Billboard Music Awards 2021 merupakan salah satu ajang kenamaan yang seluruh artis tunggu. Pasalnya semua prestasi mereka akan terbukti dan mendapat pengakuan dunia lewat perhelatan internasional tersebut.
Memang di setiap negara terdapat ajang bergengsi untuk kategori seni musik. Namun yang selalu menarik perhatian public dunia hanyalah Billboard. Tak heran jika setiap tahun seluruh pecinta music negara manapun begitu menantikan ajang internasional satu ini.
Tak hanya itu, penggemar juga bisa menyaksikan penampilan menakjubkan sang idola di ajang tersebut. Terlebih kerap kali artis kenamaan menyajikan perform panggung apik di panggung internasional ini.
Apalagi sang artis yang akan mendapatkan penghargaan bukanlah dari negara barat. Korea Selatan yang kini melambung berkat aliran K-Pop pun juga masuk ke dalam nominasinya.
Apa Itu Billboard Music Awards 2021?
Sebagai pecinta lagu, anda pasti tak asing dengan Billboard Music Awards 2021. Namun sudahkah anda mengetahui tentang ajang tersebut? Billboard Music Award merupakan sebuah bentuk penghormatan yang Billboard berikan.
Sedangkan Billboard sendiri merupakan salah satu penerbit juga penggerak bidang tangga lagu populer. Tak hanya itu, Billboard juga bergerak di bidang bisnis music.
Acara Billboard Music Awards sudah berlangsung sejak tahun 1989 silam tepatnya di Bulan Desember. Sehingga acara ini merupakan pergelaran yang rutin berlangsung secara tahunan.
Namun Billboard Music Awards sempat terhendi di tahun 2006 lalu. Beberapa tahun setelahnya yakni 2011 berlanjut kembali dan rutin secara tahunan pada bulan Mei.
Acara Billboard Music Awards pada tahun 2016 silam tersiar secara langsung di tanggal 22 Mei. Waktu pergelarannya sekitar pukul 8/7c pada stasiun TV bernama ABC.
Sementara itu, Billboard Music Awards 2021 akan berlangsung pada tanggal 23 Mei mendatang.
Tempat berlangsungnya acara tersebut di Microsoft Theater. Tepatnya di Los Angeles California. Pergelaran akan tersiar langsung dalam NBC dengan pemandu acara bernama Nick Jonas.
Persaingan Berat Antar Boy Group di Billboard Music Awards
Seperti yang kita tahu, penerima penghargaan Billboard Music Awards 2021 bukan di kalangan negara barat saja. Sudah banyak selebriti Asia yang berhasil meraih penghargaan ini.
Sebut saja beberapa boy group dan girl group kenamaan asal Korea Selatan. BTS bukanlah nama grup baru lagi yang berhasil masuk dalam deretan nominasi. Bahkan di ajang 2021 kali ini, muncul dua idol asal Korea Selatan siap bersaing.
Grup tersebut adalah Blackpink serta Seventeen.
Ketiga grup idola asal Korea Selatan tersebut masuk ke dalam nominasi kategori sama. Pastinya mereka saling bersaing membawa nama grup untuk menentukan yang paling baik.
Bahkan mereka akan bersaing dengan penyanyi kenamaan Ariana Grande,
Rupanya pada tahun ini, persaingan antar grup semakin sulit. Bahkan sekelas BTS saja tampaknya sulit mempertahankan predikat mereka sebagai Top Social Artist.
Predikat tersebut sudah berhasil mereka pertahankan selama 4 tahun berturut-turut. Hal ini lantaran keberadaan nomine baru dari sebuah grup asal negara Filipina bernama SB19. Grup SB19 bisa menjadi kandidat kuat selanjutnya.
Sebab mereka memiliki fandom besar yang berasal dari negaranya sendiri maupun internasional.
Penampilan panggung dari ke lima orang pria tampan ini rupanya menarik perhatian banyak orang. Sehingga meskipun baru debut di tahun 2018 lalu, sudah mempunyai banyak penggemar.
Terbukti kini eksistensinya yang sudah berada dalam Billboard Music Awards 2021.
