Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruShandy Aulia Klarifikasi Tentang Isu yang Menyeret Namanya Melalui IGS

Shandy Aulia Klarifikasi Tentang Isu yang Menyeret Namanya Melalui IGS

Shandy Aulia klarifikasi di Instagram storynya terkait kasus endorsement. Berawal dari unggahan akun Instagram @kmwidjaja dan isu tentang belanjaan.

Dalam sebuah unggahan yang menyebutkan tentang modus artis berinisial SA. Ia mengungkap bahwa selama ini banyak yang terkena modus dan tidak ada yang berani speak up.

Warganet langsung menghubungkannya dengan artis Shandy Aulia. Beragam komentar berisikan berbagai tanggapan warganet.

Wanita yang banyak bermain dalam berbagai peran tersebut akhirnya klarifikasi. Dalam Instagram Story, ia membantah tudingan tersebut.

Baca Juga: Kolaborasi Rossa dan Lee Donghae Super Junior Sukses Curi Perhatian

Artis Shandy Aulia Klarifikasi Tentang Tudingan yang Ditujukan Padanya

Rumor yang menyebutkan tentang dirinya kerap sulit untuk dimintai bayaran belanjaan online. Lalu juga terkait ia yang pernah mengulur waktu pembayaran.

“Bila owner dari online store tersebut merasa tidak nyaman dengan waktu proses pembayaran dan sampai menunggu beberapa hari dari pihak saya dan management, dengan kerendahan hati saya mohon maaf,” begitu tulis Shandy Aulia dalam akun Instagram pribadinya.

Ia bahkan dengan tegas mengungkap bahwa telah melunasi semua pembelian yang ia beli dari online shop.

Unggahan Akun @kmwidjaja

Shandy Aulia klarifikasi terkait dengan unggahan yang menyebutkan adanya kesepakatan barter barang. Nominal barang tersebut bahkan mencapai Rp. 100 Juta.

Bahkan terungkap bahwa dari pihak perusahaan yang merilis produk sempat menjalani negosiasi yang panjang. Dengan mencapai kesepakatan harga Rp. 80 juta rupiah.

Dengan ketentuan, setengah dari harga akan bayar tunai atau cash. Sedangkan setengahnya dengan endorsement. Namun ternyata pihak Shandy hanya posting satu kali dalam feeds dan storynya.

Itu berarti melanggar janji yang akan diposting. Postingan feed pun hanya bertahan tidak sampai satu bulan, lalu ia hapus.

Perjanjian Endorsement

Shandy Aulia klarifikasi ini juga terkait perjanjian endorsement. Bahkan dari pihak perusahaan yang bekerjasama dengannya. Bos dari perusahaan sudah enggan untuk menagih dan akhirnya direlain, begitu tulisnya.

Dalam berbagai komentar yang ditujukan pada wanita cantik ini terungkap bahwa sedikit banyak yang sudah ia hapus. Berbagai komentar yang tidak mengenakkan untuknya segera menghilang.

Baca Juga: Kezia Karamoy Lahiran, Anak Ketiga Akhirnya Perempuan Jadi Kado Ultah

Shandy Aulia Suka Gratisan

Beragam akun mulai ikut membuka kartu tentang masalah artis yang satu ini. Dengan adanya satu akun yang berani speak up lebih dahulu, lalu memicu beberapa akun jualan yang pernah merasakan serupa.

Awalnya hanya inisial SA yang terungkap, namun lama-kelamaan terungkap bahwa itu memang Shandy Aulia. Ia bahkan disebut artis yang suka gratisan.

Kehebohan isu ini bahkan sampai membuat Shandy Aulia klarifikasi pada hari ini Kamis, 1 April 2021. Aktris ini mengungkapkan dari sudut pandangnya yang sedang menjadi bahan sorotan warganet tentang kasus yang menyeret namanya.

Masuk Akun Lambe Turah

Memanasnya kasus ini bahkan sampai masuk dalam akun gosip ternama. Dalam akun Lambe Turah yang sudah centang biru tersebut repost unggahan story @kmwidjaja.

Ia yang melakukan speak up terkait isu ini untuk pertama kali. Membeberkan terkait ia yang menerima banyak DM tentang kasus artis SA.

Caption dalam unggahan akun gosip tersebut bahwa clue sudah jelas asal kalian jeli saja. Begitu terangnya. Banyak sekali komentar yang membanjiri postingan tersebut.

Bahkan sampai menandai akun @shandyaulia. Walau awalnya tidak menanggapi masalah ini, akhirnya Shandy Aulia tetap mengungkap lewat unggahan Instastorynya.

Baca Juga: Pengacara Bantah Istri Bams Eks Samson Selingkuh dengan Ayah Tiri

Tidak Mau Lapor Polisi

Shandy Aulia klarifikasi melalui managernya, Paula Rudolf. Ia bilang bahwasanya artisnya tidak mungkin begitu. Ia tahu banget bagaimana dia, begitu ungkapnya.

Kasus yang menyeret namanya ini sampai melebar, namun nampaknya ia enggan membawanya sampai ranah hukum. Paula Rudolf menyadari bahwa sebagai publik figur, pasti akan mengalami isu miring, maka ia memakluminya.

“Kalau sampai ngomongin korban, harusnya muncul dan berdatangan kesini ya. Karena itu kan banyak merugikan dan otomatis sampai ke polisi segala kalau sampai ada korban,” kata Paula Rudolf santai.

Ia mengungkap adanya isu ini juga tidak menghambat pekerjaan artisnya. Jadi, biarkan saja. Hidup terus berjalan, ungkapnya menanggapi pertanyaan.

Shandy Aulia klarifikasi melalui Instastorynya hanya menegaskan bahwasannya ia memang sudah tidak mempunyai tanggungan apapun. Dengan rendah hati, ia bahkan meminta maaf kalau dulu sempat mengulur waktu pembayaran belanjanya.

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...