Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita Tasikmalaya25 Tahun Jalan Sodonghilir Rusak, Warga Datangi DPRD Tasikmalaya

25 Tahun Jalan Sodonghilir Rusak, Warga Datangi DPRD Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Selama 25 tahun Jalan Sodonghilir di Tasikmalaya, Jawa Barat, mengalami kerusakan parah. Namun, hingga saat ini jalan tersebut belum juga mendapat perbaikan dari pemerintah.

Warga setempat pun merasa geram dengan sikap pemerintah daerah yang terkesan membiarkan kondisi kerusakan jalan Sodonghilir.

Karena sudah geram, ratusan warga yang tergabung dalam Forum Peduli Sodong dan Himpunan Pelajar Pemuda dan Mahasiswa Sodonghilir (Hippamas), mendatangi Kantor DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Jumat (21/05/2021).

Sebelum memasuki ruangan Kantor DPRD Kabupaten Tasikmalaya untuk beraudiensi, ratusan warga sempat berorasi di lobi depan kantor tersebut.

Ketua Hippamas, Aris Rifki Mubarok mengatakan, jalan rusak yang ada di Kecamatan Sodonghilir jadi pekerjaan rumah pemerintah daerah. Karena sampai sekarang belum juga terselesaikan.

“Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya terkesan membiarkan. Bahkan terkesan buta lantaran tidak bisa melihat jalan yang kerusakannya sudah berlangsung selama 25 tahun,” ungkapnya.

Baca Juga : Ampeg Demo DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Tuntut izin Galian C Dicabut

Aris juga menyebutkan, kondisi jalan rusak kerap menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas hingga merenggut korban jiwa. Bahkan, akibat jalan rusak juga menyebabkan masyarakat mengalami kerugian materil, dan tersendatnya ekonomi.

Oleh sebab itu, kedatangan pihaknya ke Kantor DPRD adalah bentuk protes dan sebagai alarm bagi Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya.

“Kami juga memperingatkan pemerintah daerah bahwa ada sanksi jika pemerintah membiarkan kondisi jalan yang rusak,” tandas Aris.

Ia menyebut, kewenangan perbaikan Jalan Sodonghilir-Taraju serta Gunung Anten-Pamijahan merupakan tanggung jawab Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya.

Pihaknya pun menuntut pemerintah daerah untuk melakukan klarifikasi terkait jalan Sodonghilir Tasikmalaya rusak berat selama puluhan tahun.

Hippamas mendesak pemerintah daerah untuk sesegera mungkin melaksanakan amanat Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2009, tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Kemudian, menuntut perbaikan Jalan Sodonghilir-Taraju yang pengerjaannya harus sudah dimulai dari Sodonghilir-Taraju.

Selain itu, DPRD Kabupaten Tasikmalaya juga harus melakukan sidak meninjau langsung jalan di wilayah Kecamatan Sodonghilir,” pungkasnya. (Apip/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...