Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita TerbaruDua Lipa, Nama Unik dari Bahasa Albania

Dua Lipa, Nama Unik dari Bahasa Albania

Berita Hiburan, (harapanrakyat.com),- Dua Lipa memiliki nama yang sudah terkenal di seluruh penjuru dunia. Terutama para pecinta musik pasti tidak asing dengan salah satu musisi asal Inggris ini.

Ia sering merilis lagu yang cukup catchy seperti pada judul IDGAF, One Kiss juga New Rules. Wanita kelahiran tahun 1995 ini terkenal dengan cukup bagi para penggila lagu pop.

Sebelum memulai karirnya di bidang tarik suara, ia dulunya adalah model. Baru kemudian merilis single pertama berjudul New Love setelah menandatangani kontrak dengan agensi Warner Music Group.

Nama yang ia miliki tergolong unik sehingga sempat orang mengira itu adalah nama panggung. Faktanya Dua Lipa merupakan nama lahirnya dari bahasa Albania dengan arti cinta. Cara benar menyebutkan nama tersebut yaitu du-er lee-per.

Wanita ini memiliki tinggi badan semampai yang sama dengan penyanyi Ed Sheeran. Tetapi kala ia masih kanak-kanak ternyata tidak setinggi itu bahkan cenderung pendek dari teman-temannya. Karena itulah di masa lalu, Dua sempat ikut pada ekskul bola basket dengan tujuan tinggi badannya bertambah.

Namun saat berada dalam ekstrakurikuler tersebut tidak berpengaruh banyak hingga kemudian memutuskan berhenti. Dalam sebuah wawancara dengan Billboard, ia mengungkapkan bahwa tinggi badannya tumbuh setelah berhenti dari ekskul basketnya.

Musisi yang mengalir dengan genre pop ini sebenarnya malah menggemari lagu aliran hop. Bahkan idola Dua pun Chamillionaire, 50 Cent juga J. Cole. Malah ia sangat hafal tiap lirik lagu dari album karya Nelly Furtado.

Darah seni yang Dua miliki ternyata mengalir deras dari sang ayah yang bernama Dukagjin Lipa. Ayahnya merupakan penyanyi genre rock dari Albania. Tak hanya itu, sang ayah juga berprofesi sebagai direktur bahkan founder Sunny Hill Festival di Eropa tepatnya Kosovo.

Dalam sebuah wawancara yang pernah Dia lakukan, ia mengungkapkan bahwa mempunyai sebanyak 8 tato dengan beragam gambar. Ada pohon palem, mata ilahi, kota asalnya yaitu Sunny Hill, gambar pop art karya seorang seniman dan beberapa tulisan lainnya.

Biografi Dua Lipa

Musisi wanita dengan nama lengkap Dua Lipa ini lahir di London tepatnya Westminster pada 22 Agustus tahun 1995. Ia merupakan putri dari pasangan beretnis Albania.

Dukagjin Lipa yaitu nama ayahnya merupakan manajer penjualan serta menjadi vokalis utama dari Oda, sebuah band genre rock dari Kosovo. Sedangkan ibunya bernama Anesa Lipa atau Rexha berprofesi sebagai eksekutif bidang pariwisata.

Awalnya kedua orang tuanya berasal dari daerah Kosovo yang sebelumnya pada tahun 1992 sudah meninggalkan daerah Pristina.

Lipa merupakan anak pertama dan memiliki dua orang adik satu laki-laki dan seorang perempuan. Adik lelakinya bernama Gjin sedangkan saudara perempuan bernama Rina.

Untuk pendidikannya, musisi yang pernah berduet dengan girlband Korea kenamaan Black pink ini pernah masuk ke Sylvia Young Theatre School secara paruh waktu. Kemudian di tahun 2006 ia bersama keluarganya pindah ke Kosovo.

Di daerah Kosovo, Dua Lipa lalu mengambil pendidikan di sebuah sekolah swasta dengan nama Milenium Di Trete tepatnya di Pristina. Kemudian ia tumbuh besar dengan sering mendengarkan sang ayah

Karir Dua Lipa

Kesuksesan yang kini wanita berusia 26 tahun rasakan dimulai sejak muda. Kala menginjak usia 14 tahun, Dua mulai meng-upload di channel YouTube berupa lagu favoritnya dari para penyanyi ternama yaitu Christina Aguilera juga Nelly Furtado.

