Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruSinopsis Anime Tokyo Ghoul, Kisah Monster Pemakan Manusia

Sinopsis Anime Tokyo Ghoul, Kisah Monster Pemakan Manusia

Sinopsis Tokyo Ghoul masih banyak penggemar anime yang mencarinya. Meski rilis pada tahun 2014 silam, namun penggemarnya masih menikmati anime ini.

Tokyo Ghoul memiliki rating 7,8 di myanimelist dan merupakan anime terpopuler nomor 7. Anime ini merupakan ciptaan dari studio Pierrot dan memiliki jumlah 13 episode.

Serunya Sinopsis Anime Tokyo Ghoul

Awal cerita, ada seorang wanita yang sedang memakan manusia. Kemudian muncul juga orang yang menggunakan topeng ingin membawanya.

Rupanya kedua orang itu adalah sosok monster Ghoul yang bisa menjadi manusia. Namun, si pengguna topeng ini kehilangan senjatanya dan wanita itu bisa melarikan diri.

Esoknya, di sebuah cafe, Kaneki dan sahabatnya Hyde sedang mengobrol. Hyde menggoda pelayan yang bernama Toka.

Tiba-tiba muncul juga sosok gadis cantik yang memukau Kaneki. Gadis itu pun memberi kode kepada Kaneki dan mengajaknya bertemu di toko buku. 

Gadis yang memukau itu bernama Rize. Besoknya, pun mereka langsung berkencan di sebuah cafe lain. Mereka pun jalan-jalan hingga malam hari.

Baca Juga: Rurouni Kenshin The Final Segera Rilis, Battousai Lawan Musuh Terakhir

Di dekat stasiun, wanita itu tiba-tiba menggigit Kaneki. Rupanya dia adalah Ghoul yang kuat.

Kaneki pun lari terbirit-birit ke sebuah proyek pembangunan gedung. Kaneki sudah tertangkap. Namun beruntungnya ada tumpukkan besi yang jatuh pada Rize.

Kaneki Berubah Jadi Ghoul

Sinopsis anime Tokyo Ghoul berlanjut saat Kaneki dibawa ke rumah sakit. Dokter di sana menggabungkan organ dari Rize ke tubuh Kaneki. Rupanya hal itu langsung mengubah kehidupan Kaneki.

Mula-mula ia tak bisa memakan makanan manusia. Setiap yang dimakannya pasti akan dimuntahkan.

Karena tak makan-makan, tiba-tiba mata kiri Kaneki berubah menjadi seperti iblis. Ia pun keluar ke tempat sepi.

Di sana ada Ghoul lain yang sedang memakan manusia. Melihat Kaneki yang sebelah matanya yang merah ia kaget. Kaneki pun terancam oleh salah satu Ghoul.

Tiba-tiba pelayan cafe yang bernama Toka datang menyelamatkannya. Akhirnya Kaneki pun dibawa ke cafe tersebut untuk menyembunyikan identitasnya.

Baca Juga: Attack on Titan Season 4 Episode 14, 19 Menit yang Berharga

Ia pun diberi kopi oleh pemilik kafe. Rupanya selain daging manusia, hanya rasa kopi yang bisa membuat para Ghoul kenyang.

Bertemu Kembali dengan Ghoul di Sekolah

Setelah terbiasa dengan kopi, dalam sinopsis anime Tokyo Ghoul, Kaneki pun memutuskan untuk kembali ke sekolah. Di sana Hyde membawanya ke tempat Nishio.

Kaneki pun kaget, karena Nishio adalah orang yang memukulnya ketika tahu menjadi Ghoul.

Nishi kesal karena ada dua Ghoul dalam sekolah yang sama.

Ia pun menghajar Kaneki. Nishi juga berencana akan memakan Hyde. Melihat hal itu, kekuatan Rize muncul dalam tubuh Kaneki.

Punggungnya mengeluarkan empat ekor sebagai senjata. Di sana pun ia nyaris membunuh Nishio. Rasa lapar akan daging manusia, Kaneki nyaris akan memakan Hyde.

Namun untunglah ada Toka yang berhasil mengalahkan Kaneki dan membawanya ke cafe. Kaneki terpaksa menerima bahwa dirinya adalah ghoul.

Ia pun belajar membuat kopi. Untuk menutupi identitas Toka dan lainnya, cafe itu adalah kamuflase sempurna.

Bertemu Keluarga Ghoul dan Misi Pertama

Dalam sinopsis Tokyo Ghoul ini juga menghadirkan ibu dan anak yang merupakan Ghoul. Ibunya bernama Ryoko dan anak kecil adalah Minami.

Rupanya keduanya datang ke sana karena merasa terancam. Toka pun mengalihkan perhatian bahwa ia harus mencari pria membawa koper besar.

Di sisi lain, pihak kepolisian juga bertindak atas terbunuhnya manusia dan Ghoul. Kepolisian menunjuk Mado dan Amon menyelidikinya.

Mado adalah si pemilik koper besar yang dimaksud oleh Toka. Mado dan AMon pun mulai melakukan pembersihan di daerah Tokyo.

Pertemuan dengan Hama Ghoul

Di cafe tempat bersembunyi para Ghoul muncul juga seseorang bernama Tsukiyama. Kaneki juga sering ngobrol dengannya.

Hingga akhirnya dalam sinopsis anime Tokyo Ghoul ini, Kaneki menanyakan mengenai Rize pada Tsukiyama.

Namun, Tsukiyama terlihat marah ketika ditanya. Bahkan cangkir kopinya sampai hancur. Fakta mengejutkan, Tsukiyama juga sangat menggilai dan mencintai Rize.

Perlu diketahui juga bahwa darah Rize ini mengalir pada Kaneki. Tsukiyama pun berubah jadi menyukai Kaneki karena ada darah Rize.

Tiba-tiba Kaneki dibawa ke suatu tempat oleh Tsukiyama. Di sana sudah berkumpul puluhan Ghoul.

Rupanya, Tsukiyama menjebak Kaneki agar dimakan oleh para Ghoul. Namun, sebelumnya Kaneki harus berhadapan dengan eksekutor Ghoul.

Mampukan Kaneki selamat dalam sinopsis anime Tokyo Ghoul ini? Apakah Toka akan menolong kembali. Pertanyaan ini bisa terjawab dengan Anda saksikan di Netflix. (R7/HR-Online)

Editor: Ndu

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...