Cara Voting untuk Penggemar di Billboard Music Awards
Agar idola anda membawa pulang piala dalam Billboard Music Awards 2021, harus rajin memvotingnya. Pergelaran ajang tersebut yang sebentar lagi sudah bisa penggemar akses untuk upaya voting.
Akumulasi poin dari voting para penggemar pun berlaku pada dua kategori.
Dua kategori tersebut adalah Top Social Artist serta Top Collaboration. Sehingga terdapat dua cara yang bisa anda lakukan untuk memvote idola dalam nominasi Billboard.
Kategori nominasi yang akan bersaing pada malam penganugerahan mencapai 50 kategori. Di dalamnya termasuk kategori yang bisa penggemar vote.
Kategori tersebut adalah Top Social Artist dengan 5 nominee. Artis dalam nominasi ini pun termasuk idol kenamaan asal Korea Selatan.
Sedangkan pada kategori Top Collaboration akan terisi sederet kolaborasi lagu beberapa musisi kenamaan. Agar anda bisa voting kedua kategori tersebut terdapat dua cara.
Pertama dengan mengunjungi halaman resmi Billboard Music Awards 2021 dan langsung votig di dalamnya. Selain itu bisa juga dengan menggunakan aplikasi social media twitter.
Pada ponsel anda cukup kunjungi laman ini pada ponsel pintar, tablet maupun komputer. Di laman depan langsung muncul kedua kategori tersebut. Sebelum voting, anda harus login dengan akun facebook ataupun twitter.
Akan tetapi jika anda menekan vote on twitter, otomatis pengguna akan beralih pada fitur membuat kicauan. Dalam teks tersebut muncul berdasarkan pilihan idola.
Kemudian anda tinggal menekan tweet saja dan sudah termasuk pada hitungan voting sang artis.
Musisi Ciamik yang Tampil di BBMA 2021
Dalam acara Billboard Awards 2021, akan tampil pengisi acara yang berlaku sebagai bintang tamu. Sejauh ini, terdapat nama yang sudah secara resmi tampil di atas panggung. Sebut saja grup idola kenamaan BTS.
Kemudian DJ Khaled akan melakukan kolaborasi bersama H.E.R serta Migos. Kemudian Duran Duran, Karol G, Bad Bunny, Twenty One Pilots, P!nk, Glass animal & AJR, Alicia Keys dan masih banyak lainnya.
BTS, kali ini akan membawakan single Butter pada ajang tahunan Billboard. Bahkan ini adalah penampilan perdana mereka melantunkan single terbaru BTS.
Selanjutnya ada penampilan Duran Duran yang menjadi paling dinanti pada Billboard Music Awards 2021. Duran Duran sendiri merupakan sebuah grup dengan asliran new wave asal Inggris.
Grup band ini sudah terbentuk sejak 1978 silam. Bahkan mereka adalah band ikonik di negara Inggris pada era 80 an.
The Weeknd juga termasuk ke dalam musisi ciamik yang tampil di Billboard 2021. The Weeknd sendiri adalah nama panggung seorang penyanyi negara Kanada.
Nama aslinya yaitu Abel Makkonen Tesfaye. Ia sudah mulai berkarir sejak tahun 2010 silam. Bermula dari unggahan sejumlah video di kanal YouTube.
H.E.R adalah penyanyi yang akan tampil pada ajang Billboard Music Awards 2021. H.E.R sendiri merupakan nama panggung dari penyanyi dengan nama asli Gabriella Sarmiento Wilson.
Pada pergelaran music kenamaan Billboar nanti, ia akan melakukan kolaborasi. Adapun kolaborasi tersebut dengan Migos juga DJ Khaled.
Pastinya pergelaran Billboard Music Awards 2021 menjadi acara yang memikat banyak penonton. Anda bisa melakukan live streaming acara tersebut lewat situs kenamaan yang menghadirkannya.
Namun pastikan anda sudah memvoting idola pilihan. Dengan begitu, artis idola pilihan anda bisa membawa pulang piala Billboard. Sehingga prestasi dan pengakuan dari dunia pun artis idola anda terima.