Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita BanjarRukyatul Hilal di Kota Banjar, Awal Ramadan Tunggu Kemenag Pusat

Rukyatul Hilal di Kota Banjar, Awal Ramadan Tunggu Kemenag Pusat

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),– Badan Hisab Rukyat Daerah Kota Banjar melakukan rukyatul hilal di Pusat Observasi Bulan (POB) Gunung Babakan, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, Senin (12/4/2021).

Dalam penentuan awal bulan puasa tersebut dihadiri oleh Kemenag Kota Banjar, Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran.

Selain itu, hadir juga perwakilan dari Pengadilan Agama Ciamis dan Kota Banjar. Kehadiran perwakilan Pengadilan Agama ini untuk menyumpah apabila ada salah seorang peserta yang melihat hilal.

Salah satu Tim Ahli Badan Hisab Rukyat Daerah Kota Banjar Haji Badar Ismail menjelaskan, setelah dilakukan pengamatan didapatkan kesimpulan, matahari terbenam pada pukul 17.47 WIB.

Kesimpulan selanjutnya, tinggi hilal Senin malam Selasa berada di atas ufuk mar’i. Keadaan hilal miring ke utara. Lamanya hilal 15 menit 21,78 detik dan hilal terbenam pada pukul 18.02 WIB.

“Dari kesimpulan tersebut perlu yang namanya melakukan rukyatul hilal. Namun karena di Kota Banjar tidak terlihat maka keputusan awal Ramadan menunggu keputusan Kementerian Agama Pusat. Hal ini karena menunggu juga hasil dari POB yang ada di seluruh Indonesia,” katanya, Senin (12/4/2021).

Ia menambahkan apabila ada salah satu daerah yang melihat hilal maka bisa dipastikan puasa akan berlangsung besok hari atau Selasa (13/4/2021).

“Tidak ada perbedaan pada waktu penentuannya, sebab dari Muhammadiyah sudah menentukan bahwa besok sudah mulai puasa,” katanya.

Haji Badar menambahkan selama POB berdiri belum pernah terlihat hilal oleh peserta yang ikut rukyatul hilal di Kota Banjar. Maka dari itu ada wacana akan pindah lokasi ke gunung yang ada di sekitar Lapas. Meski gunung Babakan ini lebih tinggi atau paling tinggi di Kota Banjar dibanding dengan yang ada di Lapas.

“Namun kami tetap akan melakukan observasi terlebih dahulu sebelum menentukan tempat untuk penentuan awal Ramadan, Idul Fitri, awal Dzulhijjah dan lainnya,” tandasnya. (Muhafid/R7/HR-Online)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...