Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita CiamisKepala DPMD Ciamis; Petugas Harus Humanis Saat Data Pemudik

Kepala DPMD Ciamis; Petugas Harus Humanis Saat Data Pemudik

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Ape Ruswandana, mengimbau kepada perangkat desa, harus humanis saat mendata pemudik.

Menurutnya, pendekatan humanis merupakan salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada para pemudik. Sehingga, jauh dari yang namanya konflik atau cekcok antar warga, dan nantinya tidak akan muncul lagi masalah baru. 

“Dengan situasi pandemi kali ini, semua pihak harus saling memaklumi satu sama lain. Ketika mendata pemudik dan meminta surat bebas Covid-19, maka pemudik wajib melaksanakannya. Tujuan agar tidak menimbulkan kecurigaan satu sama lain. Toh hal ini untuk keamanan bersama,” ucapnya, Kamis (29/4/2021). 

Lebih lanjut Ape menambahkan, nantinya cara tersebut akan menjadi sebuah protap, ketika ada pemudik yang datang ke kampung halaman.

“Perangkat desa mulai dari RT maupun RW harus mendata pemudik atau warganya yang datang, terutama meminta bukti surat bebas Covid-19,” ucapnya.

Lanjutnya, surat tersebut nantinya akan dilaporkan ke satuan gugus tugas tingkat desa. Sehingga bisa lebih terkontrol mengenai pemudik yang datang ke kabupaten Ciamis.

Selain itu, Ape juga menyampaikan, desa di Kabupaten Ciamis wajibkan untuk menyediakan tempat isolasi terpusat. Tempat tersebut khusus buat warganya yang terindikasi mempunyai gejala yang mengarah ke Covid-19. 

“Kalaupun isolasi terpusat yang berada di tingkat desa penuh, maka pihak desa bisa langsung berkoordinasi dengan satuan tugas kecamatan. Kemudian, nantinya langsung berkoordinasi ke satuan gugus tugas kabupaten,” terangnya.

Akan tetapi, ape berpesan, alangkah baiknya warga Ciamis yang kebetulan sekarang merantau di luar kota jangan sampai melaksanakan mudik.

“Sayangi lah keluarga kalian yang berada di desa, jangan sampai mudik di situasi pandemi Covid-19,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online)

Editor : Adi Karyanto

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...