Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kelompok tani (poktan) di wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mendapat bantuan benih padi unggul untuk musim tanam tahun 2021 ini.
Pemberian bantuan benih padi tersebut sebagai upaya menambah produktivitas dan mutu hasil pangan para petani.
Penyuluh pertanian swadaya Desa Pangkalan, Kecamatan Langkaplancar, Taryana mengatakan, proses pendistribusian benih padi melalui kelompok tani masing-masing. Kemudian, para ketua kelompok mendistribusikannya kepada para petani.
“Bantuan yang diberikan Dinas Pertanian Kabupaten Pangandaran, sesuai dengan ajuan yang diserahkan oleh masing-masing kelompok,” katanya, Minggu (18/04/2021).
Lebih lanjut Taryana menambahkan, dalam bantuan tersebut ada dua jenis benih padi unggul. Yaitu antara lain jenis Inpari 42, yang untuk lahan dengan ketersediaan airnya cukup. Kemudian jenis Inpago 8, yang lahan sawahnya kekurangan sumber air atau sering kekeringan.
“Untuk lahan yang sering mengalami kekeringan, saya sarankan agar petani menggunakan padi jenis Inpago 8. Sedangkan yang lahannya cukup air menggunakan Inpari 42,” terangnya.
Dengan adanya bantuan benih padi unggul tersebut, Taryana berharap hasil produksi para petani pada musim tanam ke 2 ini, bisa maksimal dan sesuai harapan.
Selain pendistribusian benih padi, bulan April ini juga akan ada pendistribusian Kartu Tani susulan tahap kesatu. Pendistribusian kartu tersebut oleh pihak Bank Mandiri, yang didampingi oleh Dinas Pertanian Pangandaran.
Sementara untuk proses pendistribusian kartu tani, akan dilakukan di desa masing-masing di Kabupaten Pangandaran.
“Jumlah kartu tani yang akan didistribusikan sesuai dengan pengajuan susulan oleh poktan, yang anggotanya belum memiliki kartu tani,” pungkasnya. (Enceng/R5/HR-Online)