Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruMobil Toyota Kena Recall, dari Avanza Hingga Alphard, Ini Daftarnya

Mobil Toyota Kena Recall, dari Avanza Hingga Alphard, Ini Daftarnya

Mobil Toyota kena recall atau penarikan kembali sejumlah mobil yang diproduksinya. Hal ini diumumkan oleh PT TAM (Toyota Astra Motor) sebagai APM (Agen Pemegang Merek) Toyota di Indonesia.

Recall dilakukan karena Toyota Motor Corp (TMC) menemukan adanya masalah pada bagian fuel pump (pompa bahan bakar).

Sebelumnya pada bulan Juli tahun 2020 lalu, TAM telah melakukan recall terhadap sejumlah model mobil lantaran menemukan adanya masalah komponen fuel pump.

Baca Juga : Mobil Toyota Terbaik yang Cocok di Segala Medan

6 Mobil Toyota Kena Recall Tahun 2020

Merangkum dari berbagai sumber, sedikitnya ada enam model mobil Toyota dengan tahun produksinya yang beragam masuk dalam daftar penarikan ulang atau recall. Keenam mobil tersebut meliputi;

1.      FJ Cruiser tahun produksi 2013-2014

2.      Alphard tahun produksi 2017-2018

3.      Kijang Innova tahun produksi 2017-2019

4.      Fortuner tahun produksi 2017-2019

5.      Corolla tahun produksi 2018

6.      Hilux tahun produksi 2017-2019.

Sejak adanya pemberitahuan mengenai recall tersebut, tercatat sebanyak 60 persen dari total model mobil Toyota yang terlibat telah melakukan cek dan perbaikan komponennya melalui bengkel resmi Toyota.

Baca Juga : Toyota C+pod EV, Mobil Listrik Mini Bertenaga dengan Desain Unik

Toyota Komitmen Utamakan Keamanan Pelanggan

Sejumlah model mobil Toyota kena recall. Vice President Director PT TAM, Henry Tanoto, dalam keterangan resminya pada hari Kamis (18/03/2021) kemarin, mengatakan, seiring global initiative principal TMC, aktivitas recall terhadap produk tertentu sudah TAM lakukan sejak bertahun-tahun.

Oleh karena itu, sebagai wujud komitmen pihaknya dalam mengutamakan keselamatan dan keamanan para pelanggan, TAM melakukan recall. Pihaknya pun mengucapkan terima kasihnya atas respon yang aktif dan cepat dari para pelanggannya selama ini.

Dengan respon aktif dan cepat dari pelanggan, maka persentase mobil Toyota yang kena recall dan telah melakukan perbaikan pun cukup tinggi.

Sebagai upaya tindak lanjut untuk menjamin keamanan dan keselamatan pelanggan, Toyota juga terus memonitor di lapangan. Kemudian melakukan pengecekan terhadap model mobil Toyota lainnya untuk mengetahui apakah mengalami hal serupa atau tidak.

Baca Juga : Toyota X Prologue Hadir Pekan Depan Lebih Menggoda, Ini Dia Infonya

10 Mobil Toyota Masuk Recall Tahun 2021

Berdasarkan dari hasil pengecekan tersebut, Toyota kembali memperluas cakupan terhadap model-model mobil yang masuk dalam aktivitas recall. Berikut ini daftar mobil Toyota kena recall tahun 2021;

  1. Avanza produksi tahun 2017-2019
  2. Alphard produksi tahun 2017-2019
  3. Camry produksi tahun 2019
  4. Rush produksi tahun 2017-2019
  5. C-HR produksi tahun 2018-2019
  6. Fortuner produksi tahun 2018-2019
  7. Kijang Innova produksi tahun 2018-2019
  8. Voxy produksi tahun 2018-2019
  9. Corolla produksi tahun 2019
  10. Hilux produksi tahun 2019.

Imbauan Bagi Pemilik Mobil Toyota

Baca Juga : Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Tercatat NJKB RI Berbekal Dua Mesin

Bagi pemilik mobil Toyota yang kena recall sebagaimana daftar tersebut, TAM mengimbau agar pelanggan segera melakukan pengecekan ke bengkel resmi Toyota terdekat.

Pelanggan juga bisa mengunjungi situs resmi Toyota guna melakukan pengecekan kendaraannya dengan cara memasukkan nomor rangka mobil. Jika sudah memasukkan nomor rangka, nantinya bakal muncul informasi mengenai kendaraan yang masuk program recall Toyota.

Sedangkan, untuk proses penggantian pada bengkel resmi Toyota, pelanggan terlebih dahulu harus melakukan booking service. Sehingga, pihak dealer bisa mempersiapkan teknisi, stall, dan part-nya yang akan diganti.

Selain itu, booking service juga untuk menghindari terjadinya antrian panjang pada bengkel tersebut. Semua proses pemeriksaan berikut dengan penggantian komponen mobil Toyota yang recall tidak dipungut biaya alias gratis.

Kemudian, untuk pengerjaan pengecekan maupun penggantian pompa bahan bakar (fuel pump) akan berlangsung sekitar 2 sampai 4 jam.

Demikian informasi mengenai daftar model mobil Toyota yang kena recall. Oleh karena itu, bagi pemilik mobil Toyota yang merasa kendaraannya masuk dalam daftar tersebut sebaiknya segera melakukan pengecekan ke bengkel resmi Toyota. (Eva/R3/HR-Online)

Editor : Eva Latifah

Kevin Diks

Kevin Diks Belum Pulih, Harus Menepi dari Line Up Timnas dan FC Copenhagen

Kevin Diks bek Timnas Indonesia dan FC Copenhagen harus menepi dari tim karena masih cedera. Melalui akun X pribadinya, ia membenarkan hal tersebut dan...
Fachri Albar Kembali Terjerat Narkoba, Hasil Tes Urin Positif

Fachri Albar Kembali Terjerat Narkoba, Hasil Tes Urin Positif

Fachri Albar kembali terjerat narkoba jadi sebuah kabar mengejutkan yang kembali mengguncang industri hiburan tanah air. Aktor kenamaan ini diamankan oleh Satresnarkoba Polres Metro...
Cara Mengatasi WiFi Only Android, Bisa Lewat Mode Pesawat

Cara Mengatasi WiFi Only Android, Bisa Lewat Mode Pesawat

Cara mengatasi WiFi Only Android tak sesulit yang dibayangkan. Apabila mampu mengatasinya dengan tepat, maka koneksi internet bisa kembali lancar. Hal ini lantaran WiFi...
Lenovo ThinkPad P14s Gen 6, Laptop Editing Performa Tinggi

Lenovo ThinkPad P14s Gen 6, Laptop Editing Performa Tinggi

Lenovo siap membawa gebrakan anyar di sektor komputer jinjingnya. Kali ini adalah laptop AMD paling kuat yang rencananya akan meluncur dengan 12-core AMD Ryzen...
Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya

Demo Warnai Pleno PSU Pilkada Tasikmalaya, Massa Soroti Praktik Politik Uang

harapanrakyat.com,– Ratusan massa menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Dakwah Islam, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (23/4/2025). Lokasi ini bertepatan dengan...
ketahanan keluarga

Anggota DPRD Jawa Barat Saeful Bachri Tegaskan Pentingnya Pembangunan Ketahanan Keluarga

harapanrakyat.com – Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat, Saeful Bachri melakukan sosialisasi peraturan daerah Nomor 9/2014 mengenai penyelenggaraan pembangunan ketahanan keluarga. Ia mengharapkan,...