Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruPerut Kembung Pada Anak, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Perut Kembung Pada Anak, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Perut kembung pada anak termasuk gangguan yang sering terjadi. Gangguan ini sering membuat anak rewel dan membuat bingung para orang tua. Mengenal penyebab perut kembung penting agar tahu cara mengatasinya yang efektif.

Kondisi perut kembung memang sering menghadirkan rasa tidak nyaman bagi penderitanya. Kondisi ini dapat menyerang siapa saja, termasuk anak-anak. Meskipun bukan merupakan kondisi yang berbahaya, penanganan yang cepat penting kita lakukan.

Penyebab Perut Kembung pada Anak

Gangguan perut kembung yang terjadi pada anak-anak biasanya akan membuat anak menjadi rewel dan tidak mau makan. Untuk itu, yuk kenali penyebab perut kembung pada anak.

Baca Juga: Tanda Bayi Cukup ASI, Kenali Ciri-cirinya dengan Mudah dan Tepat

Kemasukan Udara

Perut kembung dapat terjadi karena gas berlebihan yang terdapat pada usus. Kondisi ini dapat terjadi karena anak terlalu banyak menelan udara. Masuknya udara ke dalam tubuh ini dapat terjadi karena sejumlah sebab.

Salah satunya terjadi karena anak yang senang makan sambil bermain atau berlari. Hal ini akan menyebabkan udara masuk ke dalam tubuh. Kondisi tersebut juga dapat terjadi ketika anak sering menangis atau batuk.

Beberapa jenis makanan tertentu juga ada yang bisa memicu produksi gas dalam perut. Seperti jenis makanan kubis, brokoli, bawang, kembang kol, lobak, kacang-kacangan dan bawang. Mengonsumsi makanan ini dapat menyebabkan kondisi tersebut.

Mengonsumsi minuman bersoda juga dapat menyebabkan perut kembung pada anak. Karena itu penting mengenal sejumlah makanan yang masuk ke dalam perut anak.

Anak Kekurangan Gizi

Gangguan perut kembung juga bisa memperlihatkan kondisi anak yang kekurangan gizi. Kondisi ini juga bisa terjadi karena beberapa jenis penyakit tertentu.

Gangguan berupa perut kembung akan membuat anak mengalami gejala lainnya. Seperti gangguan pencernaan, pertumbuhan bakteri usus yang berlebih, hingga gangguan peristaltik usus.

Akibatnya, anak yang mengalami gangguan ini dapat merasakan nyeri perut, sembelit, hingga muntah.

Cara Mengatasi Perut Kembung

Mengenal faktor yang menyebabkan perut kembung yang terjadi pada anak-anak sangat penting. Utamanya untuk menemukan solusinya yang tepat. Berikut ini beberapa cara mengatasi perut kembung pada anak yang bisa Anda lakukan.

Cara Makan yang Baik

Solusi masalah perut kembung ini pada dasarnya dapat kita cegah dengan melakukan kebiasaan makan yang baik. Orang tua sebaiknya mengajarkan anak untuk makan dengan tenang dan santai tanpa berlari.

Orang tua bahkan bisa memberi contoh untuk makan secara perlahan di ruang makan. Terutama cara makan yang benar dengan mengunyah makanan secara pelan-pelan.

Jika anak mengalami kondisi ini, Anda sebaiknya perlu mengidentifikasi kebiasaan anak untuk mengubah pola hidup dan memberikan penanganan yang cepat dan tepat.

Baca Juga: Mengajari Anak Mengelola Emosi, Trik Hadapi Anak Ngamuk

Selektif Memilih Makanan

Anda juga perlu memperhatikan berbagai jenis makanan yang Anda berikan untuk anak. Mengonsumsi makanan yang bergizi dan tidak memiliki kandungan gas berlebih dapat menjadi solusi alternatif mengatasi perut kembung pada anak.

Beberapa makanan sehat dan bernutrisi yang baik untuk anak tersebut ada banyak macamnya. Makanan itu dapat terdiri dari susu, jagung, yogurt, telur dan ikan.

Minum Air yang Cukup

Mengajarkan anak untuk memperbanyak minum air yang cukup juga perlu Anda lakukan daripada memberinya jus buah secara berlebihan. Pasalnya, jus buah memiliki kandungan fruktosa dan sukrosa yang bisa memicu pembentukan gas pada pencernaan.

Dengan mengonsumsi air putih yang cukup juga berguna untuk mencegah konstipasi dan mengurangi risiko perut kembung.

Kompres Air Hangat

Cara mengatasi perut kembung pada anak juga bisa dengan kompres air hangat. Jika Anda mendapati anak merasa tidak nyaman akibat masalah perut kembung, Anda bisa memberikan kompres air hangat pada perutnya.

Air hangat juga bisa kita berikan sebagai minuman untuk meredakan rasa tidak nyaman pada perut si kecil. Tak hanya rasa nyaman, hal ini juga dapat mengurangi perut kembung.

Baca Juga: Mengatasi Anak Kegemukan, Apa yang Harus Bunda Lakukan?

Kondisi pencernaan yang tidak baik karena perut kembung memang dapat menciptakan rasa tidak nyaman. Dengan mengompres perut anak akan mampu meredakan ketidaknyamanan yang ada.

Itulah berbagai faktor penyebab perut kembung pada anak beserta cara mengatasinya. Namun jika perut kembung yang terjadi beserta adanya gejala lainnya, Anda perlu menghubungi dokter. (R11/HR-Online)

Editor: Ndu

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

Begini Awal Mula Pengungkapan Kasus Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan awal mula pengungkapan kasus dugaan korupsi tunjangan rumah dinas dan tunjangan transportasi anggaran Sekretariat DPRD Kota Banjar...
Tumpukan Sampah di Perbatasan

Tumpukan Sampah di Perbatasan Cimalaka-Cisarua, Wabup Sumedang: Saya Bingung Kok Bisa Seperti Ini?

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M. Fajar Aldila kaget saat menemukan tumpukan sampah di perbatasan Cimalaka-Cisarua. Tepatnya di wilayah Kecamatan Cimalaka, Dusun Sukamantri, RW 08,...
Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...