Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruMinum Kopi Malah Ngantuk, Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Minum Kopi Malah Ngantuk, Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Minum kopi malah ngantuk, padahal kopi merupakan salah satu minuman yang bisa membuat kita terjaga. Kopi biasa dikonsumsi pada pagi dan siang hari, bahkan banyak pula yang mengonsumsinya saat malam hari.

Namun sayangnya, terkadang dampak dari mengonsumsi kopi tidak sesuai dengan yang kita inginkan. Karena bisa saja setelah minum kopi tapi rasa ngantuk malah menyerang.

Mungkin ada beberapa orang yang justru energinya menurun atau malah mengantuk setelah minum kopi. Tentu saja hal ini tidak seharusnya terjadi.

Merangkum dari berbagai sumber, ada beberapa faktor yang bisa menjadi penyebab rasa ngantuk menyerang usai mengonsumsi kopi. Berikut ini penjelasannya.

6 Penyebab Usai Minum Kopi Malah Ngantuk

Kafein Mengganggu Siklus Tidurmu

Kopi mengandung kafein yang merupakan stimulan alami sebagai pengganggu kerja adenosin, yakni kandungan yang terbentuk pada siang hari, serta memicu kantuk pada malam hari.

Saat kamu tidur, maka tingkat kandungan tersebut akan menurun dan mulai meningkat pada esok harinya. Hal ini artinya, ketika kamu mengonsumsi kafein terlalu banyak, rasa kantuk justru bisa munculnya lebih kuat di saat kemudian.

Baca Juga : Efek Kelebihan Minum Kopi yang Perlu Diwaspadai!

Meski demikian, asupan kafein dalam tubuh bisa membuat kamu sulit untuk tidur dan pada esok harinya akan terbangun dengan rasa kantuk yang masih kuat. Siklus ini bakal berulang terus-menerus.

Kebal Terhadap Kafein

Setelah minum kopi malah ngantuk bisa juga terjadi akibat tubuhmu sudah kebal terhadap kafein. Dampaknya energi dalam tubuh tidak meningkat meskipun kamu sudah mengonsumsi kopi.

Akibatnya kamu bisa merasa lelah usai meminum kafein. Untuk bisa meningkatkan energi supaya terhindar dari rasa kantuk, kamu membutuhkan konsumsi kafein dengan dosis yang tinggi.

Kopi Membuat Tubuh Jadi Rileks

Meskipun setelah minum kopi malah ngantuk. Namun, kopi maupun teh hangat bisa membuat tubuh menjadi rileks bagi sebagian orang yang sudah terbiasa mengonsumsinya pada sore atau malam hari.

Terlalu Banyak Gula dalam Kopi

Ketika kamu minum kopi yang terlalu banyak gula, maka hal ini bisa membuat kamu merasa lelah dan mengantuk. Menurut penelitian, konsumsi makanan manis bisa membuat kamu merasa cepat lelah.

Baca Juga : Terlalu Sering Minum Kopi Berbahaya Bagi Kesehatan, Hati-hati Coffee Lovers!

Dehidrasi

Kelelahan menjadi salah satu tanda tubuh mengalami dehidrasi. Kopi yang memiliki sifat diuretik bisa membuat kamu lebih sering buang air kecil. Namun, sangat kecil kemungkinan hal ini terjadi.

Susu dalam Kopi

Usai minum kopi malah merasa ngantuk, mungkin kopi yang kamu konsumsi dicampur dengan susu. Kandungan triptofan dalam susu bisa memicu rasa kantuk, dan membuat kamu mudah tertidur.

Meski begitu, triptofan yang terkandung dalam susu terbilang cukup rendah untuk bisa sampai memicu rasa kantuk dalam waktu seketika. (Eva/R3/HR-Online)

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...