Satu tahun kemudian, Dua Lipa pindah ke London dengan cita-cita menjadi penyanyi. Di London, ia tinggal bersama salah satu temannya dan mengenyam pendidikan di Parliament Hill School. Di samping pendidikannya, ia memulai profesi model saat berusia 16 atau 17 tahun.

Penyanyi kenamaan di Inggris ini memulai karir model untuk mengisi katalog online dengan nama ASOS marketplace.

Selain model, ia juga pernah bekerja sebagai penyambut tamu pada sebuah restoran bernama La Bodega Negra bertempat di Soho juga di Mayfair sebuah club malam. Kemudian di tahun 2013 id ia menjadi bintang iklan di televisi berupa The X Factor

Dua tahun setelahnya yaitu 2015,  Dua Lipa mulai menggarap album untuk debutnya di bawah naungan Warner bros Records. Lalu Agustus 2015 single pertamanya pun resmi rilis dengan judul New Love. Tim produksinya antara lain Emile Haynie beserta Andrew Wyatt.

Single Kedua Dua Lipa

Setelah single pertamanya meluncur, kemudian ia merilis lagu single kedua pada Oktober 2015 berjudul Be the One. Lucy Pawws Taylor selaku penulis dari lagu tersebut.

Singel kedua tersebut mampu meraih kesuksesannya di seluruh belahan dunia bahkan menempati peringkat pertama di Belgia, Slovakia serta Polandia. Bahkan lagu tersebut berhasil masuk ke 10 besar di 11 wilayah Eropa.

Negara lain seperti Australia serta Selandia Baru juga termasuk tempat sukses pada lagu tersebut bahkan peringkatnya mencapai urutan 6 serta 20.

Penyanyi Dua Lipa menampilkan gaya musiknya dengan tempa dark pop. Berkat kesuksesannya itulah di bulan November 2015 tepatnya tanggal 30, ia menjadi salah seorang pengisi acara dalam BBC Sound of 2016.

Tur perdana yang pernah digelar terselenggara pertama kali di Britania Raya juga Eropa tepat Januari tahun 2016 silam. Tur tersebut pun berakhir di Eropa beberapa bulan setelahnya yaitu November 2016.

Beberapa bulan kemudian atau 16 Februari di tahun yang sama 2016 single ketiganya resmi meluncur dengan judul Last Dance dan disusul tajuk Hotter than Hell. Salah satu lagu tersebut yaitu Hotter than Hell berhasil memuncaki peringkat di seluruh dunia terutama Inggris  pada 6 Mei.

Berita Terbaru Dua Lipa

Para penggemar penyanyi kenamaan ini pasti selalu menantikan kabar berita terbaru mengenai idolanya. Dua Lipa dikabarkan berhasil salah satu pemenang ajang dunia Grammy Awards.

Kabarnya ia membawakan pulang piala Grammy pertama di tahun 2021 melalui salah satu albumnya berjudul Future Nostalgia.

Hebatnya ia berhasil mengalahkan para nominasi lain yang tak kalah terkenal seperti Lady Gaga, Justin Bieber, Taylor Swift juga Harry Styles. Tak hanya album Future Nostalgia milik Dua, album Taylor Swift berjudul Folklore juga turut menjadi unggulan tahun ini.

Atas prestasi yang ia raih berupa kemenangan di ajang internasional tersebut, Dua Lipa pun begitu bahagia. Wanita tersebut sesungguhnya tidak menyangka akan mendapatkan kemenangan tersebut.

Tak lupa, penyanyi 26 tahun ini mengucapkan rasa terima kasih kepada para penggemar serta pihak manajemen.

Penyanyi ini tercatat masuk ke dalam enam nominasi penghargaan Grammy Awards tahun 2021. Nominasi tersebut di antaranya Future Nostalgia yang juga masuk ke nominasi utama yaitu Album of The Year.

Dalam ajang penghargaan bergengsi tersebut, ia tampil cantik di atas panggung dengan busana berupa gaun mengkilap dan tatanan rambut panjang tergerai.

Musisi Dua Lipa kali ini hadir dengan prestasi menakjubkan untuk dirinya sendiri juga para penggemar. Nantikan prestasi lainnya dari penyanyi asal Inggris tersebut yang akan membanggakan kalangan fans. (Deni/R4/HR-Online)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...