Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruKontrol Gula Darah Diabetes Anda dengan Cara Mudah Ini!

Kontrol Gula Darah Diabetes Anda dengan Cara Mudah Ini!

Kontrol gula darah diabetes merupakan langkah antisipasi paling efektif untuk mencegah penyakit ini kambuh. Karena itu kita perlu mengendalikan kadar gula darah dengan selektif memilih makanan yang baik sekaligus menjauhi pantangannya.

Diabetes masih menjadi salah satu penyebab kematian terbesar di Indonesia. Hingga saat ini tercatat jumlah penderita penyakit gula ini mencapai 6,7 persen. Angka ini lebih rendah dari penderita stroke (21,1%) dan jantung koroner (12,9%).

Berdasarkan data International Diabetes Federation pada 2015, jumlah estimasi penyandang penyakit gula di Indonesia ada sekitar 10 juta jiwa. Sebuah angka yang tidak kecil.

Penyakit gula tersebut sebenarnya merupakan penyakit kronis yang terjadi ketika pankreas tidak memproduksi insulin dalam jumlah yang cukup. Bisa juga ini terjadi ketika tubuh tidak efektif dalam menggunakan insulin.

Gejala utama penyakit ini terlihat dengan kadar gula darah tinggi dari batas normal. Kadar gula darah normal pada tubuh manusia, saat sebelum makan yakni antara 70-130 mg/dL.

Dua jam setelah makan, kadar gula darah normal adalah kurang dari 180 mg/dL. Sedang saat berpuasa atau tidak makan atau setidaknya delapan jam, kadar normalnya adalah kurang dari 100 mg/dL.

Baca Juga : Minuman Penurun Gula Darah, Ini Resep yang Mudah Dibuat

Cara Kontrol Gula Darah Diabetes

Apabila anda termasuk orang yang terkena penyakit gula perlu memperhatikan kadar gulanya. Nah, berikut ini hal-hal yang bisa anda lakukan untuk melakukan kontrol gula darah.

Kebiasaan Makan dan Diet Seimbang

Meskipun makan adalah kebutuhan primer yang harus anda penuhi, namun anda harus memastikan menjaga asupan makan anda dengan baik dan benar. Komposisi gizi yang tubuh butuhkan seperti vitamin, mineral, serat dll harus anda cukupi. 

Jangan biarkan perut anda kosong terlalu lama tanpa ada asupan makanan yang penting untuk tubuh. Pastikan juga anda memiliki pola makan yang teratur, yani tiga kali sehari.

Sebuah studi kesehatan bahkan menunjukkan bahwa orang yang sering melewatkan sarapan lebih berisiko untuk terkena penyakit gula.

Baca Juga : Makanan Penurun Gula Darah yang Efektif, dari Apel, Almond hingga Kiwi

Ubah Kebiasaan Buruk

Kebiasan-kebiasan buruk ini adalah mengonsumsi makanan tidak sehat seperti makanan cepat saji atau makanan dengan banyak bahan kimia. Ini cara kontrol gula darah yang cukup efektif.

Begitu juga kebiasaan duduk lama juga turut menjadi penyebab penyakit gula. Dengan mengubah gaya hidup tak sehat dan bergerak lebih banyak akan mengurangi resiko anda untuk terkena diabetes tipe 2.

Obesitas

Berat badan yang berlebih juga menambah risiko anda  terkena penyakit gula. Cobalah berupaya untuk memiliki berat badan ideal. Yaitu dengan Body Mass Index (BMI) kurang dari 22,9 kg/meter (untuk tinggi 175 cm, berat 70 kg).

Jaga juga lingkar pinggang kurang dari 90 cm bagi pria dan 80 cm untuk perempuan. Dengan begitu organ-organ dalam juga tidak terlalu lelah untuk melakukan proses metabolisme pada tubuh anda.

Baca Juga : Manfaat Daun Insulin Menurunkan Gula Darah untuk Penderita Diabetes

Olahraga Teratur

Cara kontrol gula darah diabetes berikutnya adalah dengan berjalan santai atau yoga. Setidaknya anda harus membiasakan berjalan kurang lebih 30-40 menit setiap harinya. Dengan begitu tubuh anda akan lebih sehat.

Berjalan atau olahraga ringan juga berkontribusi untuk mengurangi rasa stress. Mengapa stres juga menjadi hal yang harus kita kurangi?

Beban pikiran overload atau stres juga bisa menjadi pemicu berbagai penyakit, salah satunya penyakit gula. Oleh karena itu, pastikan anda memiliki aktivitas yang anda gunakan untuk mengurangi bahkan menghilangkan stres.

Tidur yang Cukup

Istirahat yang cukup merupakan faktor yang sangat mendukung agar insulin di tubuh anda stabil. Dengan begitu, kadar gula darah anda juga akan stabil. Ini juga merupakan cara kontrol gula darah diabetes yang bisa anda lakukan.

Tidur selama 7-8 jam sehari merupakan jumlah durasi yang ideal untuk mengistirahatkan tubuh anda. Tidur larut malam dan atau menjelang pagi juga tidak baik karena menyebabkan penyakit lain seperti jantung atau hipertensi.

Selain itu pastikan waktu tidur anda juga berkualitas. Tidur berkualitas adalah tidur yang tepat waktu dan posisi tidur yang benar.

Rutin Cek Kesehatan

Rutin cek kesehatan merupakan hal yang harus anda lakukan. tak hanya untuk mengantisipasi penyakit gula, rutin cek kesehatan juga penting untuk mengantisipasi penyakit-penyakit lain.

Bukankah kata pepatah menyatakan bahwa mencegah lebih baik dari mengobati? Maka dari itu anda harus rutin untuk monitoring kadar gula darah atau kesehatan lainnya.

Itulah hal-hal yang bisa anda lakukan untuk melakukan kontrol gula darah. Dengan selalu menjaga kesehatan, semakin kecil pula anda berisiko terkena berbagai penyakit, termasuk gula darah. (R11/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...