Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruSakit Kepala Tipe Ketegangan yang Perlu Anda Pahami Secara Pasti

Sakit Kepala Tipe Ketegangan yang Perlu Anda Pahami Secara Pasti

Sakit kepala tipe ketegangan merupakan jenis sakit kepala yang muncul seperti rasa tertekan oleh benda berat atau terlilit oleh tali. Sakit kepala ini disebut juga sebagai Tension Headache dan sakit kepala stress.

Biasanya akan terasa nyeri dan ada tekanan pada dahi maupun bagian kepala belakang. Sebagian orang ada yang mengatakan bahwa sensasi sakitnya seperti tengkorak yang di remas-remas.

Sakit Kepala Tipe Ketegangan dan Beberapa Penyebabnya

Sakit kepala ini biasanya tidak berhubungan sama sekali dengan gangguan penglihatan dan rasa mual atau muntah. Meskipun begitu, kondisi seperti ini tidak akan membuat seseorang berhenti untuk melakukan segala aktivitasnya.

Baca Juga: Penyebab Sakit Kepala Berkepanjangan dan Solusi Cara Mengatasinya

Sakit Kepala Tegang Tipe Episodik

Jenis sakit kepala tegang episodik muncul pertama kali dalam kurun waktu 30 menit hingga seminggu. Namun, biasanya serangan ini bisa muncul hingga 14 hari dalam waktu satu atau tiga bulan.

Sakit Kepala Tegang Kronis

Sakit kepala jenis ini merupakan rasa sakit yang bisa berlangsung selama berjam-jam atau akan terus berlanjut. Apabila anda mengalami selama 15 hari atau paling lama hingga tiga bulan, hal ini sudah menjadi kondisi kronis. Rasa sakit ini muncul lebih kuat.

Gejala yang Timbul

Ada beberapa gejala yang paling sering terjadi saat sakit kepala tipe ketegangan adalah seperti kelelahan dan sulit tidur. Selain itu, akan mudah marah, nyeri ringan bagian depan kepala dan sulit untuk lebih fokus.

Gejala tersebut sangat berbeda dengan sakit kepala jenis migrain. Karena, anda tidak akan mengalami gejala pada saraf lain seperti penglihatan kabur maupun kelemahan pada otot.

Pasalnya, sakit kepala tegang ini tidak akan meningkatkan sensitivitas terhadap suara dan cahaya. Bahkan, tidak akan memicu mual, sakit perut dan muntah-muntah.

Baca Juga : Sakit Kepala Cluster, Gejala Penyakit Hingga Pengobatan Secara Alami

Penyebab yang Sering Terjadi

Memang tidak ada penyebab secara khusus yang bisa memicu terjadinya sakit kepala tipe ketegangan tersebut. Namun, sebagian orang akan mengalami kondisi seperti ini akibat dari tekanan emosional dan stress dalam kehidupan mereka.

Beberapa orang lain juga mengalami rasa sakit ini karena ada otot yang terasa menegang di bagian kulit kepala dan belakang leher. Penyebab dari kondisi seperti ini adalah seperti kebiasan merokok, minum alkohol dan tubuh merasa lebih lelah.

Namun, disisi lain penyebab sakit kepala ini sering muncul tidak jelas. Bahkan sakit ini tidak sama sekali diturunkan dalam keluarga. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, anda bisa konsultasikan dengan dokter.

Faktor-faktor

Memang ada beberapa faktor yang bisa memicu terjadinya sakit kepala tegang seperti jenis kelamin. Bahkan, kasus dari jenis kelamin ini sering ditemukan oleh banyak wanita dibandingkan pria.

Selain itu, juga ada pertambahan usia, yang umum terjadi pada orang dewasa. Dari faktor kesehatan yang lain seperti obesitas, sering merokok dan jarang melakukan olahraga.

Cara Mendiagnosis

Jika anda belum mengetahui secara pasti terkait sakit kepala tipe ketegangan, dokter pun akan menjelaskan semuanya setelah anda konsultasi. Umumnya, dokter akan mengetahui jenis sakit kepala tersebut dari penjelasan mengenai gejala dan rasa sakit yang anda alami.

Tetapi, jika sakit kepala tidak bisa langsung untuk di diagnosis, anda akan diminta untuk melakukan sebuah tes oleh dokter. Contohnya, scan otak, tes darah dan X-ray.

Baca Juga: Penyebab Sering Sakit Kepala, Bisa Karena Penyakit juga Pola Hidup

Cara Mengatasi

Ketika anda memeriksa ke dokter, akan ada pemeriksaan secara menyeluruh supaya tahu seberapa jauh sakit kepala yang anda rasakan. Apalagi, jika sakit kepala sakitnya begitu intens. Bahkan, dokter dapat mencurigai bahwa anda mengalami tumor otak.

Umumnya pemeriksaan yang akan berlanjut adalah dengan menggunakan CT Scan yang berguna untuk memindai organ dalam. Selain itu, dokter juga akan menggunakan MRI yakni guna menganalisis jaringan lunak.

Pengobatan di Rumah

Selain menggunakan obat-obatan saja, anda bisa mengatasi sakit kepala tipe ketegangan dengan cara melakukan perawatan saja di rumah. Seperti melakukan terapi alternatif dengan kompres es atau kompres panas. Supaya bisa memberikan pereda nyeri yang anda alami.

Selain itu, mengkonsumsi makanan yang sehat seperti makanan yang mengandung omega 3 supaya bisa mengurangi rasa nyeri. Dengan melakukan pijat kepala yang bisa memberikan bantuan yang lebih signifikan.

Pencegahan

Ada beberapa langkah yang dapat anda lakukan supaya bisa mencegah terjadinya sakit kepala seperti tersebut di atas. Selain hanya melakukan olahraga secara teratur, anda bisa melakukan terapi relaksasi. Berguna untuk mencegah terjadinya stress yang bisa memicu kepala tegang.

Nah itulah beberapa pengertian, penyebab, diagnosis maupun cara mengatasi sakit kepala tipe ketegangan dengan tips yang lebih mudah. (R11/HR-Online)

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Capai Target

Cara Bapenda Ciamis Genjot Penerimaan PAD agar Target Tercapai

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), terus berupaya menggenjot penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sebab, dengan penerimaan PAD yang...
Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Tak Sangka! 5 Pemain Timnas Ini Pernah Membela Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya

Siapa yang tak mengetahui klub sepak bola Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Kedua klub tersebut termasuk dalam klub besar dalam sejarah sepak bola Indonesia. Persaingan...
Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...