Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TasikmalayaLibur Panjang, Wisatawan Padati Gunung Galunggung Tasikmalaya

Libur Panjang, Wisatawan Padati Gunung Galunggung Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya, (harapanrakyat.com),- Libur panjang di masa pandemi Covid-19, wisatawan yang berlibur ke objek wisata Gunung Galunggung cukup ramai, Minggu (4/4/2021).

Namun kebanyakan pengunjung masih didominasi wisatawan lokal.

Ada juga beberapa pengunjung dari luar Tasikmalaya seperti dari Bandung dan Jakarta.

Klaster manajer Gunung Galunggung Dudung Suhaeri membenarkan jika selama libur panjang ini, tingkat kunjungan wisatawan ke gunung Galunggung Tasikmalaya mengalami kenaikan.

“Alhamdulillah ada peningkatan selama long weekend ini khususnya hari Sabtu dan Minggu,” ujar Dudung kepada HR Online.

Ia menyebut, kebanyakan pengunjung yang datang ke Galunggung masih dari wilayah Tasikmalaya.

“Tapi sempat terlihat ada beberapa pengunjung yang memakai kendaran leter B  dan leter D,” ungkapnya.

Karena masih dalam masa pandemi Covid-19, pihaknya tentu menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Wisatawan yang masuk ke Gunung Galunggung akan di cek suhu tubuhnya, kemudian wajib pakai masker dan mencuci tangan dengan sabun.

“Kita juga tugaskan Covid Ranger, mereka tugasnya mengecek suhu pengunjung yang masuk, lalu mencatat nama dan alamatnya,” kata Dudung.

Pihaknya juga menekankan ke pemilik warung-warung, agar menyediakan tempat cuci tangan.

“Kita terapkan prokes yang ketat ke pengunjung Gunung Galunggung, agar tidak terjadi klaster,” jelasnya.

Meski menerapkan prokes ketat, namun pihak pengelola tidak mewajibkan wisatawan luar Tasikmalaya untuk membawa hasil swab agar bisa masuk ke Gunung Galunggung.

“Pengunjung tidak harus bawa hasil swab, cukup dengan cek suhu dan prokes yang ketat, selama memang memenuhi kriteria yaitu bebas covid-19, kita persilahkan masuk,” ucapnya. (Apip/R8/HR Online)

Editor: Jujang

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

Pria Lansia di Kota Banjar Nekat Mengakhiri Hidupnya, Diduga karena Ini

harapanrakyat.com,- Seorang pria lanjut usia di Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, nekat mengakhiri hidupnya, Selasa (22/4/2025). Pria tersebut berinisial A (81)....
Motor Parkir di Depan Rumah Milik Warga Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

Motor Parkir Depan Rumah di Sedekan Ciamis Raib Diembat Maling

harapanrakyat.com,- Aksi pencurian kendaraan bermotor terjadi di Dusun Sedekan, RT 29/08, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Ciamis, Jawa Barat, Selasa (22/4/2025) sekira pukul 03.00 WIB....
Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

Disdik Ciamis Gencar Sosialisasikan SE Larangan Pelajar Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis, Jawa Barat, terus gencar mensosialisasikan Surat Edaran (SE) Bupati terkait larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan ke sekolah....
Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel VistaTab 30 Pro, Tablet dengan Kapasitas Baterai Besar Cocok Untuk Gaming

Itel kembali merilis tablet Android terbarunya di Indonesia. Adapun produk mereka kali ini bernama Itel VistaTab 30 Pro. Tablet milik Itel ini merupakan mid-range...
dugaan eksploitasi pekerja sirkus taman safari

DPRD Jawa Barat Soroti Dugaan Eksploitasi Pekerja Sirkus di Taman Safari

harapanrakyat.com – Terjadinya dugaan eksploitasi pekerja sirkus di Taman Safari turut menjadi perhatian berbagai kalangan. Demikian halnya juga dengan respon Wakil Ketua DPRD Jawa...
Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula Banyak yang Sayang

Oki Setiana Dewi Beri Dukungan pada Paula: “Banyak yang Sayang”

Setelah resmi bercerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven terus menjadi sorotan publik. Perceraian yang sempat diwarnai berbagai tudingan negatif ini membuat banyak pihak bersimpati...