Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruPenyebab Sering Sendawa, dari Makanan dan Minuman hingga Alergi

Penyebab Sering Sendawa, dari Makanan dan Minuman hingga Alergi

Penyebab sering sendawa umumnya berkaitan dengan makanan atau minuman yang kita konsumsi. Perut yang penuh makanan akan menyebabkan keluarnya udara dari mulut. Namun jika Anda sering sendawa sebaiknya perlu waspada.

Apakah anda sering mengalami sendawa dalam waktu yang lama atau berulang? Sendawa merupakan respon normal tubuh yang biasanya kita rasakan setelah makan atau mengonsumsi sesuatu.

Sendawa bukanlah suatu kondisi yang perlu Anda khawatirkan. Namun jika Anda sering mengalami kondisi ini padahal tidak sedang makan atau minum sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter.

Faktor Penyebab Sering Sendawa

Orang yang bersendawa lumrah terjadi saat kita makan atau minum. Namun kondisi ini sebenarnya ada sejumlah faktor yang menyebabkannya. Nah, berikut ini beberapa penyebab sering sendawa yang sebaiknya anda tahu.

Baca Juga: Gejala Tukak Lambung, Penyebab, dan Cara Mengatasinya Secara Alami

Konsumsi Makanan Atau Minuman

Sendawa utamanya memang terjadi ketika kita mengonsumsi makanan atau minuman yang terbuat dari zat-zat tertentu. Ada beberapa makanan dan minuman yang memang dapat menyebabkan kita lebih sering bersendawa.

Makanan yang dapat menyebabkan kita bersendawa antara lain minuman alkohol, makanan yang mengandung tinggi pati, gula, dan lainnya.

Aerophagia

Faktor penyebab aerophagia terjadi karena kita menelan udara secara berlebihan, baik secara sengaja maupun tidak sengaja. Aerophagia juga dapat terjadi ketika kita makan atau minum terlalu cepat.

Oleh karena itu, anda bisa mencoba makan atau minum dengan tidak terlalu cepat agar tidak mengalami sendawa. Jangan banyak berbicara ketika makan karena hal itu akan menyebabkan angin masuk ke dalam mulut.

Gastroparesis

Penyakit gastroparesis merupakan gangguan saat  otot-otot pada dinding perut melemah. Gastroparesis inilah yang merupakan salah satu penyebab sering sendawa.

Selain bersendawa, gastroparesis juga memiliki gejala-gejala lainnya. Seperti muntah, mual dan sangat mudah merasa kenyang. Sayangnya, penyebab gastroparesis hingga saat ini belum diketahui secara pasti.

Baca Juga : Batuk Tak Kunjung Sembuh, Penyebab dan Cara Mengatasinya

Gastroesophageal Reflux Disease

GERD yang populer dengan sebutan Gastroesophageal reflux disease merupakan salah satu gangguan yang menyebabkan asam dari lambung naik ke kerongkongan.

Hal ini akan menyebabkan ketidaknyamanan dari perut. Kondisi ini pula yang mentransfer sinyal pada kerongkongan untuk terjadinya sendawa.

Insufisiensi Pankreas

Gangguan pankreas merupakan suatu keadaan saat pankreas tak mampu lagi melepaskan enzim untuk melakukan proses pencernaan. Insufisiensi pankreas juga merupakan salah satu penyebab sering sendawa.

Jika anda terus bersendawa setiap hari, padahal anda tidak mengonsumsi apapun atau melakukan hal-hal yang mungkin bisa menyebabkan anda bersendawa, anda perlu menghubungi dokter dan berkonsultasi langsung.

Pastikan anda menyebutkan gejala-gejala tidak normal lain selain sendawa agar diagnosa dokter akurat. Biasanya, dokter akan bertanya mengenai aktivitas atau makanan minuman yang anda konsumsi. Setelah itu dokter memberikan resep yang anda butuhkan.

Malabsorpsi Fruktosa

Faktor penyebab sering sendawa lainnya adalah malabsorpsi fruktosa atau sorbitol. Ini merupakan kondisi ketidakmampuan lambung mencerna karbohidrat sorbitol fruktosa dan sorbitol secara optimal.

Fruktosa merupakan jenis karbohidrat sederhana yang ada dalam gula. Selain dalam gula, fruktosa juga bisa terdapat dalam buah-buahan. Sedangkan sorbitol merupakan sejenis gula alkohol yang biasa kita gunakan untuk pemanis pengganti gula biasa.

Baca Juga : Penyebab Batuk Berdahak dari Bronkitis Hingga TBC

Gula alkohol merupakan sejenis karbohidrat yang struktur kimianya hampir menyerupai molekul gula dan molekul alkohol. Sorbitol sangat mudah kita temukan pada makanan dan minuman yang menggunakan label sugar free.

Intoleransi Laktosa

Penyebab sering sendawa juga bisa karena intoleransi laktosa. Ini merupakan ketidakmampuan lambung untuk mencerna laktosa dengan optimal. Zat ini dapat kita temukan pada bahan produk susu.

Intoleransi laktosa salah satunya dapat menyebabkan sering sendawa. Oleh karena itu jika ingin mengurangi sendawa, anda bisa mulai mengurangi produk yang mengandung intoleransi laktosa.

Terjadinya Tukak lambung

Tukak lambung terjadi saat selaput yang melapisi lambung terkikis. Pengikisan tersebut terjadi bisa karena beberapa hal, seperti akibat dari infeksi bakteri atau efek samping obat tertentu, seperti antiinflamasi non steroid (OAINS).

Oleh karena itu, bisa jadi saat anda mengkonsumsi suatu obat, dan malah menjadi sering bersendawa mungkin zat dalam obat tersebut salah satunya menggunakan OAINS.

Itulah hal-hal yang bisa menjadi penyebab sering sendawa. Meski begitu, jangan sembarangan mendiagnosa diri sendiri, bisa jadi tubuh anda hanya merespon gejala biologis yang menyebabkan anda bersendawa. (R11/HR-Online)

mobil wisata desa

SMPN 1 Sukamantri Ciamis Gunakan Mobil Wisata Desa untuk Antar Jemput Siswa, Ini Alasannya

harapanrakyat.com,- SMPN 1 Sukamantri Ciamis gunakan angkutan wisata desa untuk antar jemput siswa. Hal itu seiring adanya larangan siswa menggunakan kendaraan bermotor dari Pemkab...
Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara Menghilangkan Nama Aplikasi di HP Android dan iPhone

Cara menghilangkan nama aplikasi di HP bisa diterapkan untuk menjaga privasi. Sebagaimana yang kita tahu, saat mengoperasikan ponsel dan membuka aplikasi tertentu, pasti ada...
Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Asal Kura Kura Galapagos, Keajaiban Alam yang Jadi Simbol Keberlanjutan Ekosistem

Kepulauan Galapagos yang terletak di Samudra Pasifik, merupakan rumah bagi salah satu spesies yang paling ikonik di dunia, yakni kura-kura Galapagos. Kepulauan ini terkenal...
Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

Laptop HP OmniBook 5 dengan Fitur AI Canggih dan Copilot+

HP baru-baru ini resmi meluncurkan seri laptop HP OmniBook 5 di pasar India. Laptop ini hadir dengan dua pilihan prosesor AMD Ryzen AI 300...
Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Sejarah Babad Dermayu yang Menceritakan Kisah Terbentuknya Kabupaten Indramayu

Pembahasan mengenai terbentuknya Kabupaten Indramayu memang tidak dapat terlepas dari kisah sejarah Babad Dermayu. Nama "Dermayu" sendiri merupakan sebutan lain dari Indramayu. Konon dalam...
Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...