Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarGubernur Jabar Dorong Perempuan Terjun ke Politik Praktis

Gubernur Jabar Dorong Perempuan Terjun ke Politik Praktis

Berita Jabar, (harapanrakyat.com),- Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mendorong kaum perempuan agar terjun ke politik praktis.

“Perempuan harus ikut dalam proses penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan,” ujar Ridwan Kamil Senin (26/4/2021).

Emil menyampaikan hal tersebut saat membuka rapat kerja DPD KPPI (Kaukus Perempuan Parlemen Indonesia) Jabar di gedung Pakuan.

Pada kesempatan itu, Emil meminta KPPI agar terus memperkuat kapasitas perempuan di DPRD.

“Tujuannya agar lahir kebijakan responsif yang membela kepentingan perempuan,” katanya.

Baca Juga: Pemprov Jabar Akan Sediakan Apartemen Ayam untuk Peternak Millenial

Emil juga berharap, KPPI bisa membuat perempuan di Jabar kreatif dan inovatif untuk ikut membangun bangsa dan negara.

“KPPI ini ini harus jadi sarana lintas partai politik untuk melahirkan perempuan yang kreatif,” ungkap Emil.

Ia pun mendorong agar keterwakilan perempuan di DPRD sebanyak 30 persen harus terpenuhi. 

“Saat ini keterwakilan perempuan di DPRD Jabar hanya 20 persen,” jelasnya.

Maka dari itu, pihaknya akan memberikan edukasi supaya banyak perempuan hebat dan bisa mewakili masyarakat dalam menyampaikan aspirasinya.

Ia pun berkomitmen untuk terus meningkatkan pengetahuan  perempuan Jabar agar mau terjun ke dunia politik praktis.

Menurutnya, berdasarkan penelitian PBB, keterwakilan perempuan dalam politik praktis ternyata bisa memberikan kontribusi dalam upaya perubahan-perubahan selama pandemi.

“Keterwakilan perempuan ternyata membawa perubahan dari keputusan-keputusan yang terjadi di pada pandemi,” pungkas Emil. (Jujang/R8/HR Online)

Editor: Jujang 

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...