidak ikut tertular Covid-19.

Setelah terkonfirmasi positif Covid-19, Atalia memutuskan menjalani isolasi mandiri setelah sebelumnya konsultasi dengan tim dokter. Ia menjalani isolasi mandiri di Gedung Pakuan. 

Atalia mengaku mengalami gejala Covid-19, setelah kepalanya terasa pening, kondisi tubuhnya pun sempat hangat. Selain itu, penciuman pun menghilang diikuti dengan tubuh yang menjadi dingin.

Beruntung Atalia Kamil tidak sampai merasakan sesak nafas. Namun berbagai gejala datang silih berganti sampai akhirnya ia dinyatakan negatif Covid-19 pada Jumat (7/5/2021) kemarin.

“Tips dari tim dokter terus berpikir positif dan tetap bahagia. Maksudnya agar daya tahan tubuh stabil dan nggak drop,” jelasnya.

Atalia bersyukur mendapat dukungan dari keluarga. Apalagi Kang Emil sang suami yang terus menghiburnya.

“Kang Emil sampai membuat tulisan cinta di kaca pakai lisptick. Pernah juga nari-nari seperti Michael Jackson,” ungkapnya. 

Bukan hanya sang suami, anak-anak Atalia juga sering menghiburya. Meskipun pertemuan mereka dibatasi kaca. “Tapi, itu benar-benar bisa buat bahagia,” imbuhnya.

Tips Ala Atalia Kamil Agar Sembuh dari Covid-19

Menurut Atalia, dirinya bisa segera pulih karena patuh menjalani isolasi mandiri. Ia pun selalu mengikuti saran dokter. Termasuk mengonsumsi berbagai obat, lalu berjemur, selalu berpikir positif dan tentu saja berbahagia.

Karena itu, meskipun isolasi mandiri, Atalia tetap berusaha berkegiatan, termasuk melantik Ketua TP PKK serta mengikuti acara Buka Bersama on The Screen (BUBOS) 5. Semua kegiatan itu, ia ikuti secara virtual.

Berdasarkan pengalamannya tersebut, Atalia meminta masyarakat Jabar agar tidak menganggap sepele Covid-19.

Meskipun gejala yang ia rasakan termasuk gejala ringan, namun pengalamannya menjadi seorang penderita Covid-19 amat menyiksa.

Sebelumnya Atalia juga sudah mendapatkan vaksin Covid-19, bahkan sudah dosis kedua. Namun tetap ia tertular Covid-19. Karena itu, ia berharap masyarakat tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan.

“Perjuangan untuk sembuh itu tidak mudah, karena itu semuanya harus aware dengan menerapkan protokol kesehatan,” tegasnya.

Apalagi saat ini menjelang Idulfitri, Atalia Kamil mengimbau warga Jabar tidak mudik dan tidak mudik dulu. Menurutnya, saat sudah tertular Covid-19 perangnya bukan hanya sekedar jaga jarak, pakai masker, dan cuci tangan. Namun juga perlu daya tahan tubuh yang siap melawan Covid-19.

“Memang berat tidak bisa bertemu dengan keluarga saat Idulfitri. Tapi kesehatan dan keselamatan orang tua dan keluarga di kampung adalah yang utama,” katanya. (R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor, Dede Rachim, Senin...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...
Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Harapanrakyat.com,- Kasus pelecehan yang dilakukan oknum dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, masih didalami aparat kepolisian. Sejak Selasa (15/4/2025) siang, polisi dari Polres Garut...
tanah bergerak ancam puluhan rumah di Ciamis

Tanah Bergerak Ancam Puluhan Rumah di Ciamis, PVMBG Ingatkan Bahaya Jalur Sesar Aktif

harapanrakyat.com,– Tanah bergerak ancam puluhan rumah di Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu membuat Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi...
Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Kegiatan sosial di Papua menjadi panggung kejutan bagi istri Pratama Arhan. Saat rekan-rekannya heboh karena mobil masuk parit, Azizah Salsha tidur dengan lelapnya. Aksi...