Melakukan perawatan wajah jerawat dan berminyak merupakan aktivitas penting untuk mengendalikan masalah. Dengan perawatan wajah secara rutin dan sehat tak hanya mengatasi jerawat namun juga membuat wajah terlihat cantik alami.
Merupakan dambaan setiap orang untuk memiliki wajah yang terawat dan bersih, terutama wanita. Banyak orang yang salah dalam cara merawat wajah berjerawat karena kita cenderung akan memencetnya.
Jika hal ini terjadi, maka isi jerawat justru akan keluar. Sayangnya, banyak orang yang berasumsi jika isi jerawat sudah keluar maka akan segera kempes. Ternyata anggapan ini salah besar.
Kebiasaan memencet jerawat malah akan membuatnya menular ke seluruh bagian muka. Tentu hal ini justru akan merugikan. Dengan tumbuhnya jerawat satu saja sudah membuat resah apalagi jika bertambah banyak.
Baca Juga : Perawatan Sehari-Hari untuk Wajah Berjerawat, Berikut Caranya
Cara Perawatan Wajah Berjerawat dan Berminyak
Untuk menyiasati gangguan wajah ini kita harus tahu cara perawatan wajah jerawat dan berminyak secara sehat dan benar. Selain untuk mengempeskan jerawat, perawatan yang baik akan mencegah gangguan ini datang lagi. Berikut ini ulasannya.
Pilih Produk dengan Oil Control
Produk ini berguna untuk menjaga kadar minyak pada wajah. Karena pemicu tumbuhnya jerawat adalah produksi minyak pada kulit muka yang berlebihan.
Produk ini juga cocok untuk wanita yang sering bekerja di luar ruangan. Karena sering terkena sinar matahari maka produksi minyak akan berlebih. Apalagi dengan debu maka bisa mudah menimbulkan jerawat.
Biasanya produk yang mengandung oil control terdapat pada sabun pencuci muka. Anda bisa memilih produk yang tidak menyengat baunya dan banyak mengandung air. Adanya kandungan air pelarut paling baik dalam zat kimia.
Baca Juga : Manfaat Membersihkan Wajah Sebelum Tidur, Bisa Mencegah Keriput
Gunakan Produk Khusus Kulit Muka Jerawat
Produk khusus juga bisa Anda gunakan sebagai cara perawatan wajah jerawat dan berminyak. Setiap produk mempunyai kegunaan yang berbeda. Karena itu pilihlah yang bertuliskan ‘anti acne’ yang artinya anti jerawat.
Produk ini memang khusus untuk jenis kulit berjerawat. Namun sebaiknya cermati dahulu produk yang akan Anda gunakan. Pastikan ada label BPOM, yaitu label yang menunjukkan produk ini aman untuk kita gunakan.
Jika kulit menunjukkan gelagat yang aneh atau tidak biasa, seperti memerah, bengkak ataupun iritasi sebaiknya hentikan pemakaian produk itu. Segera periksakan ke dokter spesialis kulit untuk mencegah kondisi semakin parah.
Perbanyak Konsumsi Air Putih
Air putih juga punya andil yang cukup besar dalam perawatan wajah jerawat dan berminyak. Hal ini karena sebagian besar tubuh kita terdiri dari air. Sehingga kebutuhan air sangat tinggi.
Anda sebaiknya minum air putih murni saja tanpa adanya campur dengan bahan yang lain. Kurangi minuman berkarbonasi yang mengandung soda yang akan membuat wajah lebih kering. Soda akan menghilangkan rasa haus dan lapar tubuh.
Baca Juga : Treatment untuk Wajah Kusam yang Bisa Anda Lakukan dengan Mudah
Rajin Membersihkan Muka
Cara perawatan wajah berjerawat perlu kita mulai dari cara membersihkan muka. Tujuannya adalah untuk menghilangkan kotoran, debu dan juga minyak yang berlebih yang menempel wajah.
Bersihkan muka sebanyak 2 kali dalam sehari. Namun tidak disarankan untuk membersihkan muka lebih dari itu meskipun kita banyak beraktivitas di luar ruangan setiap hari.
Membersihkan muka terlalu sering justru bisa mengganggu kandungan minyak yang terdapat pada wajah. Padahal wajah juga membutuhkan minyak untuk tetap lembap namun dalam batas yang wajar.
Gunakan sabun cuci muka dengan butiran halus dan hindari butiran scrub. Wajah yang tidak pernah kita bersihkan akan menutup pori-pori yang dapat menyebabkan pembengkakan. Sebab peradangan pada pori-pori inilah yang kita sebut dengan jerawat.
Oleh karena itu tidak ada kaitannya dengan mitos yang mengatakan bahwa jika seseorang akan berjerawat, maka jerawat akan muncul saat kita malas membersihkan wajah.
Baca Juga : Jenis-jenis Jerawat di Wajah, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasi
Pola Makan yang Baik dan Teratur
Ini adalah faktor utama dalam cara perawatan wajah jerawat dan berminyak. Perbanyaklah konsumsi sayuran hijau dan buah. Mineral dan vitamin yang banyak terkandung dalam sayur dan buah sangat dibutuhkan tubuh dan kulit.
Kulit juga akan tampak lebih kencang dengan mengurangi konsumsi makanan gorengan karena mengandung lemak jenuhnya yang tinggi.
Makanan bersantan juga harus Anda kurangi karena santan kental akan meningkatkan kolesterol dan produksi minyak pada kulit.
Sangat disarankan agar Anda juga makan secara teratur dan usahakan untuk tidak melewatkan sarapan setiap pagi. Jika Anda melewatkan sarapan, biasanya kita akan makan lebih dari porsi normal pada waktu makan siang.
Demikianlah informasi mengenai cara perawatan wajah jerawat dan berminyak yang sebaiknya Anda perhatikan. Dengan beberapa langkah mudah tersebut akan dapat membantu mengatasi masalah Anda yang mengalami gangguan wajah berjerawat. (R11/HR-Online/Editor : Eva Latifah)